Scroll to read more

Dari sekian banyak game terpopuler saat ini, Minecraft merupakan salah satunya. Game satu ini sudah diunduh oleh ratusan juta orang di seluruh dunia. Bisa jadi Anda juga termasuk salah satu diantaranya bukan?

Baca juga: Sharp Aquos R6 : Smartphone Terbaru Keluaran Jepang Dengan Kualitas Kamera nomor 1 !

Ketika Anda memainkan game satu ini, Anda akan dihadapkan pada sebuah dunia yang memungkinkan Anda untuk membangun apapun di dalamnya. Semua unsur yang ada di dalam dunia ini menggunakan blok dan bentuk lain yang bisa Anda cari dengan bebas. 

Tidak hanya dunianya saja, di dalam game ini juga terdapat berbagai jenis karakter lain yang bisa Anda temukan. Diantaranya adalah zombie, village, hewan-hewan, pepohonan dan lain sebagainya. Lengkapnya karakter menjadi salah satu alasan kenapa game satu ini bisa sangat populer di seluruh dunia.

Mengenal Minecraft Lebih Jauh dan Sejarahnya

Mengenal Minecraft Lebih Jauh dan Alur Permainan yang Ada_Mengenal Minecraft Lebih Jauh dan Sejarahnya

Mengenal Minecraft Lebih Jauh dan Alur Permainan yang Ada_Mengenal Minecraft Lebih Jauh dan Sejarahnya

Ini adalah sebuah permainan video game sandbox yang mengusung konsep tiga dimensi. Keberadaan fitur online di dalamnya memungkinkan Anda untuk memainkan game secara offline maupun online. 

Ketika Anda bermain online Anda bisa bertemu dengan pemain lain di seluruh dunia. Namun Anda juga bisa memainkannya secara offline alias single player. Dengan game satu ini Anda bisa menciptakan bangunan apapun dengan menyusun kubus 3 dimensi yang ada di dalamnya.

Tentu saja Minecraft sangat baik untuk mengembangkan kreativitas. Game satu ini pertama kali dirilis pada bulan November tahun 2011 lalu. Pengembang pertamanya adalah seorang pria dari Swedia bernama Markus Persson.

Kemudian setelahnya, game satu ini dipublikasikan oleh Mojang Studio. Pengembangan tidak berhenti sampai disitu. Pada tahun 2014 lalu, Microsoft resmi mengakuisisi game kreatifitas ini. Karenanya saat ini Anda bisa dengan mudah menemukan Minecraft di Xbox.

Hingga saat ini, game tersebut menjadi salah satu game terpopuler dan sudah diunduh oleh ratusan juta orang di seluruh dunia. Beberapa riset membuktikan kalau game ini juga aman untuk anak-anak dan ampuh untuk meningkatkan kreativitas mereka.

Fakta membuktikan kalau Minecraft berdampak positif terhadap perkembangan otak. Baik itu orang dewasa maupun anak-anak. Tidak heran kalau game ini masuk ke dalam deretan game terbaik versi majalah Time beberapa waktu lalu.

Bagaimana Alur Permainan di Dalam Game Satu Ini?

Jika game lainnya memiliki tujuan atau target khusus, maka Anda sama sekali tidak akan menemukannya pada game satu ini. Di dalamnya semua pemain bebas untuk bereksplorasi ke sudut manapun. Semua pemain tidak perlu mengkhawatirkan gagalnya misi atau target waktu tertentu.

Anda hanya perlu berpetualang dan membangun banyak gedung di dalamnya. Ketika berada di dalam dunia craft, Anda akan menemukan berbagai jenis material seperti tanah, kayu, air hingga batu. Elemen-elemen tersebut bisa digunakan untuk menciptakan bangunan yang dikehendaki.

Tidak hanya itu saja, ada banyak juga elemen lain yang bisa Anda gunakan. Ada kaca, pintu, rel, karakter, dan lain sebagainya. Kami jamin keberadaan berbagai jenis elemen tersebut akan membuat Anda betah berlama-lama memainkan game kreativitas satu ini. 

Pada awal permainan, Anda akan menemukan NPC atau non player character. Artinya karakter ini adalah pelengkap di dalam game namun tidak ada yang memainkannya. Berbagai jenis karakter NPC yang ada di Minecraft akan membuat permainan terasa lebih menyenangkan. 

Adapun sosok-sosok NPC tersebut adalah berbagai jenis hewan, Villager atau penduduk desa, hingga makhluk-makhluk lain dengan rupa yang aneh. Makhluk-makhluk ini juga bisa disebut dengan mobs oleh para pengguna game. 

Anda bisa menangkap atau membunuh berbagai jenis karakter NPC tersebut dengan menggunakan senjata yang tersedia. Tidak ada aturan sama sekali dalam menghadapi karakter NPC tersebut. Namun jika tidak mengganggu, sebaiknya karakter tersebut dibiarkan saja.

Tiga Jenis Dunia di Dalam Game Minecraft

Mengenal Minecraft Lebih Jauh dan Alur Permainan yang Ada_Tiga Jenis Dunia di Dalam Game Minecraft

Mengenal Minecraft Lebih Jauh dan Alur Permainan yang Ada_Tiga Jenis Dunia di Dalam Game Minecraft

Tidak kalah penting untuk dipahami, ternyata ada tiga jenis dunia yang bisa Anda temukan ketika memainkan game tersebut. Tentu saja masing-masing dunia memiliki karakteristik yang berbeda satu sama lain.

Anda bisa menemukan deretan dunia tersebut dengan mudah jika memainkan Minecraft di perangkat masing-masing. Lantas apa saja pilihan Dunia tersebut? 

  • Overworld 

Dunia yang pertama adalah Overworld. Ini adalah dunia standar yang langsung Anda temukan ketika memainkan game sejak awal. Dunia satu ini memiliki luas yang sangat luar biasa dan bisa Anda eksplorasi seluruhnya dari mulai langit, daratan, hingga bagian dalam buminya. 

  • Nether

Jenis dunia yang kedua adalah dunia Nether. Beberapa pengguna Minecraft menganggap ini sebagai dunia neraka. Tentu saja suasananya sangat mencekam dan menakutkan. Di dalam dunia ini terdapat banyak karakter menakutkan seperti Zoglin, Piglin, Hoglin dan berbagai jenis makhluk mengerikan lainnya

  • The End

Dunia yang terakhir adalah The End. Ketika memasuki dunia tersebut, Anda akan bertemu dengan Enderman atau Enderdragon. Tentunya karakter tersebut harus dikalahkan dan Anda bisa mengalahkan karakter tersebut dengan senjata yang tersedia.

Ketiga jenis dunia tersebut dibungkus dalam beberapa level yang berbeda. Anda bisa menyelesaikannya dengan skill masing-masing. Adapun level-level tersebut adalah peacefull (damai), Easy (mudah), normal (normal) dan Hard (berat).

Mode Permainan yang Bisa Anda Pilih

Mengenal Minecraft Lebih Jauh dan Alur Permainan yang Ada._Mode Permainan yang Bisa Anda Pilih

Mengenal Minecraft Lebih Jauh dan Alur Permainan yang Ada._Mode Permainan yang Bisa Anda Pilih

Selain menyajikan dunia yang berbeda-beda, ternyata di dalam Minecraft ini ada beberapa mode permainan yang bisa dipilih. Tentu saja setiap mode permainan menyajikan petualangan seru yang berbeda antara satu dengan lainnya.

Mode permainan yang tersedia juga bisa dipilih sesuai keinginan masing-masing. Tentu saja berbeda mode akan menghasilkan tantangan yang berbeda juga. Lantas apa saja deretan mode permainan yang ada di game satu ini? 

  • Survival Mode 

Model pertama yang bisa Anda pilih di Minecraft adalah Survival Mode. Tentu saja Anda harus bisa bertahan hidup dengan baik ketika menggunakan mode satu ini. Ketika memilih model Survival, Anda harus berpetualang dari satu titik ke titik lain dalam dunia game tersebut.

Sambil berpetualang Anda juga harus mencari sumber daya yang dibutuhkan untuk membangun atau membunuh musuh. Tapi Anda harus berhati-hati. Ketika menggunakan mode survival ini akan muncul banyak musuh yang mencoba membunuh.

Diantara musuh-musuh tersebut salah satunya adalah monster Enderman atau Ender Dragon. Ada juga zombie yang bisa mengurangi darah Anda. Tentunya tingkat kesulitan yang dipilih akan sangat berpengaruh terhadap jumlah monster yang datang.

  • Creative Mode

Pilihan mode permainan lainnya adalah creative mode atau mode kreatif. Ketika Anda memilih mode satu ini, tidak akan ada musuh yang bisa menyerang. Anda juga bisa dengan mudah bereksplorasi di seluruh penjuru dunia dan membangun berbagai jenis bangunan.

Berbeda dengan mode Survival, pada mode creative ini Anda memiliki semua jenis sumber daya atau elemen tanpa perlu mencarinya. Jumlah nyawa Anda juga tidak terbatas. Sayangnya eksperimen poin yang Anda dapatkan di dalam permainan tidak akan berpengaruh terhadap kenaikan level. 

  • Adventure Mode

Pilihan mode selanjutnya adalah petualangan atau Adventure Mode. Sayangnya penggunaan mode satu ini mungkin terbilang sulit bagi para pemula. Di dalam petualangan tersebut, Anda harus menghancurkan berbagai jenis blok yang sudah ada.

Proses penghancurannya tentu saja dengan menggunakan senjata yang dimiliki. Anda juga bisa mencari senjata tersebut di tempat lainnya. Tentu saja setiap senjata di Minecraft memiliki damage atau daya hancur yang berbeda-beda.

Umumnya mode permainan satu ini dimainkan oleh mereka yang sudah mahir di dalam game itu sendiri. Dibanding dengan mode creative atau survival, Adventure Mode ini terbilang jauh lebih menantang. Namun mode satu ini sangat tidak pas jika dimainkan oleh anak-anak.

  • Hardcore Mode

Mode terakhir yang bisa dipilih adalah hardcore mode. Mode satu ini merupakan level paling sulit di dalam game Minecraft. Bagi Anda yang masih pemula, kami sangat tidak menyarankan untuk tidak memilih mode satu ini.

Tingkat kesulitan yang ada di dalam mode tersebut sangatlah tinggi. Ketika memainkannya, Anda hanya dibekali dengan 1 nyawa saja demi bisa bertahan hidup. Kalau Anda sampai mati, maka Anda akan langsung masuk ke mode penonton dan dunia yang sudah dibangun akan secara otomatis terhapus.

  • Spectator Mode

Mode permainan lainnya adalah mode spectator. Ini merupakan model penonton yang bisa diakses kapanpun Anda mau. Jadi dalamnya Anda sama sekali tidak perlu melakukan interaksi. Cukup menonton petualangan atau adventure mode yang dilakukan oleh pengguna lain.

Mantapnya Anda bisa masuk ke dalam model ini menggunakan mode hantu. Jadi Anda tidak akan terlihat oleh pengguna lainnya dalam seluruh sesi permainan. Dengan berbagai mode yang dimilikinya tersebut, tentu saja game Minecraft ini akan semakin seru untuk dimainkan.