Scroll to read more

Bukan hal mustahil untuk memiliki Android terbaik dibawah 1 juta sekarang ini. Karena ada banyak produsen smartphone yang mengerti dan memenuhi kebutuhan pasar yang diinginkan tersebut, bahkan brand besar pun menyediakannya. Hal ini bukan tidak mungkin, harga murah bukan berarti speknya hancur dan tidak nyaman menikmatinya. 

Tidak perlu merasa sedih, sebab Android terbaik dibawah 1 juta benar-benar memberikan Anda keuntungan dengan beberapa spek yang mumpuni. Semuanya bisa Anda gunakan dan manfaatkan untuk memenuhi kebutuhan yang diinginkan, rasanya beberapa smartphone tersebut sudah tepat dalam memberikan berbagai keinginan yang ada. 

Baca Juga : Review Nokia C1 Android, Smartphone Harga 1 Jutaan

Berikut ini kami akan memberikan beberapa pilihan terkait smartphone berbasis Android dengan penawaran harga kurang dari 1 juta rupiah. Nah, apa saja jenis smartphone Android terbaik dibawah 1 juta itu? Mari kita bahas selengkapnya. 

Daftar 7 Android Terbaik Dibawah 1 Juta 

1. Samsung Galaxy A01 Core

Rekomendasi Android Terbaik Dibawah 1 Juta

Siapa yang tidak mengenal brand Samsung? Mungkin Anda akan beranggapan produsen smartphone tersebut hanya menjual versi premium saja. Padahal jika Anda melihat beberapa produknya, terdapat pilihan untuk menikmati smartphone yang murah. Sehingga memberikan banyak keuntungan yang bisa Anda coba. 

Salah satu produknya yang terkenal murah dan tetap mengutamakan kualitas adalah Samsung Galaxy A01 Core. Memang tidak bisa Anda sandingkan dengan beberapa harga smartphone yang ada, dengan penawaran harga dibawah 1 juta rupiah produk ini juga sangat recomended dan termasuk barang yang menyenangkan untuk keseharian. 

Sektor kameranya sendiri juga telah didukung dengan kamera depan 8 MP dan kamera untuk selfie atau depannya juga disematkan juga kualitas 5 MP. Hal ini membuat hasil jepretan untuk foto sudah lebih dari cukup dan layak untuk di kelasnya sendiri. Pilihannya RAM nya pun ada berbagai variasi, mulai dari RAM 1 GB dan 2 GB. 

Sistem operasinya sendiri menggunakan Android 10 Go Edition dan bisa mendapatkan berbagai fitur yang menarik dan pas dengan penawaran harga yang diberikan. 

2. Xiaomi Redmi 6 

Rekomendasi Android Terbaik Dibawah 1 Juta

Besutan produsen Xiaomi memang disambut baik oleh masyarakat, karena sudah dikenal dengan memberikan smartphone yang terjangkau dan kualitas yang tidak sembarangan, sehingga membuat produsen ini banyak digunakan oleh masyarakat yang sedang mencari smartphone impiannya. 

Xiaomi dikenal juga sebagai brand smartphone yang membuat tampilan layar yang full view dan rasio mencapai 18:9. Hal ini membuat tampilan pada layarnya tidak terlihat tebal, sehingga semuanya begitu luas dan memukau untuk dicoba. Konsep satu ini ternyata pertama kali dikenalkan pada Redmi 6, sehingga terlihat modern dan mahal. 

Bukan berarti layar yang terkesan lebar, tetapi sulit untuk digenggam. Nyatanya apabila Anda menyaksikan secara langsung, maka Anda akan tetap bisa menikmatinya dan menggunakannya untuk kebutuhan sehari-hari. Awal kemunculan smartphone satu ini sejak 2018, namun tidak perlu khawatir dan bisa Anda coba menikmati semuanya dengan maksimal. 

Beberapa toko seluler memang sudah menawarkan smartphone besutan dari Xiaomi ini dengan harga dibawah 1 juta rupiah. Pastikan Anda langsung datang dan melihat produknya, agar mampu menyaksikan segel garansi dan memperhatikan semuanya dengan lengkap. 

3. Samsung Galaxy A2 Core

Rekomendasi Android Terbaik Dibawah 1 Juta

Masih dalam produk samsung, ternyata ada beberapa pilihan jika Anda menginginkan smartphone murah dengan penawaran harga dibawah 1 juta rupiah. Meskipun telah rilis tahun 2019, ternyata masih banyak orang yang menyukai dan tertarik untuk memilikinya, apalagi sekarang ini penawaran harganya terbilang sangat terjangkau. 

Kebutuhannya memang bukan untuk beberapa orang yang aktif pada media sosial, namun hanya untuk mencari beberapa informasi dan kebutuhan komunikasi semata, rasanya menggunakan smartphone tersebut sudah lebih dari cukup dan tepat untuk Anda gunakan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. 

Apabila Anda ingin mendapatkan hiburan dengan smartphone tersebut, juga sangat tepat untuk dicoba dan dimiliki, mulai dari berfoto, mendengarkan musik, dan game ringan juga bisa Anda lakukan. Oleh karena itu, Samsung Galaxy A2 Core bisa menjadi pilihan yang tepat dan jelas untuk memenuhi berbagai kebutuhan yang diinginkan kedepannya nanti. 

Terutama untuk orang tua yang hanya untuk berkomunikasi lewat Whatsapp, mungkin ini bisa menjadi alternatif untuk Anda berikan sebagai hadiah kepada orang tua. 

4. Wiko View4 Lite

Rekomendasi Android Terbaik Dibawah 1 Juta

Android terbaik dibawah 1 juta selanjutnya untuk Anda yang menginginkan smartphone yang murah dan tidak begitu lelet, mungkin bisa mencoba brand dari Wiko tersebut. Apalagi didukung layar yang terbilang lebih dari cukup, RAM 2 GB dan didukung oleh kamera yang besar dengan 13 MP. tentunya ini membuat Anda akan mendapatkan smartphone yang lebih dari cukup. 

Apalagi didukung dengan baterai yang besar, sehingga dalam memenuhi kebutuhan Anda sehari-hari sangat pas dan tepat. Oleh karena itu, apabila anda ingin pilihan smartphone yang menggiurkan dan memenuhi segala macam kebutuhan yang diinginkan, tetapi untuk hiburan yang ringan saja, Wiko View 4 Lite bisa menjadi alternatif menarik. 

Jika Anda belum menemukan pilihan smartphone yang diinginkan, mungkin bisa langsung mencoba dan memiliki Smartphone Wiko View 4 tersebut. Harga yang ditawarkan kisaran di angka 900 ribu rupiah. Tentunya ini memberikan banyak keuntungan dan pengalaman menyenangkan untuk dinikmati bersama-sama. 

5. Advan G5 Elite

Rekomendasi Android Terbaik Dibawah 1 Juta

Jika Anda mencari RAM yang terbilang besar, mungkin bisa mencoba membeli Advan G5 Elite. Terkait ukuran tersebut memang tidak banyak pilihannya, karena rata-rata harga smartphone dibawah 1 juta hanya memberikan kualitas RAM 2 GB saja. Apabila Anda menginginkan produk smartphone dengan RAM yang besar, rasanya smartphone satu ini bisa menjadi pilihan. 

Untuk kebutuhan multitasking sendiri sangat lengkap dan pas untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, sehingga membuat Anda bisa multitasking. Jika Anda menggunakan smartphone satu ini untuk kebutuhan online shop, rasanya memiliki smartphone dari Advan ini benar-benar tepat dan sangat membantu untuk dicoba. 

Tidak hanya RAM saja yang unggul dalam smartphone tersebut, tetapi dari segi layar dan ukurannya pun terbilang sangat pas dengan ukuran 6,1 inci. Bahkan, sudah didukung dengan USB OTG dan Face ID, rasanya ini sudah menjadi paket lengkap untuk Anda yang sedang mencari smartphone murah dan kekinian. 

Mungkin ini bisa menjadi pilihan yang menarik, sehingga tepat untuk memenuhi berbagai kebutuhan yang diinginkan nantinya. 

6. Itel Vision 1

Rekomendasi Android Terbaik Dibawah 1 Juta

Merk asal Tiongkok ini tidak boleh Anda lewatkan jika sedang mencari smartphone Android terbaik dibawah 1 juta. Termasuk baru masuk di Indonesia, karena sudah ada sejak bulan November 2020, hal ini sangat menarik apalagi dengan penawaran harga yang diberikan membuat Anda bisa mendapatkan dan menggunakan smartphone canggih. 

Untuk ukuran layarnya sendiri sudah didukung dengan ukuran mencapai 6,1 inci, RAM 2GB, dan Kameranya sudah ditanamkan 8MP dan baterai yang terbilang tahan lama, karena mencapai 4000 mAh. Kondisi ini sudah lebih dari cukup, tentunya untuk Anda yang menginginkan smartphone untuk berkomunikasi dan media sosial ringan saja. 

Kualitas layarnya sudah didukung dengan HD+, terdapat dukungan dari sidik jari, dan keamanan yang begitu menarik untuk dicoba. Cukup dengan penawaran harga dibawah 1 juta rupiah, rasanya ini bisa masuk list untuk Anda coba dan miliki. 

7. Evercoss M6A

Rekomendasi Android Terbaik Dibawah 1 Juta

Jika Anda memang fokus untuk mencari RAM yang besar dan penawaran harga yang murah, mungkin bisa mencoba membeli Evercoss M6A tersebut. Penawaran harga yang diberikan pun terbilang sangat terjangkau, karena kisaran 1 juta rupiah saja Anda sudah mendapatkan berbagai pilihan fitur yang dihadirkan pada smartphone tersebut. 

Untuk RAM nya sudah menggunakan 4 GB, chipset nya sendiri menggunakan Unison, dan penyimpanan terdapat bagian internal dan microSD. Tentunya ini masuk dalam pilihan smartphone yang memukau dan murah untuk dimiliki. Bahkan tidak terlihat seperti smartphone murah seperti lainnya dengan menggunakan Evercoss M6A tersebut. 

Bodinya terlihat mewah, kualitas kamera yang memadai dengan 4 lensa, dan termasuk paket smartphone murah untuk memenuhi berbagai kebutuhan yang diinginkan. Oleh karena itu, apabila Anda ingin menggunakan smartphone murah, brand satu ini bisa masuk pilihan. 

Baca Juga : Realme 8 Pro, Smartphone dengan 108MP Quad Camera Pertama!

Nah, demikianlah penjelasan lengkap mengenai beberapa rekomendasi terkait Android terbaik dibawah 1 juta rupiah. Dengan penawaran yang murah, namun Anda tetap mendapatkan kualitas terbaik yang menarik untuk dicoba.