Category Archives: Perangkat

Mengetahui perkembangan perangkat teknologi terkini, membaca ulasan, dan mendapatkan panduan pemilihan perangkat yang sesuai untuk Anda.

Mengenal Chipset A15 Bionic, Banyak Kelebihan Didalamnya

Perusahaan Apple sudah mengeluarkan chipset A15 Bionic di mana dapat kalian jadikan sebagai lompatan apabila ingin meminang iPhone 13 atau iPad mini gen 6. Kabarnya chipset terbaru tersebut juga sudah membawa sejumlah peningkatan dibandingkan generasi sebelumnya. 

Adapun generasi sebelumnya yang kalian maksud adalah A14 Bionic di mana juga sudah pihak Apple aplikasikan pada beberapa produknya. Untuk peningkatan yang dibawa tersebut berkaitan dengan sisi performa, efisiensi daya hingga dukungan sistem kecerdasan buatan. 

Baca juga: Perbedaan Intel dan AMD yang Patut Kalian Perhatikan

Berkat adanya dukungan chipset tersebut pada produk iPhone atau iPad terbaru dari Apple maka dipercaya bisa mengerjakan banyak hal. Berbagai macam fitur lebih menarik juga berhasil Apple realisasikan melalui chipset terbaru ini. 

Bagi penggemar produk Apple tentu sangat menunggu adanya pembaharuan tersebut agar bisa menikmati fitur dan teknologi terbaru. Kendati harga dari produk Apple tergolong mahal, tetapi keberadaannya tetap mempunyai pecinta tersendiri termasuk di Indonesia. 

Apabila kalian penasaran dengan chipset A15 Bionic ini maka dapat menyimak ulasan pada artikel di bawah hingga selesai. Tentu saja dapat kalian jadikan sebagai acuan untuk melakukan pembelian produk Apple terbaru. 

Mengenal Chipset A15 Bionic Lebih Jauh 

Mengenal Chipset A15 Bionic Lebih Jauh 

Apabila kalian ingin mengenal lebih jauh mengenai chipset A15 Bionic maka sudah berada di tempat paling tepat. Adapun chipset ini adalah sebuah chipset di mana pihak Apple bangun berdasarkan dengan arsitektur ARM. 

Di dalamnya nanti terdapat enam buah core inti CPU yang baru serta terdiri dari dua inti dengan kinerja tinggi dan empat inti dengan efisiensi cukup bagus. Pihak Apple sendiri juga mengklaim bahwa kombinasi CPU baru itulah dapat memberikan kinerja sebesar 50 persen lebih cepat dibandingkan dengan kompetitornya. 

Sebagai informasi tambahan kemampuannya mungkin akan cukup berbeda dari perangkat satu ke perangkat lainnya. Kalian akan melihat perbedaannya cukup ketara pada bagian GPU di mana A15 pada iPhone 13 serta mini hanya mempunyai empat inti. 

Adapun perbedaan tersebut sebenarnya merupakan hal yang masih tergolong wajar karena setiap model iPhone dan iPad mini dirancang untuk pasar serta kebutuhan berbeda. Inilah sebabnya kemampuan dari chipset A15 Bionic akan Apple sesuaikan dengan hal tersebut termasuk fitur serta pendukung dari setiap perangkat. 

Sebagai informasi tambahan lainnya bahwa chip ini adalah sebuah chip dengan 15 miliar transistor serta grafis baru dengan adanya kemampuan AI. Transistor sendiri menjadi elemen sirkuit inti dimana bertugas memproses serta menyimpan data di dalamnya. 

A15 sendiri juga pihak Apple bangun melalui proses manufaktur 5 nanometer sama seperti A14 Bionic. Selain itu, juga mempunyai cache sistem dua kali lebih besar, mesin tampilan baru hingga prosesor sinyal gambar baru. 

Sudah Didukung dengan GPU Baru 

Sudah Didukung dengan GPU Baru 

Demi meningkatkan kinerjanya dalam ponsel pintar, chipset A15 Bionic juga telah memperoleh dukungan GPU baru. Ini termasuk Neural Engine dengan 16 inti lebih cepat serta bisa memproses 15,8 triliun operasi per detik. 

Di samping itu juga mempunyai kinerja lebih tinggi untuk tugas seperti AI ataupun pembelajaran mesin. Ada pula prosesor sinyal gambar baru yang mempunyai tugas buat mengurangi adanya noise pada foto. 

Sedangkan fitur machine learning terbaru juga mencakup adanya teks langsung di mana sudah menggunakan kecerdasan buatan pada perangkat. Dengan adanya fitur tersebut dapat mengenali teks di dalam foto serta bisa menerjemahkan teks dari foto ke dalam 7 bahasa sekaligus. 

Masih ada daya tarik tersendiri dari chipset A15 Bionic yakni kinerjanya jauh lebih bagus apabila dibandingkan dengan pesaingnya. Untuk klaim tersebut sebenarnya sudah kalian buktikan selama bertahun tahun sesuai dengan tes kecepatan Geekbench

Kendati demikian pihak perusahaan Apple tidak memberikan rincian lebih detail seberapa baikkah A15 jika dibandingkan dengan A14 Bionic. Sedangkan untuk tugas utama dari chipset yakni mempertahankan posisi teratas perusahaan di lini kecepatan ponsel pintar. 

Di samping itu, juga memastikan bahwa iPhone tetap menjadi perangkat pertama di mana dijangkau oleh para pengembang ketika terdapat sebuah aplikasi baru. Ini tentu membuat para pelanggan bisa senang dengan kinerja tajam sekaligus masa aktif dari ponsel jauh lebih lama. 

Tidak sampai di situ saja, chipset A15 Bionic juga termasuk ke dalam fondasi penting bagi perusahaan Apple. Tidak hanya diaplikasikan pada produk iPhone terbaru saja, tetapi juga iPad mini untuk generasi terbaru sehingga membuat otaknya jauh lebih bagus. 

A15 Bionic Setara dengan Prosesor Apa? 

A15 Bionic Setara dengan Prosesor Apa? 

Perlu kita ketahui bahwa chipset A15 Bionic merupakan produk asli buatan dari Apple dan tidak ada produsen lain yang menggunakannya. Sampai di sini, kalian mungkin juga akan bertanya, chip tersebut setara dengan prosesor apa bukan?

Hal tersebut cukup wajar karena dalam dunia teknologi, tidak bisa kalian pisahkan dari namanya perbandingkan satu chip dengan chip lainnya. Berdasarkan dengan data yang ada, A15 sendiri setara dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 8 gen 1. 

Kedua prosesor tersebut sama-sama mengklaim dirinya sebagai prosesor paling cepat untuk sekarang. Untuk prosesor Qualcomm snapdragon 8 gen 1 biasanya bisa kalian temukan pada produk ponsel pintar Android seri flagship. 

Kesamaan tersebut dapat kalian lihat dari Snapdragon 8 gen 1 yang diproses dengan menggunakan teknologi 4 nanometer. Teknologi chipset inilah dapat memungkinkan perangkat dapat bekerja dengan lebih cepat sekaligus efisien. 

Di samping itu, chipset tersebut juga terdiri dari 8 inti penting seperti 1 inti cortex X2 at 3000 MHz, 4 cores Cortex-A510 at 1800 MHz serta 4 cores Cortex-A810 at 2500 MHz. Dengan hadirnya spesifikasi itulah, performa dari perangkat akan lebih cepat serta setara dengan produk iPhone. 

Ini ternyata juga terbukti dari hadirnya nilai benchmark cukup tinggi dengan skor AnTuTu 9 dan Geekbench 5 dari prosesor tersebut. Sedangkan dari hasil pengujian multicore dan single core, prosesor ini hanya memperoleh skor 3820 dan 1275 di mana tertinggal jauh dari chipset A15 Bionic. 

Apa Kelebihan dari Chipset A15 Bionic? 

Apa Kelebihan dari Chipset A15 Bionic? 

Karena termasuk ke dalam chipset terbaru, chipset A15 Bionic tentu membawa sejumlah kelebihan yang terdapat didalamnya. Nah, berikut sejumlah kelebihan di mana Apple tawarkan melalui chip terbaru ini: 

Kinerja Ponsel Lebih Cepat 

Dengan hadirnya chipset inilah ternyata akan memperoleh adanya CPU tercepat pada ponsel pintar seperti iPhone 13. Seperti sudah kalian ketahui bahwa kecepatan dari sebuah ponsel sangat penting untuk menjadi bahan pertimbangan terutama guna mendukung aktivitas produktif. 

Adanya Fitur CPU 6 Core 

Chipset A15 Bionic menawarkan kelebihan berupa fitur CPU 6 core yang cukup canggih dengan adanya 2 core kinerja tinggi serta 4 core efisiensi tinggi. Ini tentu akan membuat beban kerja bisa berjalan lebih lancar sekaligus semakin efisien. 

Meningkatkan Pengalaman Visual 

Berkat hadirnya GPU 4 core terbaru dari pihak Apple ternyata akan membuat pengguna bisa melihat visual sekaligus efek pencahayaan jauh lebih nyata. Terlebih lagi apabila kalian mempunyai tugas grafis seperti game canggih. 

Terdapat Fitur Neural Engine 16 Core 

Dengan keberadaan fitur satu ini didalam ternyata akan membantu menangani komputasi pembelajaran mesin lebih cepat. Ini akan memberikan pengalaman seperti teks langsung di dalam aplikasi kamera. 

2 Rekomendasi Ponsel dengan Chipset A15

2 Rekomendasi Ponsel dengan Chipset A15

Karena menjadi chip terbaru, maka membuat chipset A15 Bionic lebih mudah kalian temukan pada produk iPhone terbaru juga. Berikut rekomendasi dari ponsel yang sudah menggunakan chipset ini dari Apple:

iPhone Seri 13

Seperti sudah kalian ketahui bahwa chipset ini pertama kali pihak Apple aplikasikan pada iPhone seri 13. Maka dari itu, seri 13 menjadi pilihan terbaik jika ingin menikmati kecanggihan dari chipset tersebut, seri 13 tersebut meliputi iPhone 13 Pro, iPhone 13 Pro Max serta iPhone 13. 

iPhone Seri 14 

selain pada seri 13, kalian juga bisa mendapatkan pengalaman chipset ini pada seri iPhone 14 terbaru. Adapun beberapa seri 14 tersebut meliputi iPhone 14 dan iPhone 14 Plus. Pada seri 14 inilah, kalian akan mendapatkan ponsel dengan desain premium, layar jernih hingga mesin bertenaga. 

Baca juga: 11 Komponen Base Panel pada Laptop dan Fungsinya

Seperti sudah kalian ketahui bahwa Apple menjadi salah satu perusahaan teknologi besar yang selalu hadir dengan inovasi terbaru. Paling baru, sudah merilis chipset A15 Bionic di mana menawarkan sejumlah kelebihan dibandingkan dengan generasi sebelumnya. 

10 Rekomendasi Skuter Listrik Terbaik dan Nyaman

Skuter listrik merupakan salah satu kendaraan bertenaga listrik yang telah dirancang untuk transportasi pribadi. Biasanya, kendaraan ini memiliki desain yang hampir mirip dengan skuter futuristik atau konvensional.

Baca juga: Syarat Perpanjang STNK Online Kelebihan dan Langkahnya

Selain itu, skuter ini juga termasuk transportasi lebih ramah lingkungan. Skuter tersebut akan dijalankan oleh motor listrik dengan daya dari baterai yang terpasang di dalamnya. 

Deretan Skuter Listrik Terbaik dan Nyaman untuk Kalian Coba  

Deretan Skuter Listrik Terbaik dan Nyaman untuk Kalian Coba  

Skuter listrik muncul sebagai salah satu alternatif transportasi yang berkelanjutan untuk menjalankan mobilitas harian. Transportasi ini akan memberikan sejumlah keuntungan yang tidak bisa diabaikan.

Di mana desainnya jauh lebih ringkas dan teknologi canggih. Berikut sudah ada beberapa skuter listrik yang perlu kalian ketahui. Di antaranya adalah sebagai berikut ini:

Motify X7 Electric

Motify X7 Electric

Motify merupakan salah satu merek skuter ternama yang sudah dikenal oleh banyak orang. Apabila dilihat dari segi spesifikasi dan penampilannya, jenis kendaraan ini termasuk dalam kategori skuter listrik premium untuk orang dewasa.

Ada banyak sekali keunggulan yang dimiliki oleh Motify X7, seperti akselerasi stabil cocok untuk pemula dan kemampuan baterai lebih mudah dilepas serta dipasang.

Selain ban tipe tubeless mudah diganti dan sistem pengereman tiga lapis. Di mana bisa menggunakan rem cakram belakang, rem mekanik di bagian belakang serta pengereman elektrik. 

Segway Ninebot ES2

Segway Ninebot ES2

Segway Ninebot ES2 dilengkapi dengan bagian pegangan atau kontrol yang telah ditingkatkan dengan penggunaan material karet. Selain itu, berfungsi untuk memberikan keamanan dan kenyamanan lebih saat digunakan. 

Merek skuter listrik ini juga telah memasang suspensi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan kalian. Keunggulan lain dari Segway Ninebot ES2, memiliki suspensi yang dapat membantu melewati jalan tidak rata. 

Selain itu, tampilan sangat menarik dengan lampu LED yang bisa diatur melalui ponsel. Skuter satu ini cocok untuk kalian yang berkendara dalam kondisi jauh, seperti pekerja kantor. Karena Segway bisa meminimalisir waktu kalian berkendara.

Xiaomi Mijia 365 Smart Electric Scooter Pro

Xiaomi Mijia 365 Smart Electric Scooter Pro

Bagi kalian yang ingin skuter listrik kuat, maka Xiaomi Mijia 365 Electric Scooter Pro bisa menjadi opsi paling tepat. Xiaomi Mijia ini sudah menggunakan material berupa aluminium alloy.

Di mana memiliki standar kualitas pesawat terbang, sehingga dapat memberikan ketahanan lebih optimal tanpa harus menambah beban berat. Material ini juga akan langsung memberikan keringanan yang cukup signifikan.

Salah satu aspek paling menonjol dari Xiaomi Mijia yaitu sistem pengeremannya sangat baik. Hal ini tentunya telah diperkuat oleh gabungan dua jenis sistem pengereman, yakni cakram dan elektronik. Keduanya juga telah diimplementasikan lebih baik oleh Xiaomi Mijia 365 ini. 

TaffSPORT Scooter Folding

TaffSPORT Scooter Folding

Rekomendasi skuter listrik terbaik selanjutnya adalah TaffSPORT Scooter Folding. Dengan harga terjangkau, kendaraan orang dewasa ini bisa menjadi opsi tepat bagi kalian yang ingin memiliki skuter tanpa merogoh kocek dalam-dalam. 

Meski murah, TaffSPORT Scooter Folding juga bisa membuat kalian terkesan dengan fiturnya. Spesifikasi dari TaffSPORT Scooter Folding sebenarnya tidak kalah dengan pesaingnya dalam kategori sama. 

Kendaraan ini juga menonjolkan kemampuan fitur pengisian baterai lebih praktis. Ditambah lagi dengan kapasitas untuk bisa menopang beban pengendara sampai 100 kg. 

Selain itu, skuter listrik sudah memiliki bobot ringan dan performa lebih tangguh. Sehingga membuatnya lebih mudah dikendalikan serta aman digunakan.

Onpark T4 Max Electric

Onpark T4 Max Electric

Onpark T4 Max satu ini juga mempunyai daya tempuh yang mencapai sekitar 60 km ketika baterainya terisi penuh. Tentu, keunggulan ini akan mengurangi kebutuhan dalam mengisi baterai.

Bahkan, sangat ideal bagi kalian yang ingin sekali mencari skuter untuk perjalanan jarak jauh. Karena, untuk waktu pengisian baterai Onpark T4 Max hanya berkisar 4 sampai 6 jam saja.

Jadi memang perlu waktu yang sedikit lebih lama jika dibandingkan dengan beberapa opsi skuter listrik lain yang perlu 3-4 jam. Oleh karena itu, sebaiknya kalian lihat dulu dari perspektif efisiensi penggunaannya. 

Biasanya, satu jam pengisian baterai pada Onpark T4 Max akan menghasilkan daya lebih dari cukup. Terutama untuk menempuh perjalanan sejauh 10 km, sehingga performanya juga cukup impresif untuk pemakaian sehari-hari. 

Pe-Trik Segway Skuter

Pe-Trik Segway Skuter

Pe-Trik Segway Skuter juga akan memudahkan mobilitas kalian, baik di siang maupun malam hari. Karena telah dilengkapi dengan lampu belakang dan depan, sehingga mengendarai juga lebih aman. 

Selain itu, Pe-Trik Segway Skuter juga bisa dilipat seukuran koper fans, sehingga kalian bisa membawa skuter saat travelling atau naik MRT. Untuk baterai dan speedometer, telah dilengkapi dengan layar LCD. Selain itu, tersedia juga konektivitas Bluetooth.

Pe-Trik Segway Skuter untuk jarak tempuh perjalanan, mampu melalui jalan hingga 30 km. Baterainya sendiri saat ini sudah memiliki kapasitas sampai 6600 mAh.

Mankeel Skuter

Mankeel Skuter

Bagi kalian yang perlu skuter listrik dewasa murah, maka bisa pilih Mankeel. Skuter ini hanya perlu satu kali isi baterai dan bisa langsung menempuh jarak hingga 25 km. 

Dilengkapi dengan rem cakram belakang, sehingga akan lebih efektif untuk membuat kendaraan seimbang. Selain itu, juga dapat mengurangi kecepatan laju pada kendaraan.

Kini sudah tersedia juga dua mode berkendara pada Mankeel Skuter Elektrik, yaitu Sport dan Eco-Drive. Mode Eco-Drive bisa diaktifkan apabila ingin menghemat energi. Sehingga skuter listrik bisa melaju sampai 15 km/jam dalam mode tersebut. 

Sementara mode Sport, cocok sekali apabila kalian ingin berkendara dengan cepat, yakni hingga 25 km/jam. 

Di musim hujan, kalian tidak perlu cemas ketika berkendara dengan menggunakan Mankeel. Hal ini karena bodynya sudah terbuat dari aluminium dengan IP54. Sehingga kendaraan tersebut akan lebih tahan dari semprotan air dan debu.

Keep Going Max

Keep Going Max

Pesona warna yang dimiliki oleh Keep Going Max ini berasal dari warna hitam dan putih. Untuk masa garansi produk sekitar 12 bulan, serta beratnya mencapai 15 kg.

Sementara ukuran produk tersebut sudah mencapai 60 cm x 29 cm x 33 cm dan dapat digunakan oleh usia dewasa. Pastinya, bisa langsung disesuaikan dengan keadaan jalan yang ada di Indonesia.

Kalian bisa mengendarai Keep Going ini hanya dalam satu kali pengisian baterai, karena dapat mencapai jarak 25 km. Beban maksimum yang dapat ditampung oleh skuter listrik ini yakni sebesar 120 kg.

Di mana kecepatan maksimalnya hanya sekitar 20 km/jam hingga 30 km/jam. Terdapat 3 buah pilihan kecepatan yang bisa dipilih sesuai keinginan masing-masing. 

Dalam memberikan kemudahan bagi penggunanya sangat unggul, karena bisa langsung dilipat dengan rem cakram.

Audrey Inspire

Audrey Inspire

Audrey Inspire memiliki kualitas terbaik, karena menempatkan sistem gas di stang kanan yang dapat mengatur kecepatan. Desainnya juga cukup simpel dan dapat dilipat. Sehingga skuter listrik akan lebih mudah disimpan ketika dibawa ke mana saja.

Audrey Inspire dilengkapi roda berukuran 9 inci dengan ban elastis, lampu depan serta lampu rem belakang. Hal ini juga akan memberi kenyamanan berkendara di malam hari.

Terdapat 3 pilihan kecepatan yakni mode D (15 km/jam), Eco mode (speed 10 km/jam), serta mode S (25 km/jam). Audrey Inspire berkapasitas baterai 36V 7,8 Ah dengan pengisian 1-4 jam dan dapat menahan beban sampai 100 kg.

Dami M365 Pro

Dami M365 Pro

Pilihan terakhir skuter listrik adalah Dami M365 Pro. Dami M365 ini bisa mencapai kecepatan maksimal 25 km/jam dan telah ditenagai motor Brushless 350W DC42V.

Pada bagian depan atau tengah stang telah terpasang layar LCD yang menyajikan speed lainnya. Beratnya hanya berkisar 12,5 kg dan dapat dilipat untuk memudahkan kalian saat bepergian.

Dami M365 ini tersedia mode D (15 km/jam), 3 mode Eco (10 km/jam), serta Mode S (25 km/jam). Memiliki lampu belakang, depan serta lampu rem kedap-kedip.

Dilengkapi juga dengan baterai berkapasitas 7800mAh yang bisa diisi ulang dalam waktu kurang lebih 5 jam. Selain itu, sudah mampu menampung beban seberat 100 kg dan menggunakan ban angin berukuran 8,5 inci.

Baca juga: Aplikasi GPS Penunjuk Jalan Supaya Tidak Kesasar

Jadi dapat dikatakan skuter bukanlah transportasi yang cukup umum terlihat di jalanan. Meski begitu, pemakaian kendaraan tersebut tentu memiliki keunggulannya tersendiri.

Dengan skuter listrik kalian bisa langsung berkontribusi terhadap kelestarian lingkungan, sekaligus dapat menghindari kemacetan.

Mengenal Samsung Cube sebagai Pembersih Udara Terbaik

Udara Indonesia yang berpolusi, membuat kalian perlu pembersih udara yang bagus dan berkualitas. Samsung Cube adalah jawaban terbaik jika ingin udara di ruangan kalian bersih.

Memang pada dasarnya, keberadaan perangkat yang memiliki fungsi pembersih ruangan dari udara kotor tidak serta merta bersih seutuhnya. Paling tidak, alat tersebut meminimalisir adanya bakteri dan virus dari luar ke ruangan.

Baca juga: Perbedaan Air Purifier dan Air Humidifier Lengkap

Selain memiliki fungsi maksimal sebagai pembersih untuk udara di ruangan, Samsung Cube ternyata memiliki desain yang cukup unik, sehingga cocok bila kalian letakkan di suatu ruangan di rumah. Berikut ulasan lebih lengkapnya tentang Samsung Cube.

Seputar Pembersih Udara Samsung Cube

Seputar Pembersih Udara Samsung Cube

Pembersih untuk udara atau nama lainnya adalah air purifier adalah alat teknologi yang memiliki fungsi untuk membersihkan udara pada sebuah ruangan.

Air purifier itu berbeda dengan pendingin udara seperti AC (Air Conditioner). Sebab, alat ini tidak bisa mengeluarkan udara dingin, akan tetapi mengeluarkan udara segar di ruangan.

Bagi kalian yang memiliki bayi, sudah pasti akan sangat bermanfaat untuk menjaga ruang tetap bersih dan udara menjadi aman untuk bayi. Ada banyak brand air purifier yang ada di Indonesia, tapi kami akan rekomendasikan kalian dengan Samsung Cube.

Kenapa namanya demikian? Karena memang bentuknya sama seperti balok. Tampilannya begitu unik, sehingga ketika kalian menempatkannya di ruangan juga tetap bagus.

Kenapa harus memilih Samsung Cube sebagai teknologi pembersih udara pilihan kalian? Karena Samsung Cube sendiri memiliki sistem pemurnian multilayer yang bermanfaat untuk menghilangkan 99,97% debu dan juga allergen yang super halus.

Selain itu, Samsung Cube merupakan alat untuk membersihkan udara pertama yang memiliki teknologi bernama Windfree Exclusive, apa itu? Windfree Exclusive adalah fitur yang mampu menyebarkan udara bersih tanpa adanya suara dan juga merata ke seluruh ruangan.

Terdapat kurang lebih 60.000 lubang berukuran mikro yang berfungsi untuk menghindari pencemaran udara mengganggu secara langsung.

Selain itu, mampu meminimalisir suara bising, terlebih ketika kalian memasang night mode. Jadi, ketika kalian nyalakan di malam hari dan ruangan bayi, alat ini sangat tenang.

Keunggulan Samsung Cube sebagai pembersih udara memang cukup bagus. Kalian juga bisa menghubungkan satu sama lain dengan perangkat lain yang berasal dari Samsung.

6 Ulasan Tentang Pembersih Udara Samsung Cube

6 Ulasan Tentang Pembersih Udara Samsung Cube

Samsung Cube adalah pembersih yang cocok bagi kalian yang ingin memiliki udara bersih di rumah, terutama yang memiliki bayi atau balita.

Tidak perlu khawatir ketika kalian mengaktifkan alat ini pada malam hari. Dengan teknologi modern, alat satu ini tidak akan bising ketika menyala. Jadi, tidak mengganggu kalian dan anak-anak ketika terlelap.

Harga dari Samsung Cube ini cukup terjangkau bila menyesuaikan dengan kualitas yang akan kalian dapatkan nanti setelah beli. Sebagai bahan pertimbangan ketika membeli alat pembersih udara satu ini, berikut adalah ulasan singkatnya:

Spesifikasi Teknik

Jika ingin tahu banyak tentang Samsung Cube, kalian perlu tahu spesifikasi tekniknya agar nanti ada gambaran seperti apa alat tersebut. Berikut adalah spesifikasinya secara lengkap:

  • Kapasitas: 53 m2
  • Dimensi (Lebar x Panjang x tinggi): 380 x 438 x 406 mm
  • Berat alat: 12,1 kg
  • Muatan listrik: 42 watt
  • Tingkat kebisingan: 50 dB
  • Warna yang tersedia: Beige dan Abu-abu
  • Dapat menangkap sinyal Wi-Fi dan terhubung dengan perangkat pintar lainnya dari brand Samsung.

Desain Modern

Kemudian hal yang harus kalian ketahui tentang pembersih udara Samsung Cube adalah modern. Jadi, ketika kalian meletakkannya di ruang tamu, ruang tengah atau kamar, langsung menyesuaikan desain ruangan.

Karena desainnya cukup estetik, adanya tambahan Samsung Cube, justru mempercantik ruangan itu. Bentuknya bukan seperti air purifier biasa.

Tersedia dalam dua warna, yaitu abu-abu dan juga beige. Silakan pilih saja sesuai dengan keinginan dan desain ruangan kalian.

Aplikasi SmartThings pada Samsung Cube

Keuntungan lainnya jika kalian menggunakan pembersih udara satu ini, terdapat aplikasi SmartThings yang mampu mengelola pemfilteran dan pemurnian dari alat tersebut dengan mudah.

Kalian bisa mengatur Samsung Cube secara praktis bila menghubungkannya dengan perangkat dengan jarak jauh. Selain itu, kalian dapat menyalakan dan mematikan alatnya menggunakan SmartThings.

Jika kalian berniat untuk membeli alat ini, berikut adalah cara menyambungkan Samsung Cube dengan SmartThings:

  • Pastikan perangkat kalian memenuhi persyaratan penyambungan SmartThings. Untuk Android minimal tipe 6.0 ke atas. Sementara untuk iPhone tipe iOS 10.0 ke atas
  • Jangan lupa, aktifkan Wi-Fi yang ada pada perangkat kalian terlebih dulu untuk memulai penyambungan
  • Kemudian unduh aplikasi SmartThings yang ada di App Store, Play Store, atau Samsung Galaxy Store
  • Jika ingin cepat menemukannya, ketik kata kunci SmartThings pada kolom pencarian
  • Setelah aplikasi telah diinstal dan terunduh, jangan lupa untuk membuat akun pada aplikasi tersebut. Ikuti petunjuk yang ada agar berhasil dalam pembuatan akunnya
  • Langkah terakhir, kalian bisa langsung menyambungkan antara SmartThings dengan air purifier Samsung Cube. Pastikan Wi-Fi masih terus tersambung agar bisa terkoneksi satu sama lain
  • Ketika telah tersambung dengan baik, kalian bisa melakukan pengaturan pada air purifier dengan jarak jauh

Terdapat Sensor Udara Mikro

Anak kecil, balita atau bayi memang sangat sensitif dengan udara kotor. Bahkan debu sedikit saja, bisa membuatnya alergi.

Itulah kenapa jika kalian memasang air purifier  ini bisa menangkap debu dengan cepat. Sensornya memang bisa mendeteksi akurat, sehingga partikel debu saja masih bisa tertangkap. Bahkan debu yang paling halus juga dapat terdeteksi.

Selain itu, sensor gas juga mampu mengidentifikasi kontaminasi gas, termasuk dengan amonia dan benzena.

Seperti ketika ada bau yang muncul dari rumah kalian, air purifier satu ini akan langsung mendeteksi. Jika telah terdeteksi akan langsung menyebarkan aroma harum ke ruangan untuk menggantikan aroma kurang sedap tersebut.

Permunian Windfree

Dengan fitur yang satu ini, dapat memurnikan ruangan tanpa ada suara yang bising. Bahkan tidak ada angin yang keluar secara langsung. Fitur satu ini juga memiliki fungsi untuk mempertahankan lingkungan dengan nyaman, tanpa ada perasaan yang kurang enak dari udara yang menyentuh ke kulit kalian.

Adanya Windfree akan membuat kalian mendapatkan udara segar, lembut dan juga bersih yang menyebar ke seluruh ruangan. Terlebih lagi pada pembersih udara satu ini juga tersedia pemurnian 360 derajat. Artinya bisa mendeteksi udara kotor secara menyeluruh tanpa terkecuali.

Kontrol Pintar

Dan ulasan terakhir dari alat satu ini adanya kontrol pintar yang bekerja terus menerus untuk mendeteksi udara kurang bersih.

Dengan menganalisa keadaan udara di ruangan secara berkala, maka tetap menjaga ruangan tersebut dengan baik dari debu dan partikel kecil.

Manfaat Menggunakan Pembersih Udara Samsung Cube di Ruangan

Manfaat Menggunakan Pembersih Udara Samsung Cube di Ruangan

Harga Samsung Cube sebagai pembersih udara memang sangat sebanding dengan kualitas yang hadir kepada kalian. Berdasarkan penjelasan di atas, memang cukup jelas bahwa manfaatnya cukup banyak. Akhir-akhir ini, penyakit flu, batuk, hingga paru-paru terjadi karena udara yang kotor dan polusi di mana-mana.

Pastikan polusi dari luar, jangan kalian bawa ke dalam rumah. Harus disterilisasikan dengan air purifier berkualitas baik seperti Samsung Cube. Apa manfaat yang bisa kalian dapatkan jika menggunakan perangkat satu ini?

Pertama, menghilangkan bau. Samsung Cube memang memiliki sensor cepat yang akan menangkap bau di sekitar ruangan dan menggantinya dengan harum dari alat tersebut.

Kedua, alat ini sudah jelas bisa menyaring virus dan juga bakteri yang berasal dari udara kurang sehat. Virus dan bakteri tersebut memang bisa menjadi dalang utama segala penyakit yang datang ke tubuh kalian.

Ketiga, mampu menghilangkan gas kimia yang mampu mengganggu pernapasan kalian. Contohnya seperti polusi, obat nyamuk, pembersih lantai, dan lain sebagainya.

Baca juga: Serba-serbi Superior Seed Sorting Machine yang Perlu Kalian Tahu!

Keempat, menggunakan pembersih udara Samsung Cube ini membuat kalian akan mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik lagi karena menghirup udara yang lebih bersih.

Dan terakhir yaitu terhindar dari berbagai alergi yang mungkin bisa menyerang kulit dan kekebalan tubuh kalian. Jadi, bisa terus hidup sehat.

Jika kalian tinggal di perkotaan yang setiap hari harus melewati jalan raya penuh kendaraan, pembersih udara dari Samsung Cube adalah pilihan tepat. Kalian bisa membelinya di toko elektronik atau pesan secara online.

Keunggulan Xiaomi Walking Pad Agar Tidak Perlu Datang ke Gym

Olahraga akan semakin mudah dengan memanfaatkan Xiaomi Walking Pad. Alat ini sangat bermanfaat untuk kalian yang enggan sekali keluar rumah tapi tetap ingin berolahraga.

Membeli treadmil seperti di tempat gym memang harganya cukup mahal. Untuk itu, kami rekomendasikan alat olahraga dari Xiaomi yang menjamin kalian dapat berolahraga secara praktis di rumah.

Baca juga: Mengenal Vision Pro dan Penjelasannya Secara Lengkap

Zaman memang sudah semakin berkembang. Berolahraga di rumah merupakan alternatif terbaik agar kalian tidak malas melakukannya. Berikut sedikit ulasan tentang Xiaomi Walking Pad untuk berolahraga mudah tanpa harus ke gym.

Mengenal Tentang Xiaomi Walking Pad Alat Olahraga

Mengenal Tentang Xiaomi Walking Pad Alat Olahraga

Informasi dan teknologi memang sangat berkembang. Orang-orang semakin dimanjakan dengan berbagai teknologi yang mempermudah hidupnya.

Salah satunya ada Xiaomi Walking Pad yang membuat kalian bisa olahraga dengan bebas di mana saja dan kapan saja tanpa harus keluar rumah. Ya, benar, kalian cukup olahraga di dalam rumah saja.

Ini adalah solusi cerdas bagi kalian yang memang sibuk, tidak ada waktu lagi untuk mengunjungi gym, sehingga harus olahraga di rumah.

Perangkat dari Xiaomi satu ini seperti treadmill mini atau portable yang bisa kalian bawa ke mana saja dan bahkan melipatnya ketika ingin menyimpan.

Sama seperti treadmill, fungsi alat ini untuk olahraga lari di dalam ruangan. Kecepatannya juga bisa kalian atur sesuai dengan keinginan.

Alat ini sangat praktis untuk kalian gunakan. Berbeda dengan treadmill konvensional seperti pada tempat gym, jika Xiaomi Walking Pad bentuknya jauh lebih ringkas.

Tidak usah khawatir jika ruangan di rumah kalian tidak begitu luas, alat ini tidak memakan tempat banyak. Begitu sudah selesai kalian gunakan, bisa langsung melipatnya dan tersimpan dengan rapi.

Kalian para wanita juga dengan mudah memindahkan alat ini dari satu tempat ke tempat lainnya. Berat dari treadmill mini milik Xiaomi ini hanya 22 kg saja dan mudah jika kalian seret.

Karena alat ini sangat praktis dan kalian bisa melipatnya ketika selesai menggunakannya, jadi bisa tersimpan pada kolong meja, lemari, bahkan kolong tempat tidur.

Nikmatilah olahraga dengan alat ini sebaik mungkin. Kalian bisa menggunakannya sambil menonton TV di ruang tengah, di halaman belakang rumah atau di suatu ruangan sambil mendengarkan musik.

Mengapa Harus Menggunakan Xiaomi Walking Pad sebagai Alat Olahraga?

Mengapa Harus Menggunakan Xiaomi Walking Pad sebagai Alat Olahraga?

Ada banyak alat olahraga yang bisa kalian dapatkan untuk bisa melakukannya di rumah. Bisa barbel, samsak tinju, dan lain sebagainya. Tapi kenapa perlu membeli Xiaomi Walking Pad?

Sebenarnya, bila kalian bandingkan membeli treadmill konvensional dengan Walking Pad milik Xiaomi, lebih baik perangkat tersebut saja.

Treadmill konvensional sangat berat dan juga besar. Bagi kalian yang memiliki rumah minimalis, pasti akan langsung memenuhi ruangan.

Selain itu, harganya juga sudah pasti cukup mahal. Berbeda jika menggunakan Walking Pad, ada banyak sekali keuntungan dari segi praktis dan juga manfaat setelah menggunakan alat ini untuk berolahraga.

Berikut adalah beberapa alasan yang harus kalian ketahui, tentang mengapa harus memilih Xiaomi Walking Pad sebagai alat olahraga di rumah: 

Praktis

Kalian harus tahu bahwa menggunakan Walk Pad dari Xiaomi itu sangat praktis dan bersifat portable. Ukurannya yang kecil, yaitu 855 x 528 x 145, 5 mm sama sekali tidak boros tempat.

Ketika alat ini kalian buka panjangnya bisa mencapai 1449 x 528 x 117 mm. Jadi, cukup nyaman ketika kalian menggunakan alat satu ini.

Seperti yang sudah kami jelaskan di atas, ketika kalian sudah tidak menggunakannya lagi, bisa langsung melipatnya dan simpan pada tempat yang tepat. 

Hemat Tempat

Karena bisa melipatnya dengan baik dan sifatnya portable, bahkan kalian bisa menyimpannya di kolong meja, kasur, lemari dan sebagainya.

Nanti ketika akan menggunakannya lagi, tinggal rentangkan saja alatnya dan kemudian mulai berlari di Walk Pad tersebut.

Stability dan Durability yang Bagus

Meski tidak besar dan sifatnya portable, bukan berarti tidak kuat. Alat ini cukup kuat dan dapat menampung badan orang dewasa sampai bobot 90 kg.

Treadmill satu ini sangat menjamin penggunanya aman ketika menggunakannya. Saat kalian berlari di atasnya, sangat stabil dan tidak banyak goncangan.

Rangka dari Xiaomi Walking Pad menggunakan alloy yang sangat ringan dan tipis, sehingga tidak terlalu berat ketika kalian pindahkan dari satu tempat ke tempat lainnya.

Kecepatan Dapat Menyesuaikan

Pada perangkat satu ini memiliki sistem yang namanya autonomous vehicles speed control. Di mana ada sensor yang cukup kuat di mana dapat mengontrol kecepatan dengan baik.

Memang tidak seperti treadmill umumnya yang mengatur kecepatan dari layar alat tersebut. Melainkan untuk walpad bisa kalian kontrol menggunakan ponsel.

Jadi, hanya melihat dari ponsel saja sudah bisa mengendalikan alatnya secara maksimal.

Selain menggunakan ponsel, ada remote control yang bisa kalian manfaatkan untuk mengatur kecepatan. Fiturnya ada mulai, memperlambat, mempercepat, dan menghentikan.

Suara Halus, Tidak Mengganggu

Tinggi dari Xiaomi Walking Pad sendiri adalah 69 mm. Jaraknya cukup pendek dengan lantai. Jadi, ketika kalian menggunakannya memang ada sedikit gesekan dengan lantai.

Namun, jangan khawatir karena suaranya halus dan tidak mengganggu kenyamanan keluarga. Apalagi jika kalian memiliki ruangan tersendiri, tentu kegiatan berlari tidak akan terdengar.

Perlindungan Sendi yang Aman

Pada alat satu ini terdapat desain multi layer yang memiliki fungsi mencegah sendi kaki kalian tidak mudah sakit dan lelah.

Kalian juga perlu mengatur waktu ketika berlari. Pada saat awal menggunakannya, jangan terlalu lama. Lakukan latihan secara bertahap saja.

Dapat Melakukan Tracking Secara Real-Time

Melalui Walking Pad, kalian bisa tracking berapa langkahnya, berapa kalori yang terbakar dan sebagainya.

Jadi, jika kalian membeli alat ini, lebih baik langsung instal saja aplikasinya agar bisa melacak riwayat olahraga kalian dengan baik dan detail.

Kelengkapan Produk yang Lengkap Ketika Membelinya

Dan kenapa kalian harus membeli Walking Pad dengan brand Xiaomi, itu karena ketika membelinya akan mendapat kelengkapan yang cukup proper, di antaranya:

  • Perangkat Walking Pad
  • Remote control untuk mengatur 
  • Buku manual
  • Kabel power
  • Roping
  • Wrench
  • Silicone oil

6 Manfaat Menggunakan Xiaomi Walking Pad untuk Tubuh

6 Manfaat Menggunakan Xiaomi Walking Pad untuk Tubuh

Setiap alat olahraga, tentu saja memiliki manfaat yang bisa kalian rasakan setelah rutin menggunakannya. Begitu juga ketika kalian rutin menggunakan Xiaomi Walking Pad.

Alat ini memang sangat praktis dan tergolong cukup ringan untuk ukuran treadmill. Namun, jangan sepelekan manfaatnya. Bahkan untuk kalian yang sedang dalam tahap menurunkan berat badan, alat ini bisa sangat membantu. 

Tubuh kalian juga semakin sehat karena bisa menyempatkan olahraga sebentar meski di dalam rumah. Setelah membelinya, gunakan alat ini secara rutin, karena manfaat yang akan kalian dapatkan adalah sebagai berikut:

Membakar Kalori

Jika kalian rutin menggunakan Xiaomi Walking Pad sebagai media olahraga di rumah, maka kalori di dalam tubuh kalian akan terbakar.

Berlari di tempat menggunakan treadmill ini mampu membakar kalori dengan baik. Lakukan 15-25 menit secara rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.

Menurunkan Berat Badan

Karena kalori dalam tubuh kalian terbakar, otomatis bisa menurunkan berat badan. Ini adalah cara diet yang cukup bagus.

Dari pada kalian diet dengan meminum obat atau susu yang tidak jelas dan mungkin tidak jelas, ada baiknya berolahraga saja secara rutin dengan Walking Pad ini.

Membentuk Tubuh Ideal

Berat badan tubuh karena kalori yang terbakar, membuat tubuh kalian menjadi ideal. Bentuk tubuh impian bisa kalian dapatkan jika rutin melakukan olahraga sederhana ini.

Kalian juga akan semakin sehat karena obesitas bisa hilang dari tubuh. Seperti yang kalian tahu, obesitas itu bisa menimbulkan beberapa penyakit berbahaya.

Melatih Jantung

Ketika kalian bergerak dengan cara berlari, jantung juga bekerja dengan baik, yaitu memompa darah dan mengalirkan menuju otot dan juga tulang. Selain itu, mampu juga menyerap oksigen, sehingga terbentuklah tenaga dari tubuh.

Mencegah Adanya Osteoporosis

Kalian harus tahu bahwa gerakan kalian yang berlari di atas treadmill ternyata mampu meningkatkan kepadatan tulang. Manfaatnya, bisa mencegah osteoporosis pada usia muda.

Meningkatkan Kecerdasan Otak

Ternyata berolahraga dengan treadmill mini bisa mencerdaskan otak. Hal itu karena jantung bekerja dengan baik, sehingga aliran darah dan oksigen bisa sampai ke otak dan mampu meningkatkan kecerdasan.

Baca juga: Mengenal AirPods Pro Gen 2 dalam Hal Peningkatan Kemampuan

Kalian bisa lihat dulu berbagai review yang ada di internet tentang produk satu ini. Tapi kalian yakinkan bahwa membeli Xiaomi Walking Pad itu sangat menguntungkan, terutama bagi kalian yang enggan berolahraga ke gym.

Spek Komputer untuk Arsitek

Spek komputer untuk arsitek sering menjadi bahan pembicaraan banyak orang terlebih bagi kalian yang merupakan mahasiswa dengan jurusan tersebut. Untuk memulai pembelajaran mata kuliah tersebut biasanya harus memiliki komputer dengan spesifikasi khusus jika ingin mulai menggambar.

Penggunaan komputer sebenarnya sesuai dengan bagaimana kebutuhan kalian, namun jika kalian merupakan mahasiswa jurusan arsitektur perlu membutuhkan komputer dengan spek tinggi. Terlebih jika nantinya kalian berkecimpung dalam dunia desain interior atau jasa dalam bidang arsitektur.

Baca juga: Perbedaan Intel dan AMD yang Patut Kalian Perhatikan

Karena biasanya beberapa aplikasi dalam dunia arsitektur maupun desain interior memiliki kapasitas sangat tinggi. Karena tingginya kapasitasnya membuat kalian perlu membutuhkan komputer dengan spesifikasi lumayan tinggi sehingga bisa membuka banyak aplikasi tanpa adanya permasalahan.

Hal tersebut membuat banyak mahasiswa arsitektur khususnya bagi yang baru saja masuk semester satu bertanya-tanya terkait spek komputer untuk arsitek. Terlebih sebagian besar aplikasi dalam jurusan tersebut sering berkaitan erat dengan editing 3 dimensi sehingga sangat berat.

Terlebih bagi sebagian besar mahasiswa akan sering berhadapan dengan beberapa project ketika sedang magang atau kerja praktik. Oleh sebab itu, kalian perlu mengetahui bagaimana spesifikasi yang paling tepat ketika ingin membuka beberapa aplikasi khusus arsitektur secara lancar tanpa hambatan.

Spek Komputer untuk Arsitek bagi Mahasiswa

Spek Komputer untuk Arsitek bagi Mahasiswa

Jurusan arsitektur menjadi salah satu incaran banyak orang, karena tingginya minat dalam dunia arsitektur. Namun, jika sudah mulai berkuliah dalam jurusan ini kalian perlu membiasakan diri dengan beberapa project nantinya dan pastinya akan berakibat pada berbagai aplikasi editing.

Berbagai software ini sebagian besar berkaitan dengan rancangan desain dalam bentuk 3D sehingga akan memakan banyak sekali sistem komputer. Untuk mengatasinya kalian perlu memiliki PC maupun laptop sendiri namun dengan spek komputer untuk arsitek yang sangat mumpuni.

Terlebih jika nantinya kalian memiliki cita-cita sebagai arsitek pastinya akan selalu berhadapan dengan dunia editing setiap harinya. Baik ketika sedang berkuliah atau saat bekerja nantinya akan selalu berhadapan dengan aplikasi editing sehingga perlu mengetahui bagaimana spesifikasi komputernya sejak dini.

Dengan mengetahui bagaimana spesifikasi yang wajib kalian persiapkan akan mempermudah diri jika nantinya sudah berkuliah. Kalian tidak akan perlu merasa kaget jika mengetahui sebagian besar aplikasi editing sangat besar sehingga membutuhkan spek komputer untuk arsitek tertentu.

Jika kalian belum mengetahui bagaimana spesifikasi pentingnya maka tidak perlu khawatir karena kita akan memberitahukan bagaimana spesifikasinya. Berikut beberapa spesifikasi yang perlu kalian perhatikan jika ingin membeli komputer maupun laptop untuk berkuliah di jurusan arsitektur.

Perhatikan Jenis PC Terlebih Dahulu

Perhatikan Jenis PC Terlebih Dahulu

Langkah pertama untuk mengetahui bagaimana spek komputer adalah dengan melihat bagaimana jenis PC nantinya. Pemilihan PC sering menjadi hal yang sebagian besar orang sepelekan ketika membeli, karena hanya memperhatikan murah tidaknya harga sebuah komputer saja.

Namun jika kalian lebih banyak akan melakukan pekerjaan editing melalui rumah sangat kita sarankan untuk memilih PC berjenis desktop. Terlebih dengan memilih PC desktop nantinya akan memiliki biaya yang lebih hemat daripada jika kalian membeli laptop dengan harga serupa.

Bahkan dengan harga serupa kalian bisa mendapatkan spesifikasi jauh lebih tinggi dengan menggunakan PC desktop. Namun, jika kalian lebih nyaman untuk mengedit sembari mencari inspirasi di luar sangat kita sarankan untuk menggunakan laptop dengan spek komputer untuk arsitek.

Namun jika kalian ingin menjadi seorang arsitek sangat kita sarankan untuk memilih PC desktop saja. Salah satu alasannya karena jenis PC desktop akan memiliki layar yang lebih lebar sehingga akan mempermudah kalian jika ingin mengedit karena bisa memperhatikan detail sekecil mungkin.

Selain itu dengan menggunakan PC desktop kalian bisa menggunakan aplikasi editing secara lebih nyaman. Selain bisa memperhatikan detail kecil dengan nyaman karena besarnya ukuran layarnya, adanya bantuan dari mouse akan mempermudah untuk mengakses berbagai menu aplikasi itu.

Perhatikan Bagaimana Prosesornya

Perhatikan Bagaimana Prosesornya

Untuk mengetahui bagaimana spek komputer untuk arsitek kalian perlu memahami bagian dari prosesornya terlebih dahulu. Karena hampir sebagian besar aplikasi dalam bidang ini membutuhkan memori cukup besar sehingga kalian perlu melihat bagaimana prosesornya terlebih dahulu.

Karena semakin bagus kualitas sebuah prosesor yang ada pada komputer akan membantu performanya menjadi lebih baik. Terlebih jika kalian sering membuka beberapa aplikasi berat seperti untuk melakukan editing serta rendering pasti membutuhkan prosesor dengan banyak core.

Jika kalian terjun dalam dunia editing maupun desain grafis khususnya untuk membuat desain rumah secara detail kita sangat menyarankan menggunakan AMD Ryzen saja. AMD sendiri memang sudah menjadi spek komputer untuk arsitek yang wajib kalian miliki jika ingin mendesain dengan lancar.

Salah satu penyebabnya karena performa multi-core dari AMD ryzen memang memiliki desain kompleks sehingga mampu berjalan lancar. Hal tersebut memungkinkan pengguna bisa membuka banyak aplikasi sekaligus atau mengedit seperti menggunakan auto-CAD secara lancar tanpa hambatan.

Spek komputer bagi arsitek secara garis besar umumnya minimal kalian membutuhkan core berjumlah 6 threads. Namun jika menginginkan kecepatan dan performa stabil untuk membuat beberapa desain sekaligus kita sangat menyarankan untuk menggunakan multi core hingga berjumlah 12 threads.

Perhatikan Jumlah RAM

Perhatikan Jumlah RAM

RAM yang merupakan singkatan dari Random Access Memory juga memiliki peranan penting bagi kalian yang ingin bekerja sebagai arsitek. Terlebih beberapa aplikasi editing dalam dunia arsitektur memang memiliki detail sangat kompleks sehingga menjadikannya sangat berat.

Untuk mengatasi beberapa aplikasi berat kalian harus memperhatikan seberapa besar jumlah dari RAM dalam sebuah komputer terlebih dahulu. RAM sendiri menjadi spek komputer untuk arsitek paling dasar yang harus kalian penuhi karena mampu menunjang sebagian besar kemampuan multitasking.

Terlebih jika terdapat beberapa pekerjaan untuk membuat desain rumah yang perlu membuka banyak aplikasi sekaligus seperti auto-CAD, modeling, hingga Tekla Structures akan memakan banyak memory. Oleh sebab itu, jumlah RAM menjadi hal penting dalam membeli laptop maupun komputer.

Setidaknya minimal kalian perlu memiliki perangkat komputer dengan kapasitas RAM sebesar 16 GB. Dengan kapasitas sebesar itu sebagai spek komputer bagi arsitek memungkinkan penggunanya untuk membuka aplikasi editing tanpa perlu takut terasa lambat.

Namun jika memiliki keterbatasan dalam budget tidak masalah untuk menggunakan laptop berkapasitas RAM sebesar 8 GB. Namun jika hanya menggunakan RAM berkapasitas 8 GB akan membuat pengalaman mengedit menjadi kurang begitu terlalu menyenangkan.

Seberapa Besar Storagenya

Seberapa Besar Storagenya

Untuk mengetahui spek komputer untuk arsitek selain memperhatikan bagaimana memory atau RAM juga perlu meninjau seberapa besar kapasitas penyimpanannya atau storage. Karena dengan kapasitas yang tinggi akan membuat komputer maupun laptop dapat bekerja secara lancar.

Selain itu pada dasarnya penggunaan storage terbagi menjadi dua jenis yaitu menggunakan HDD atau Hard Disk Drive, serta penggunaan SSD yang merupakan singkatan dari Solid State Drive. Penggunaan kedua storage ini memiliki perbedaan dengan kinerjanya dalam mengakses data dalam komputer.

Jika kalian bertujuan untuk menggunakan aplikasi editing berat untuk membuat banyak sekali desain rumah kita sangat menyarankan penggunaan SSD. Karena penggunaan SSD sebagai spek komputer untuk arsitek memungkinkan pengguna memiliki performa sistem lebih efisien dan aman.

Namun harga dari SSD sendiri terbilang lebih tinggi dari HDD sehingga jika ingin memiliki kapasitas penyimpanan yang besar harus merogoh kocek cukup mahal. Jika kalian masih seorang mahasiswa dan memiliki keterbatasan budget tidak mengapa untuk memilih HDD.

Namun penggunaan HDD sebagai spek komputer bagi arsitek terbilang kurang menjadi rekomendasi karena lambannya pengaksesan sistem. Hal tersebut akan membuat proses editing maupun rendering memakan waktu lebih lama daripada saat kalian memakai SSD.

Komponen Hardware Lainnya

Komponen Hardware Lainnya

Selain memperhatikan komponen bagian dalamnya jika ingin merasakan pengalaman editing yang mengenakkan maka perlu melihat bagaimana komponen hardware lainnya. Komponen ini bisa kalian katakan sebagai spesifikasi pendukung sehingga membuat hasil editing menjadi lebih sempurna.

Jika ingin mengetahui spek komputer untuk arsitek mengenai komponen hardware lainnya pertama kalian bisa melihat bagaimana spesifikasi dari layar monitornya. Layar monitor sendiri terbilang sangatlah penting karena dalam dunia desain layar yang bagus sangat mempengaruhi hasil desainnya.

Minimal untuk membuat sketsa rumah secara detail dengan mudah kalian membutuhkan layar monitor dengan resolusi full HD atau 1920 kali 1080 piksel. Pemilihan ukuran tersebut akan mempermudah arsitek dalam menyusun detail desainnya secara mendetail.

Supaya nyaman kita sangat menyarankan bagi spek komputer bagi arsitek kalian memakai dua layar secara sekaligus. Hal tersebut sangat penting karena bisa menjadikan satu monitor untuk bekerja, serta satunya lagi guna mencari referensi.

Baca juga: 11 Komponen Base Panel pada Laptop dan Fungsinya

Selain layar monitor juga perlu memperhatikan keyboard serta mouse karena dapat menjaga perasaan nyaman ketika sedang bekerja. Cukup gunakan mouse serta keyboard yang cukup responsif dan tidak terlalu keras, sehingga bisa mempermudah proses pekerjaan.

Sebagai mahasiswa arsitek kalian sudah harus mempersiapkan perangkat sejak dini karena akan menggunakannya selama kuliah hingga bekerja nantinya. Oleh sebab itu, patut memperhatikan spek komputer untuk arsitek terlebih dahulu.

Perbedaan Intel dan AMD yang Patut Kalian Perhatikan

Perbedaan Intel dan AMD sering menjadi bahan pertimbangan ketika seseorang ingin membeli sebuah laptop baru. Karena kedua jenis prosesor ini memiliki beberapa kelebihan serta kekurangannya masing-masing sehingga membuat keduanya mempunyai banyak fans dari seluruh dunia.

Penggunaan prosesor sendiri cukup penting jika kalian ingin menggunakan laptop dalam kondisi prima baik untuk bekerja maupun memainkan game. Hal tersebut membuat banyak orang kini melihat bagian prosesornya terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli laptop.

Baca juga: Jenis Perangkat Keras Internal PC beserta Fungsinya

Dari sekian banyaknya processor yang tersebar di dunia sebagian besar pengguna laptop mayoritas menggunakan merek AMD maupun Intel. Karena mayoritas hanya menggunakan kedua merek tersebut menimbulkan pertanyaan terkait perbedaan Intel dan AMD pada kalangan yang ingin membeli laptop baru.

Hingga saat ini kedua merek tersebut terus bersaing kuat untuk memperebutkan konsumen miliknya masing-masing. Hal ini sebenarnya terjadi karena kedua produk memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing sehingga timbullah perbedaan pada setiap merek tersebut.

Namun jika kalian melihat secara sejarah Intel sebenarnya sudah terlebih dahulu melakukan produksi prosesor untuk komputer. Bahkan Intel merupakan pelopor dalam industri chipset serta prosesor bagi beberapa perangkat elektronik salah satunya adalah komputer.

Mengetahui Perbedaan Intel dan AMD

Mengetahui Perbedaan Intel dan AMD

Intel sendiri merupakan singkatan dari Integrated electronic, sebuah perusahaan asal Amerika Serikat serta berpusat di Silicon Valley. Perusahaan ini sendiri merupakan pencetus dari industri processor dan merupakan perusahaan yang pertama kali mengembangkannya dengan tipe X86.

Dalam perbedaan Intel dan AMD sendiri terdapat hal yang membedakan dari kedua produk tersebut. Sebagai contoh dalam prosesor milik Integrated electronic yang memiliki iGPU untuk membuat performa CPU miliknya menjadi lebih baik daripada jenis prosesor lainnya.

Sedang AMD sendiri merupakan singkatan dari Advanced Micro Devices yang merupakan perusahaan asal Amerika Serikat tepatnya berpusat pada kota Santa Clara California. John Carey sendiri merupakan pendiri dari perusahaan ini dan pertama kali memproduksi perangkat dengan jenis AM386.

Jika kalian membandingkan kedua jenis merek yang berkuasa dalam pasar prosesor ini maka Advanced Micro Devices memiliki harga lebih murah daripada yang lainnya. Namun selain faktor tersebut juga terdapat perbedaan Intel dan AMD lainnya sehingga bisa menjadi bahan pertimbangan lainnya.

Meski begitu sebelum memilih untuk membeli laptop baru maupun merakit PC ada baiknya untuk mempertimbangkan kedua jenis merek tersebut. Karena walaupun sama-sama memiliki kualitas sangat bagus namun keduanya memiliki perbedaan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan kalian masing-masing.

Performa CPU

Performa CPU

Langkah pertama untuk mengetahui bagaimana perbedaan antara Intel dan AMD adalah dengan melihat bagaimana kinerja serta performa dari CPU miliknya. Hal ini tentu saja menjadi syarat penting karena dengan performa CPU yang bagus akan memperlancar kinerja dari laptop ketika sedang kalian gunakan.

Secara sekilas kedua jenis merek ini memiliki performa sangat baik jika menyinggung tentang permasalahan CPU. Bagi orang awam terlihat tidak terdapat perbedaan yang begitu mencolok dari kedua merek sehingga menjadikannya sebagai penguasa dalam pasar elektronik tersebut.

Namun bagi sebagian kalangan terdapat perbedaan Intel dan AMD sangat mencolok pada bagian performa multi-core miliknya. Hal tersebut memungkinkan perangkat AMD sangat mungkin untuk menjalankan berbagai tugas dengan seketika karena kuat untuk menyalakan banyak aplikasi sekaligus.

Sedangkan untuk Intel memiliki keunggulan dalam performa CPU berjenis single core, hal ini memungkinkan prosesor tersebut dapat bergerak sangat kencang untuk membuka aplikasi single core. Terlebih jika kalian suka bekerja maka kita sangat merekomendasikan untuk memilih produk milik Integrated electronic tersebut.

Dengan memperhatikan perbedaan antara Intel dan AMD terkait performa CPU dapat menentukan bagaimana kinerjanya jika kalian sedang menggunakan laptop. Namun, terkait Intel atau AMD semua kembali bagaimana kebutuhan kalian, lebih membutuhkan untuk pekerjaan secara multitasking atau biasa saja.

Performa GPU

Performa GPU

Selain memperhatikan bagaimana kinerja serta performa dari CPU kalian juga perlu untuk melihat bagaimana GPU miliknya. GPU sendiri merupakan singkatan dari Graphic Processing Unit, dengan memperhatikan GPU kalian dapat mengetahui bagaimana kualitas grafis dari sebuah laptop.

GPU sendiri sebenarnya tersusun dari beberapa core kecil namun berjumlah sangat banyak karena bertujuan untuk mengolah grafis dalam sebuah laptop. Oleh sebab itu, kalian sangat perlu memperhatikan GPU jika ingin mengetahui bagaimana perbedaan Intel dan AMD.

AMD sendiri memiliki kelebihan pada APU miliknya sehingga berkaitan dengan kualitas GPU milik prosesor tersebut. Hal ini membuat prosesor tersebut mampu menawarkan kualitas GPU lebih baik serta memanjakan mata sehingga banyak menggunakannya untuk bermain game atau menonton film.

Selain itu jika kalian memiliki pekerjaan sebagai editor video atau suka dalam pembuatan film kita sangat menyarankan untuk menggunakan produk Advanced Micro Devices tersebut. Oleh sebab itu, dalam bidang GPU Intel dan AMD sangat terlihat jelas bagaimana kualitas dari kedua merek itu.

Untuk Intel sendiri sebenarnya sudah memiliki GPU dengan kualitas bagus sehingga tidak ada salahnya untuk menggunakannya jika hanya untuk mengerjakan pekerjaan ringan. Namun jika ingin membeli laptop untuk bermain game atau editor video kita menyarankan penggunaan AMD.

Bagaimana Harganya?

Bagaimana Harganya?

Jika ingin membeli laptop sebagian besar orang akan memperhatikan bagaimana harga setiap mereknya. Hal ini juga menjadi salah satu perbedaan Intel dan AMD karena walaupun kedua merek ini memiliki kualitas serta performa sangat mumpuni namun keduanya memiliki harga berbeda.

Bahkan jika kalian menemui laptop bertipe sama namun memiliki jenis prosesor berbeda akan mempengaruhi bagaimana harga jualnya. Oleh sebab itu, semua kembali lagi pada bagaimana budget milik kalian, karena walaupun spesifikasinya sama namun memiliki prosesor berbeda akan mempunyai harga berbeda juga.

Untuk perbedaan antara Intel dan AMD pada bagian harganya sangat terlihat jauh karena kedua prosesor ini menawarkan harga jual yang sangat berbeda. Karena biasanya jika kalian membeli laptop dengan AMD sebagai prosesornya akan mempunyai harga jual lebih terjangkau.

Sebaliknya untuk Intel karena merupakan promotor dalam dunia bisnis prosesor sehingga mempunyai harga penjualan lebih tinggi. Namun harga tersebut sesuai dengan kualitas yang Intel tawarkan karena jika ingin membeli laptop untuk bekerja tidak masalah ketika harganya mahal.

Hal tersebut karena performa CPU dari Intel lebih stabil sehingga membuat harganya menjadi lebih mahal. Oleh sebab itu, perbedaan Intel dan AMD semuanya sama-sama sudah sesuai dengan kualitasnya namun kembali lagi dengan bagaimana budget dan kebutuhan kalian sendiri.

Penggunaan Daya Baterai

Penggunaan Daya Baterai

Karena memiliki performa berbeda-beda akan mempengaruhi bagaimana penggunaan daya baterai dari sebuah laptop. Oleh sebab itu, sebelum membeli laptop kalian harus mengetahui bagaimana penggunaan jenis prosesornya karena biasanya berpengaruh dengan daya tahan penggunaan baterainya.

Perbedaan Intel dan AMD dalam bidang penggunaan baterai sangat terlihat dengan jelas, hal ini bisa kalian lihat karena Intel memiliki kelebihan dalam performa CPU miliknya membuat penggunaan daya baterai lebih besar. Oleh sebab itu, kalian perlu memperhatikan bagaimana daya penggunaannya.

Oleh sebab itu, biasanya jika kalian menggunakan laptop dengan Intel sebagai prosesornya akan memiliki daya tahan umur baterai lebih singkat. Hal ini tentunya membuat pengguna harus sering mengganti baterainya tiap beberapa tahun sekali karena daya tahannya makin menurun tiap tahunnya.

Jika kalian membutuhkan laptop dengan daya tahan baterai lebih lama tidak ada salahnya untuk menggunakan prosesor AMD. Hal ini menjadi bahan perbedaan Intel dan AMD karena keduanya memiliki daya tahan penggunaan baterai berbeda tergantung bagaimana performa miliknya.

Terkait daya tahan umur baterai akan kembali pada bagaimana kebutuhan kalian karena jika membutuhkan laptop dengan penggunaan baterai lama maka pilih saja AMD. 

Tingkat Kompatibilitasnya

Tingkat Kompatibilitasnya

Perbedaan antara Intel dan AMD selanjutnya terletak tentang bagaimana tingkat kompabilitasnya terlebih ketika kalian sedang menggunakan laptop. Hal ini akan mempengaruhi bagaimana kinerja laptop kedepannya.

AMD sendiri sudah terkenal memiliki tingkat kompatibilitas yang terkenal lebih fleksibel dari kompetitornya. Hal tersebut bisa kalian lihat dari pilihan motherboard serta soket yang bisa kompatibel.

Dengan tingkat kompatibilitas tinggi memungkinkan penggunanya bisa melakukan beberapa upgrade tanpa perlu mengganti motherboardnya. Sedangkan perbedaan Intel dan AMD sendiri memiliki tingkat kompatibilitas tidak sefleksibel kompetitornya.

Karena Intel memiliki keterbatasan pada pilihan untuk memilih motherboard maupun soket sehingga membuat penggunanya kesulitan untuk mengupgrade laptopnya.

Baca juga: Jenis dan Fungsi Power Supply pada PC untuk Keseimbangan Kinerja

Namun semua kembali bagaimana tentang kebutuhan kalian, apakah kalian ingin memakai laptop dalam jangka waktu lama. Atau memiliki kemungkinan mengganti laptop setiap beberapa tahun sekali

Oleh sebab itu, jika ingin membeli laptop harus memperhatikan bagaimana kebutuhan kalian. Kalian dapat menyesuaikan kebutuhan tersebut dengan membandingkan perbedaan Intel dan AMD.

Gaya Klasik Marshall Monitor II ANC dengan Karakternya

Ketika kalian mencari headphone yang setara dengan Bose, Marshall Monitor II ANC bisa menjadi pilihan yang tepat. Apalagi ada harga lebih rendah yang bisa kalian dapatkan dengan memilihnya.

Baca juga: Mengenal AirPods Pro Gen 2 dalam Hal Peningkatan Kemampuan

Untuk itu jika kalian tertarik bisa langsung baca sampai habis pembahasan mengenainya. Spesifikasinya, kelebihan, kekurangan, dan hal-hal lainnya. Langsung saja mari masuk ke pembahasannya.

2 Spesifikasi Marshall Monitor II ANC

2 Spesifikasi Marshall Monitor II ANC

Kalian akan bisa mendapatkan banyak spesifikasi mumpuni dengan membeli headphone bergaya klasik dengan karakter tersebut. Tentu saja semua karena Marshall merupakan pabrikan legendaris. Untuk apa saja spesifikasinya bisa langsung kalian simak di bawah:

Aspek Audio

Audio secara teknik yang bisa kalian dapatkan tentu sudah menengah ke atas. Bahkan terbilang sangat bagus karena ada frekuensi respon sampai dengan 20 Hz – 20 kHz. Dengan begitu pengiriman suara akan lebih maksimal serta jelas.

Sementara untuk driver sensitivity juga tidak kalah. Sebab kalian bisa mendapatkan 96 dB SPL yang tentu saja menarik, itu setara dengan 179 mV @ 1 kHz.

Lalu untuk driver type cenderung ke dynamic yang membuatnya semakin fleksibel. Apalagi dengan ukuran impedance 32 ohms serta driver diameter sebesar 40 mm.

Baterai

Tidak hanya itu karena Marshall Monitor II ANC mampu memberikan playtime sampai dengan 30 jam ketika menggunakan koneksi Bluetooth dengan ANC. ANC sendiri adalah fitur untuk meredam suara luar.

Dengan fitur tersebut kalian bisa mendapatkan kualitas suara sangat maksimal serta level kelas atas. Sementara jika tidak menggunakan ANC atau hanya dengan Bluetooth akan mencapai 45 jam.

Pengecasan sampai penuh hanya membutuhkan waktu 2 jam saja. Sementara jika ingin menggunakan 5 jam cukup charge saja dalam waktu 15 menit atau kurang lebih pada durasi sekitarnya.

Kelengkapan dalam Box Pembelian

Kelengkapan dalam Box Pembelian

Sehabis mendapatkan pengetahuan akan spesifikasi yang bisa kalian dapatkan. Tentunya kalian pasti ingin tahu apa saja yang bisa didapatkan ketika sudah membelinya.

Sebab itu bisa menjadi pertimbangan juga karena semakin lengkap aksesoris akan memberikan kemudahan dalam jangka panjang. Adapun beberapa isi di dalam box pembelian sebagai berikut:

  • Marshall Monitor II ANC, jelas karena ini merupakan MC yang banyak orang cari-cari.
  • Tentu meski menyandang Bluetooth headphone tapi Marshall tidak melupakan koneksi kabel, sehingga dalam box akan tersedia kabel pasang lepas sebesar 3.5 mm.
  • User manual degan informasi penggunaan yang aman serta legalitas produk.
  • Kabar gembira untuk kabel charge sudah menggunakan type C, jadi jika kalian terpaksa kehilangan kabel charge masih ada banyak pengganti dengan memakai charge ponsel kalian.
  • Ada tas untuk membawanya ke sana ke mari dengan bahan dari canvas yang terbilang premium serta memiliki desain sepele namun elegan.

Untuk bobot dari satu buat Marshall Monitor II ANC kurang lebih pada 320 gram yang tentu terbilang berat untuk harga sekelasnya. Namun, ada jepitan yang kuat serta pas ketika kalian memakainya.

Sementara untuk pilihan warna hanya tersedia hitam dengan aksen khas dari Marshall. Selalu dengan memberikan produk warna hitam serta aksen emas pada tombol membuatnya jadi melegenda.

6 Keunggulan dari Marshall Monitor II ANC

6 Keunggulan dari Marshall Monitor II ANC

Melihat detail lengkap dari produk headphone Marshall ini, kalian pasti akan merasa bimbang jika belum mengetahui apa kelebihannya meskipun sudah tahu spesifikasinya. Sebab di harga Rp4-5 jutaan fitur tersebut terkesan basic.

Hanya saja memang merek dari Marshall sudah melegenda dan disukai oleh banyak orang. Tapi, agar tahu lebih dalam mengenai apa saja yang bisa headphone ini berikan, ini dia keunggulan darinya:

Kualitas Bahan Super Bagus

Bukan hanya sekedar plastik biasa untuk membuat struktur headphone, kalian bisa mendapatkan bahan super bagus. Bahkan terkesan sangat kokoh, sehingga membuatnya nyaman untuk pengguna gunakan.

Isolasi suara terbilang Top

Selain kualitas bahan yang terbilang super bagus, kalian akan bisa mendapatkan isolasi suara yang bagus. Bahkan tidak akan ada suara dari luar yang masuk ke dalam telinga saat memakainya, semua karena ada fitur ANC.

Knop Kontrol Fungsi Maksimal

Ketika menggunakan produk lain tentu kebanyakan akan kesulitan dalam mengontrol fungsi dari fitur-fiturnya. Berbeda dengan headphone Bluetooth lainnya, Marshall Monitor II ANC menyematkan knop kontrol pemutaran dengan fungsi maksimal.

Tersedia Mode Transparansi

Suatu mode yang akan berguna ketika kalian membutuhkan pendengaran dari luar lebih baik. Hanya dengan menekan tombol ANC untuk mematikan fiturnya, maka akan terdengar jelas suara dari luar.

Lipat ke Ukuran Lebih Kompak Juga Bisa

Hal lainnya yang menjadi keunggulan dari Marshall Monitor II ANC adalah bisa untuk kalian lipat pada ukuran lebih kompak. Jadi ketika tidak kalian pergunakan bisa dilipat ke ukuran kecil dan masukkan ke tas bawaan.

Daya tahan baterai Lama

Bisa sampai dengan seharian penuh baik menggunakan ANC atau tidak, tentu menjadi sebuah keunggulan tersendiri. Sebab kalian tidak perlu selalu mencari sumber catu daya lebih dahulu untuk menggunakannya.

4 Kekurangan dari Marshall Monitor II ANC

4 Kekurangan dari Marshall Monitor II ANC

Sementara ketika kalian sudah mengetahui apa saja keunggulannya. Ada baiknya guna mengetahui apa saja yang banyak orang tidak sukai, ada beberapa pertimbangan yang mungkin akan bisa membantu.

Sebab mungkin saja ada beberapa kelebihan yang kalian dapatkan, hanya saja tetap ketika ada kekurangan tidak cocok. Itu akan menjadi kerugian tersendiri bagi kalian karena tidak pas dalam memilih.

Harga Terbilang Mahal untuk Sekelasnya

Ketika mencari pilihan lebih bagus pada harga tersebut tentu kalian bisa mendapatkan pilihan lainnya. Hanya saja pada headphone satu ini, sebenarnya harga tersebut bisa digunakan membeli kualitas lebih bagus.

Tidak Ada Dukungan Codec Bluetooth aptX atau AAC

Kekurangan lainnya jika kalian mencari codec Bluetooth aptX atau AAC tidak tersedia di sini. Makanya pertimbangan kekurangan Marshall Monitor II ANC bisa kalian pertimbangkan juga ketika membutuhkan fitur tersebut.

Mikrofon Biasa Saja

Jangan berharap banyak dari mikrofon yang tersemat di dalam headphone, sebab kalian akan mendapatkan kualitas mikrofon dengan seadanya. Bahkan terbilang sangat murahan karena hasil suara terbilang kurang jernih (kemresek).

ANC Memang Ada Tapi Tidak Terlalu Bagus

Bagaimanapun ANC yang tersemat di dalamnya tidak bisa selalu diandalkan, meski memang akan memberikan canceling noise dari luar. Tapi tidak sepenuhnya bagus, hanya bisa dan mungkin tidak cocok untuk level pengguna atas.

Ulasan Nyata Beberapa Pengguna Marshall Monitor II ANC

Ulasan Nyata Beberapa Pengguna Marshall Monitor II ANC

Semua sudah tersampaikan secara sempurna, untuk lebih memberikan data yang valid kepada kalian. Kalian akan memberikan ulasan pengguna dan mungkin saja ini bisa memberikan gambaran nyata.

Bukan hanya sekedar pernyataan tapi disertai dengan pengalaman penggunaan langsung. Tapi, kembali kalian ingatkan ini hanyalah penilaian secara subjektif, mungkin akan berbeda bagi masing-masing.

Kabar bagus bagi pecinta kualitas suara bagus tapi tidak dengan bass kencang. Semua serba pas dan tetap bisa memberikan pengalaman suara terbaik. Tidak ada yang berlebihan dan menurut pengguna ini sangat pas.

Begitu juga dengan kualitas suara bass sangat nendang, apalagi pada lagu-lagu pop metal yang membuatnya tetap kuat dari awal sampai akhir. Tanpa membuat volume lagu naik turun atau tidak stabil.

Hanya saja pada sisi negatifnya terlihat ritme hi-hat terdengar jauh. Tapi, ada solusi yang bisa kalian lakukan dengan beralih pada profil EQ yang berbeda dengan menggunakan aplikasi dari Android atau iOS.

Dengan ulasan tersebut, haruskah kalian membeli headphone ini? Tergantung dari selera masing-masing dan untuk pertimbangan ketika memang ingin mencari headphone dengan peredam bising suara.

Marshall Monitor II ANC menjadi pilihan tepat meski pada pilihan headphone kelas atas lainnya juga ada. Hanya saja untuk ukuran harga serta kualitasnya sudah masuk serta mampu memberikan penyaringan terbaik.

Jadi semua tergantung dari kebutuhan, apakah memiliki kebutuhan tersebut serta memiliki dana terbatas hanya untuk Rp4-5 jutaan. Jika memiliki dana lebih banyak bisa upgrade pilihan pada Bose atau lainnya.

Baca juga: Mengenal Vision Pro dan Penjelasannya Secara Lengkap

Semua bisa kalian pertimbangkan sendiri dengan membandingkan pada headphone lainnya. Hal ini penting karena dengan demikian akan bisa menemukan pilihan terbaik meski harus butuh waktu lama.

Tapi, tidak perlu khawatir karena sekarang berbelanja bisa langsung kalian lakukan dari rumah. Sehingga saat sudah menemukan pilihan tinggal check out saja Marshall Monitor II ANC pilihan kalian.

Mengenal Vision Pro dan Penjelasannya Secara Lengkap

Vision Pro adalah headset realitas campuran yang dirilis oleh Apple. Jika dilihat secara menyeluruh, keberadaannya memang cukup mengikuti tren. Sekarang, hampir setiap pabrikan mengeluarkan headset realitas campuran atau mixed reality headset sendiri.

Baca juga: Chip M2 Ultra untuk Pengguna Mac

Sebagai contoh, sebelumnya Microsoft sudah mengeluarkan Microsoft HoloLens dan Samsung sudah merilis Samsung Odyssey. Oleh karena itu, menarik untuk memerhatikan seperti apa spesifikasi Vision dari Apple ini.

Mengenal 10 Keunggulan dari Vision Pro Apple

Mengenal 10 Keunggulan dari Vision Pro Apple

Jika masih penasaran dengan kualitas dari Vision Pro, ulasan ini pasti akan membantu. Kali ini, penjelasan lengkapnya akan diberikan khusus untuk kalian.

Teknologi Cahaya Pintar

Teknologi cahaya pintar membuat Vision Pro memiliki banyak kelebihan dibandingkan produk sejenisnya. Salah satu kelebihan yang akan terasa berhubungan dengan proyeksi objek virtual yang nantinya bisa dirasakan.

Saat menggunakannya, kalian akan melihat proyeksi objek tersebut di dunia nyata sangat realistis. Ini memang bukan hal yang diada-adakan mengingat pihak Apple sangat memerhatikan detail dan realisme berkaitan dengan hal ini.

Ini akan berefek pada pengalaman holografis yang akan terasa. Intinya, kalian akan merasa seperti melihat hologram yang tidak bisa dilihat oleh orang lain. 

Pelacakan Posisi dan Gerakan yang Akurat

Pelacakan Posisi dan Gerakan yang Akurat

Vision Pro menonjol dalam hal pelacakan posisi dan gerakan yang akurat, mampu melacak dengan tepat bagaimana pengguna bergerak di sekitarnya. Teknologi yang terlibat mencakup sensor, kamera, dan algoritma pemrosesan yang canggih. 

Ini memungkinkan perangkat untuk memahami posisi relatif pengguna terhadap objek virtual dan lingkungan fisiknya.

Keunggulan ini menciptakan pengalaman yang responsif dan mendalam. Pengguna dapat berinteraksi dengan objek virtual seolah-olah objek tersebut ada di dunia nyata. 

Keakuratan pelacakan juga memberikan dasar untuk efek visual yang realistis dan penempatan objek virtual yang tepat di dalam ruangan.

Tampilan Luas dan Imersif

Vision Pro menyediakan tampilan yang luas dan imersif, menciptakan pengalaman visual yang mendalam dan realistis. 

Teknologi cahaya pintar (light field technology) yang digunakan dalam perangkat ini memainkan peran kunci dalam menciptakan ilusi bahwa objek virtual sebenarnya ada di ruangan pengguna.

Optika canggih pada Vision memberikan tampilan yang lebih luas dibandingkan dengan beberapa headset realitas campuran lainnya. 

Ini memungkinkan objek virtual untuk terlihat lebih besar dan lebih dekat dengan pengguna, menciptakan tingkat keimanan dan ketertarikan visual yang tinggi.

Pengalaman imersif ini menjadi kunci untuk memaksimalkan daya tarik dan efektivitas perangkat dalam berbagai penggunaan, seperti simulasi, pelatihan industri, atau pengalaman hiburan yang membutuhkan tingkat kehadiran dan partisipasi tinggi dari pengguna.

Pengalaman Pengguna yang Tanpa Kabel

Vision Pro menawarkan pengalaman pengguna yang tanpa kabel, memberikan kebebasan gerak yang lebih besar kepada pengguna. 

Dengan menghilangkan kabel yang menghubungkan headset ke perangkat lain atau sumber daya listrik, pengguna dapat bergerak lebih bebas dalam ruang tanpa terhambat oleh kabel yang dapat mengganggu atau membatasi gerakan.

Pendekatan ini menciptakan tingkat kenyamanan yang tinggi dan memungkinkan pengguna untuk lebih leluasa berinteraksi dengan lingkungan sekitarnya. 

Tanpa kabel, Vision Pro dapat digunakan dengan lebih fleksibel, baik untuk keperluan bisnis, pengembangan industri, maupun pengalaman hiburan di rumah.

Interaksi dengan Lingkungan Nyata

Interaksi dengan Lingkungan Nyata

Salah satu kelebihan yang mencolok dari Vision Pro adalah kemampuannya untuk menggabungkan dunia nyata dengan elemen-elemen virtual secara mulus. 

Ini berarti objek-objek virtual yang ditampilkan oleh perangkat ini dapat berinteraksi dengan lingkungan nyata di sekitar pengguna.

Sebagai contoh, objek virtual dapat muncul di atas meja, melibatkan objek fisik seperti furnitur atau bahkan berada di belakang objek nyata. 

Ini menciptakan pengalaman yang kaya dan mendalam dengan objek virtual yang terlihat seperti menjadi bagian alami dari ruangan atau lingkungan sekitarnya. 

Interaksi yang halus antara dunia virtual dan nyata ini memberikan nuansa keaslian dan keajaiban dalam pengalaman pengguna.

Kemampuan untuk Membuat Aplikasi Khusus

Salah satu keunggulan besar dari Vision Pro adalah kemampuannya untuk memberikan alat pengembangan yang kuat dan SDK (software development kit) yang memungkinkan pengembang membuat aplikasi khusus yang dioptimalkan untuk perangkat ini. 

Ini membuka peluang besar bagi pengembang untuk mengeksplorasi dan menciptakan pengalaman realitas campuran yang unik dan inovatif.

Aplikasi khusus dapat dikembangkan dalam berbagai industri, termasuk industri kreatif seperti desain produk, seni visual, dan hiburan. 

Misalnya, dalam dunia pendidikan, pengembang dapat menciptakan simulasi interaktif yang memungkinkan siswa untuk menjelajahi topik-topik tertentu secara lebih mendalam. 

Di bidang pelatihan industri, aplikasi dapat dikembangkan untuk mensimulasikan situasi kerja tertentu atau memberikan pelatihan teknis yang realistis.

Magic Leap menyediakan sumber daya pengembangan yang luas, termasuk dokumentasi, tutorial, dan komunitas pengembang aktif. 

Ini mempermudah pengembang untuk memahami potensi penuh dari teknologi ini dan menciptakan pengalaman yang sesuai dengan kebutuhan atau tujuan spesifik mereka.

Dengan mendukung ekosistem pengembangan yang kuat, Vision Pro dapat terus berkembang melalui adopsi berbagai aplikasi khusus yang menciptakan nilai tambah di berbagai sektor. 

Kemampuan ini membedakan Vision Pro sebagai alat yang bermanfaat dan kreatif untuk inovasi di dunia realitas campuran.

Penggunaan pada Berbagai Bidang

Vision Pro telah mendemonstrasikan fleksibilitasnya dalam berbagai sektor dan aplikasi, menjadikannya tidak hanya sebagai perangkat hiburan, tetapi juga alat yang dapat diterapkan dalam berbagai bidang. Beberapa contoh penggunaannya meliputi:

Pendidikan

Vision Pro dapat digunakan dalam konteks pembelajaran untuk menciptakan pengalaman pembelajaran yang mendalam dan interaktif. Misalnya, siswa dapat menjelajahi model 3D dari artefak sejarah atau meresapi simulasi ilmiah yang realistis.

Pelatihan Industri

Pelatihan Industri

Dalam industri, perangkat ini dapat dimanfaatkan untuk menyediakan pelatihan simulasi yang realistis, terutama di bidang-bidang yang melibatkan pemahaman dan keterampilan tangan. 

Para pekerja dapat melatih keterampilan tertentu atau berinteraksi dengan model virtual dari peralatan industri.

Desain dan Kreativitas

Di dunia desain produk, seni visual, atau arsitektur, Vision Pro memungkinkan profesional untuk memvisualisasikan dan menginteraksikan model 3D dengan cara yang belum pernah terjadi sebelumnya. 

Ini dapat mempermudah desainer dalam membuat keputusan dan mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang karyanya.

Hiburan

Sebagai perangkat realitas campuran, Vision Pro menyediakan pengalaman hiburan yang unik dan mendalam. 

Dari permainan yang menantang hingga narasi interaktif, headset ini membawa elemen-elemen virtual ke dalam ruang nyata pengguna, menciptakan pengalaman hiburan yang lebih imersif.

Kesehatan

Dalam bidang kesehatan, Vision Pro dapat digunakan untuk simulasi medis atau terapi yang melibatkan pemahaman mendalam tentang struktur anatomi. Ini dapat membantu dalam pelatihan medis atau memberikan pengalaman pendidikan yang lebih baik bagi pasien.

Penggunaan yang luas di berbagai sektor menunjukkan potensi teknologi realitas campuran untuk menciptakan dampak positif di berbagai aspek kehidupan. 

Kemampuannya untuk beradaptasi dan diterapkan dalam berbagai bidang menandai keberlanjutan dan relevansinya sebagai perangkat yang serbaguna.

Kolaborasi dan Komunikasi

Kolaborasi dan Komunikasi

Vision Pro memiliki potensi besar untuk memajukan kolaborasi dan komunikasi di berbagai lingkungan, terutama di era kerja jarak jauh. 

Dengan memungkinkan pengguna melihat dan berinteraksi dengan objek virtual bersama-sama, platform ini dapat meningkatkan kolaborasi tim dan memungkinkan pertemuan virtual yang lebih interaktif. 

Misalnya, tim dari lokasi yang berbeda dapat bersama-sama memeriksa dan berdiskusi tentang model 3D, membawa dimensi baru ke kolaborasi jarak jauh.

Keamanan dan Pelatihan

Dalam konteks keamanan, Vision Pro dapat digunakan untuk pelatihan personel keamanan dengan simulasi yang lebih realistis dan interaktif. 

Hal ini mencakup penggunaan skenario simulasi di mana personel dapat berlatih merespons situasi darurat atau berbahaya, memungkinkan mereka untuk merespons secara lebih efektif dalam situasi sebenarnya.

Pengembangan Ekosistem Aplikasi

Vision Pro tidak hanya menjadi perangkat fisik, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekosistem aplikasi yang kreatif dan inovatif. 

Dukungan yang diberikan kepada pengembang melalui alat pengembangan dan SDK telah membuka pintu bagi pembuatan berbagai aplikasi yang mencakup berbagai kebutuhan pengguna. 

Inisiatif pengembangan aplikasi khusus ini membantu mengenalkan teknologi realitas campuran kepada berbagai sektor, memperkaya pengalaman pengguna di bidang-bidang yang berbeda.

Dengan memfasilitasi pengembangan dan penerapan aplikasi yang dapat diadaptasi dalam berbagai lingkungan, Vision Pro memainkan peran penting dalam merangsang inovasi dan kreativitas.

Baca juga: Mengenal Fitur Apple TV 4K dan Tips Memakainya 

Kemampuannya untuk menciptakan solusi yang berkualitas di berbagai sektor membuka pintu bagi potensi tak terbatas dalam penggunaan teknologi realitas campuran.

Menarik untuk memerhatikan perkembangan MR headset ke depannya. Tetapi untuk mengenal teknologinya, menarik jika mencobanya dengan Vision Pro terlebih dahulu.

Mengenal AirPods Pro Gen 2 dalam Hal Peningkatan Kemampuan

AirPods Pro membanggakan teknologi peredam kebisingan canggih, memberikan kalian pengalaman mendengarkan audio lebih baik. Kemampuan untuk memblokir atau mengurangi kebisingan latar belakang dengan desain in-ear ergonomic.

Hadir dengan berbagai fitur khusus, seperti kontrol sentuh, teknologi peredam kebisingan, dan Audio Spasial Personal. Semua fitur ini bekerja sama untuk meningkatkan fungsionalitas dan pengalaman kalian secara keseluruhan. 

Baca juga: Sebelum Instal, Ketahui 8 Keunggulan iOS 17 Terbaru 2023

Charging Case AirPods Pro memberikan kemampuan pengisian mudah dan efisien. Daya tahan baterai baik pada earbuds sendiri memastikan bahwa dapat menikmati audio tanpa hambatan selama periode penggunaan panjang.

Peningkatan Fitur-fitur AirPods Pro Memberikan Kenyamanan Maksimal dalam Jangka Waktu Penggunaan Lama

Peningkatan Fitur-fitur AirPods Pro Memberikan Kenyamanan Maksimal dalam Jangka Waktu Penggunaan Lama

Terintegrasi dengan baik dalam ekosistem Apple, memungkinkan untuk mengakses berbagai fitur tambahan mengontrol perangkat secara mudah. AirPods Pro menciptakan pengalaman penggunaan yang konsisten dan terhubung.

Penambahan Mikrofon atau Sensor Tambahan Lebih Efektif

Peningkatan dalam algoritma pemrosesan suara dapat membuat ANC lebih efektif dalam mengenali dan menanggapi berbagai jenis kebisingan. Sehingga dapat memberikan pengalaman pengurangan kebisingan yang lebih baik.

Penambahan mikrofon atau sensor tambahan dapat meningkatkan kemampuan ANC untuk mendeteksi dan menanggapi kebisingan. Latar belakang dari berbagai arah memastikan bahwa pengurangan kebisingan efektif di lingkungan berbeda.

Menyediakan pengaturan kustomisasi tambahan untuk pengguna meningkatkan fleksibilitas ANC. Kalian dapat menyesuaikan sejauh mana mereka ingin mengurangi kebisingan atau apakah ingin memperbolehkan sebagian suara lingkungan masuk.

Peningkatan dalam respons ANC terhadap perubahan lingkungan cepat seperti perubahan mendadak dalam kebisingan sekitar. AirPods Pro meningkatkan kemampuan perangkat memberikan pengurangan kebisingan efektif dalam berbagai situasi.

Kemampuan menyediakan ANC efektif dengan konsumsi daya yang lebih rendah dapat meningkatkan daya tahan baterai perangkat. Memungkinkan kalian menikmati fitur ini lebih lama tanpa perlu sering mengisi daya.

Peningkatan dalam pengenalan mode lingkungan tertentu, seperti transportasi umum atau lingkungan perkotaan. Membantu ANC menyesuaikan diri secara optimal untuk memberikan hasil yang lebih baik di situasi-situasi tersebut.

Fitur Touchscreen Dapat Mengontrol Fungsi Audio 

Pengguna AirPods Pro dengan fitur touchscreen dapat mengontrol fungsi audio dengan gerakan swipe ke atas atau ke bawah di permukaan earbud. Ini memberikan pengalaman lebih intuitif dan cepat dalam mengelola pemutaran musik, volume, atau fungsi lainnya.

Jika sebelumnya menggunakan Force Sensor pada stemnya, pembaruan ke kontrol sentuh atau touchscreen memberikan perubahan signifikan. Sentuhan lebih ringan atau gerakan swipe dapat menjadi alternatif lebih mudah dan responsif.

Kalian dapat menggunakan kontrol sentuh untuk memudahkan pergantian lagu atau track audio dengan gerakan swipe. Ini memberikan kemudahan akses tanpa harus menyentuh perangkat pemutar musik terkait.

Fitur kontrol sentuh juga dapat digunakan untuk mengaktifkan asisten virtual Siri dengan mudah. Ini memungkinkan kalian untuk memberikan perintah suara atau mendapatkan informasi tanpa harus menyentuh perangkat lainnya.

Meskipun menghadirkan fitur touchscreen baru tetap menyertakan dan mempertahankan gesture lama yang telah dikenal. Hal ini dapat memberikan konsistensi dalam penggunaan bagi kalian yang sudah terbiasa dengan gestur sebelumnya.

Peningkatan Charging Case 

Dengan adanya fitur Find My pada Charging Case AirPods Pro kalian dapat dengan mudah melacak lokasi AirPods ketika hilang. Ini merupakan tambahan fungsional yang sangat berharga untuk membantu mencegah kehilangan perangkat.

Penambahan speaker internal dan sistem alarm pada Charging Case menjadi langkah cerdas untuk meningkatkan fungsionalitas. Sistem alarm ini akan berbunyi ketika fitur Find My diaktifkan, membantu menemukan AirPods dengan lebih cepat.

Keberadaan lubang khusus pemasangan layar untuk melekatkan Charging Case pada tali atau gantungan. Meningkatkan kemudahan membawa dan mengakses AirPods Pro di sepanjang hari, sehingga menjadi cukup optimal.

Sertifikasi resmi IPX4 menunjukkan bahwa Charging Case memiliki ketahanan terhadap air dan keringat. Ini membuatnya lebih tahan terhadap kondisi cuaca atau penggunaan saat berolahraga, memberikan ketenangan pikiran bagi pengguna.

Dengan berbagai peningkatan ini, Charging Case tidak hanya lebih fungsional tetapi juga dirancang dengan baik agar mudah digunakan. Desain ergonomis fitur-fitur tambahan meningkatkan daya tarik dan kenyamanan penggunaan.

Peningkatan Charging Case memberikan daya guna lebih besar dalam kehidupan sehari-hari kalian. Dari pelacakan yang lebih baik hingga fitur keamanan tambahan, semuanya bekerja bersama untuk memberikan pengalaman lengkap dan nyaman.

AirPods Pro Tahan untuk Pemakaian Hingga 6 Jam 

Menawarkan pengguna hingga 6 jam pemakaian secara langsung, memberikan durasi mengesankan untuk perangkat audio nirkabel. Ini memastikan bahwa kalian dapat menikmati musik, panggilan, atau konten audio lainnya tanpa harus sering mengisi daya.

Dengan Charging Case kalian dapat memperpanjang waktu penggunaan hingga total 30 jam. Memberikan fleksibilitas tinggi dan memastikan bahwa AirPods tetap dapat digunakan sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan daya.

Dukungan untuk Bluetooth 5.3 menandakan kemajuan dalam konektivitas nirkabel. Ini dapat meningkatkan stabilitas sambungan, jarak operasional, dan efisiensi daya, memberikan pengalaman kalian yang lebih baik.

AirPods tidak hanya menawarkan kinerja tinggi tetapi juga desain yang ergonomis dan menarik. Ear tips dapat disesuaikan dan yang ringkas membuatnya nyaman digunakan sekaligus memberikan tampilan modern.

Dengan daya tahan baterai cukup lama dan desain nyaman AirPods Pro cocok untuk berbagai aktivitas. Kombinasi daya tahan baterai baik dan konektivitas nirkabel canggih membuatnya menjadi pilihan solid untuk gaya hidup aktif.

Fitur Dynamic Head Tracking 

Fitur dynamic head tracking pada AirPods Pro memungkinkan audio untuk disesuaikan dengan pergerakan kepala kalian. Hal ini menciptakan pengalaman audio yang lebih dan membuat kalian merasa seolah-olah berada di tengah-tengah lingkaran suara yang dinamis.

Kemampuan untuk mengkustomisasi fitur Audio Spasial Personal dalam menu Spatial Audio adalah langkah inovatif. Kalian dapat menyesuaikan pengaturan ini agar sesuai dengan ukuran, bentuk kepala, dan telinga memberikan pengalaman audio lebih pribadi.

Dengan fungsionalitas untuk mengatur dynamic head tracking dan kustomisasi Spatial Audio, menawarkan tingkat kustomisasi luas. Ini memberikan pengguna kebebasan untuk menyesuaikan pengalaman audio sesuai dengan preferensi dan kebutuhan pribadi.

Fitur Audio Spasial Personal meningkatkan pengalaman mendengarkan musik, podcast, atau konten audio lainnya. Dengan memanfaatkan teknologi canggih ini kalian dapat merasakan suara lebih mendalam, dinamis, dan responsif sesuai dengan gerakan kepala.

AirPods Pro Gen 2 Dilengkapi Chip H2 Menggunakan Algoritma Komputasi untuk Peredam Kebisingan

AirPods Pro Gen 2 Dilengkapi Chip H2 Menggunakan Algoritma Komputasi untuk Peredam Kebisingan

Chip H2 pada AirPods Pro gen 2 hadir dengan pembaruan fungsionalitas lebih luas dibandingkan dengan pendahulunya. Chip ini dirancang untuk menjalankan lebih banyak fungsi dengan efisiensi dan kinerja lebih tinggi.

Dengan bantuan algoritma komputasi chip H2 mampu menghasilkan peredam kebisingan lebih cerdas. Hal ini untuk mengenali menanggapi berbagai jenis kebisingan secara efektif, meningkatkan kualitas audio pengalaman mendengarkan secara keseluruhan.

Chip H2 mendukung pengalaman audio tiga dimensi superior bisa mencakup Spasial Audio atau teknologi lainnya. Merasakan suara seolah-olah datang dari berbagai arah, menciptakan pengalaman mendengarkan mendalam dan immersive.

Peningkatan keefisienan daya pada chip H2 meningkatkan daya tahan baterai secara signifikan. Ini berarti AirPods Pro gen 2 memberikan kinerja audio superior tanpa mengorbankan daya tahan baterai, memberikan pengguna waktu penggunaan lebih lama.

Kelebihan dari chip H2 adalah kemampuannya mengintegrasikan berbagai fungsi secara seamless. Ini berarti perangkat menjalankan peredam kebisingan, suara tiga dimensi pengelolaan daya baterai secara bersamaan tanpa mengorbankan kinerja keseluruhan.

Chip H2 membawa bersama-sama sejumlah teknologi tinggi, termasuk peredam kebisingan cerdas, suara tiga dimensi, dan efisiensi daya baterai. Semua fitur ini bekerja bersama-sama memberikan pengalaman audio menjadi perangkat canggih.

Penempatan Mikrofon Peredam Kebisingan AirPods Pro Gen 2 untuk Mendeteksi Suara dengan Cepat

Penambahan Mikrofon atau Sensor Tambahan Lebih Efektif

AirPods Pro gen 2 dilengkapi dengan mikrofon peredam kebisingan yang ditempatkan secara optimal. Penempatan yang baik ini untuk mikrofon mendeteksi suara masuk dengan cepat, memberikan respons efisien terhadap perubahan lingkungan sekitar.

Ventilasi belakang secara optimal membantu dalam mengatur tekanan di dalam earbud. Menciptakan pengalaman mendengarkan nyaman sambil mempertahankan peredaman kebisingan yang optimal.

Desain mikrofon untuk mendeteksi suara lingkungan dengan cepat. Hal ini untuk AirPods Pro gen 2 merespons secara instan terhadap perubahan kebisingan sekitar, menciptakan lingkungan audio yang lebih tenang.

Mikrofon peredam kebisingan dan ventilasi belakang bekerja bersama-sama secara sinergis. Bekerja efektif menghalau kebisingan sebelum mencapai telinga pengguna, memberikan kualitas audio lebih baik dan fokus. 

Desain mikrofon dan ventilasi optimal berkontribusi pada pengalaman mendengarkan lebih jernih. Membantu menghilangkan atau mengurangi gangguan suara tidak diinginkan, sehingga dapat menikmati audio kualitas terbaik.

Baca juga: 4 Manfaat Trade-In di Apple beserta Cara Penggunaannya

Melalui penempatan yang cermat dan desainnya mampu memberikan pertahanan efektif terhadap kebisingan eksternal. Hal ini penting untuk pengalaman mendengarkan yang lebih fokus, terutama dalam lingkungan bising.

Membawa pengalaman mendengarkan musik, podcast, atau konten audio lainnya menjadi lebih pribadi. Pelacakan gerakan kepala dinamis, suara disesuaikan pergerakan kepala menciptakan sensasi mendengarkan lebih realistis dan immersive dari AirPods Pro gen 2.

Apa Itu Catu Daya PC Serta Fungsi Pentingnya

Apa itu catu daya PC merupakan suatu komponen penting pada perangkat komputer. Biasa juga disebut sebagai power supply. Perangkat ini berguna untuk mengisi energi di seluruh sistem komputer. 

Baca juga: Jenis Perangkat Keras Internal PC beserta Fungsinya

Berfungsi sebagai pemasok listrik utama pada rangkaian komputer, power supply memiliki komponen masukan berupa arus bolak-balik atau AC. Power supply selanjutnya akan mengkonversi arus tersebut menjadi arus searah. 

Komponen pada komputer kemudian akan menggunakan arus tersebut. Penggunaannya sendiri yaitu melalui tombol on serta off pada bagian PC. 

Apa itu Catu Daya PC?

Apa itu Catu Daya PC?

Apa itu catu daya PC? Catu daya atau power supply memiliki keterkaitan dengan berbagai hardware atau perangkat keras guna membantu kinerja dari komputer. Sebenarnya, keberadaan power daya ini tidak hanya tersedia di PC namun berbagai perangkat elektronik lainnya. 

Termasuk berbagai perangkat elektronik dalam kehidupan sehari-hari seperti TV, kulkas dan lain sebagainya. Untuk pengertian dari power supply sendiri yaitu merujuk mengenai komponen yang berguna memasok energi atau listrik. 

Penggunaannya sendiri seringkali berkaitan dengan perangkat yang saling terhubung pada sebuah komponen. Di komputer, perangkat ini memiliki tegangan dengan pengaturan tertentu. Namun ada juga jenis yang bisa mengubah arus secara otomatis. 

Perubahan otomatis tersebut bisa sangat berguna saat untuk mencegah kerusakan akibat korsleting listrik. Berdasarkan rancangannya, apa itu catu daya PC memiliki dua jenis pengklasifikasian yaitu power supply internal dan eksternal. 

Power supply internal terhubung dengan rangkaian induk atau motherboard. Sementara, jenis eksternal merupakan kebalikan dari jenis internal. Keberadaannya terpisah dari perangkat motherboard elektronik. 

Jenis-jenis dari Catu Daya PC

Jenis-jenis dari Catu Daya PC

Pada perangkat komputer setidaknya ada tiga jenis power supply berdasarkan fungsi. Selain itu, ketiganya juga memiliki perbedaan yang cukup jelas. Berikut ketiga jenis dari apa itu catu daya PC tersebut:

Catu Daya BTX

Catu Daya BTX

Pemasangan jenis ini biasanya berguna untuk mendukung kinerja dari perangkat PC. Baik perangkat yang ada di rumah maupun perkantoran. Ciri-ciri dari catu daya BTX sendiri yaitu memiliki sebuah kabel. 

Pada salah satu kabel memiliki setidaknya 24 pin yang mengarah ke motherboard. Sementara jenis lainnya mempunyai 15 pin, terkenal juga sebagai kabel SATA. Ciri lainnya yaitu terletak pada penggunaan energi. 

Jenis BTX menggunakan energi cukup besar namun dalam penggunaannya terbilang lebih efisien daripada kedua lainnya. Secara otomatis BTX akan ikut mati jika perangkat juga mati. 

Catu Daya AT

Catu Daya AT

Merupakan jenis catu daya pertama yang ada pada komputer zaman dulu. Saat ini, penggunaannya sudah tidak terlalu banyak tersedia pada perangkat komputer. 

Ciri-ciri dari jenis ini yaitu mempunyai setidaknya 8-12 terminal untuk output yang terhubung dengan motherboard. Untuk kapasitas energi, mempunyai kurang dari 250 watt. Agar bisa mematikannya, pengguna harus melakukan secara manual. 

ATX

ATX

Menjadi versi terbaru dari jenis AT. Jenis ini mempunyai desain yang lebih rumit namun sumber energi listrik efisien. Tersedia di banyak generasi terbaru komputer dengan cara pengoperasiannya bisa melalui software

Pengguna hanya perlu menginstall software tersebut di PC. Hal tersebut membantu perangkat bisa dalam berbagai mode seperti sleep, siaga atau mati. Untuk ciri dari catu daya PC jenis ATX, salah satunya yaitu membutuhkan energi cukup besar. 

Ciri lainnya yaitu mempunyai 20-24 terminal output, dimana terminal tersebut terhubung ke motherboard. Saat komputer mati, maka secara otomatis power supply tersebut ikut mati. 

Komponen yang Dimiliki Catu Daya

Komponen yang Dimiliki Catu Daya

Sebagai perangkat yang mengubah arus bolak-balik menjadi searah, perangkat ini membutuhkan sejumlah komponen. Selain itu, komponen pendukung juga berguna dalam membangun tegangan. 

Agar tegangan listrik dapat mengalir secara baik, komponen tersebut dibutuhkan. Berikut list komponen-komponen tersebut: 

IC Regulator

Merupakan komponen yang memiliki kegunaan sebagai pengatur tegangan. Selain itu, juga berfungsi menjaga kestabilan pada perangkat. 

Transformator

Apa itu catu daya PC membutuhkan komponen ini. Fungsinya yaitu guna memindahkan energi ke rangkaian listrik melalui proses elektromagnetik. 

Komponen Catu Daya Resistor

Daftar komponen pendukung lainnya yaitu resistor. Berfungsi menurunkan ataupun membatasi arus yang masuk ke perangkat. 

Kapasitator

Komponen pendukung yang berguna mengubah tegangan. Dari awalnya arus bolak balik menjadi satu arah. 

Anoda dan Katoda

Fungsinya yaitu untuk memindahkan energi serta menghambat tegangan balik. Komponen ini menjadi salah satu cukup penting guna menjaga kestabilan komputer. 

Sistem Kerja dari Catu Daya PC

Sistem Kerja dari Catu Daya PC

Setelah mengenai jenis dan komponen apa itu catu daya PC, penting juga untuk mengetahui cara kerja dari perangkat ini. Hal tersebut sangat berkaitan dengan energi yang akan mengalir pada seluruh bagian dari komputer. 

Ketika user menghidupkan komputer melalui power, maka catu daya akan secara otomatis melakukan pemeriksaan sebelum menjalankan sistem. Jika pemeriksaan berjalan secara baik, maka akan terkirim sinyal ke motherboard untuk menandakan pengoperasian sistem. 

Selain itu, power supply akan membagi energi sesuai kapasitas dari tiap komponen di PC. Itu sebabnya sangat penting untuk mengetahui apa itu catu daya PC. Aliran energi juga menjadi tujuan utama dari keberadaannya agar tetap stabil di berbagai komponen. 

Cara kerjanya sendiri terletak pada empat bagian dari arus utama DC atau arus bolak-balik. Saat tombol power dinyalakan, power supply akan membiarkan sistem menjalankan pemeriksaan. Jika berhasil, maka selanjutnya akan terkirim sinyal pada motherboard

Penyaluran tegangan listrik melalui arus bolak-balik menjadi cara paling mudah daripada pembentukan arus DC. Hampir kebanyakan perangkat elektrik mempunyai rangkaian yang kegunaannya yaitu mengubah arus bolak-balik ke arus searah. Sekaligus menyediakan tegangan yang sesuai. 

Fungsi dari Catu Daya PC

Fungsi dari Catu Daya PC

Mengetahui apa itu catu daya PC juga berkaitan dengan fungsi dari peralatan ini. Kegunaan utamanya sendiri yaitu untuk memberikan daya ke semua komponen di PC. Tugasnya mengubah sumber energi dalam bentuk alternating current ke energi yang dibutuhkan oleh perangkat. 

Ketika daya masuk, energi akan berubah menjadi bentuk direct current atau arus DC. Arus inilah yang lalu tersebar ke komputer agar komponen dapat bekerja. Hal menarik lainnya yaitu keberadaan kipas pada perangkat. 

Dimana kipas tersebut berguna membuang udara panas dari PC. Fungsi selanjutnya yaitu menjadi penghubung antara sumber listrik. Power supply juga berguna untuk menyalurkan listrik ke berbagai perangkat seperti prosesor, periferal dan motherboard

Tidak hanya sekadar mengubah dan menyalurkan, perangkat ini juga mengatur akurasi demi pengoperasian komputer lebih stabil. Apa itu catu daya PC mengacu pada tegangan arus tunggal. Beberapa jenis lainnya, bahkan memiliki tegangan siaga. 

Hal tersebut berguna agar saat komputer mati sudah siap untuk melakukan hibernasi. Sementara ketika perangkat kembali hidup, komputer dapat lebih siap lagi. Satu daya kecil pada unit kecil dapat menghasilkan tegangan siaga tersebut. Itu membuat perangkat jadi lebih hemat biaya dan energi. 

Sejarah dari Catu Daya PC

Sejarah dari Catu Daya PC

Pada generasi komputer pertama menggunakan power supply dengan transformator yang berat. Pada tahun 1977, produk Apple memperkenalkan catu daya mode-switch lebih ringan. Power supply tersebut memiliki level setara pada komputer generasi pertama namun tidak punya kipas pendingin. 

Selain itu, suplai listrik pada perangkat menggunakan translator dan transformator. Hal tersebut berguna sebagai penyesuaian waktu ketika peralihan. Pengontrolan secara tepat dapat terjadi ketika tegangan keluar tanpa perlu membuang panas pada apa itu catu daya PC. 

Selanjutnya, pengembangan translator untuk tegangan tinggi terjadi dengan harga cukup ekonomis. Hal tersebut membuat pasokan listrik untuk perangkat jadi lebih praktis. Dari perangkat PC dalam bentuk lebih mini ke komputer desktop

Kemudian muncul power supply dengan mode aktif dengan bentuk lebih ringan, harga terjangkau serta hemat. Kemunculannya catu daya modern ini tentunya menjadi pengembangan dari catu daya linier.

Pencatu daya pada PC juga kemungkinan mempunyai perlindungan terdapat konektivitas yang singkat. Selain itu, bisa juga untuk perlindungan dari kelebihan listrik, tegangan berlebih, arus, suhu serta tegangan rendah. 

Perlindungan dalam Hal Penggunaan Catu Daya PC

Perlindungan dalam Hal Penggunaan Catu Daya PC

Dalam apa itu catu daya PC, penting juga memahami keamanan dari penggunaan perangkat. Power supply sendiri sudah memiliki keamanan sesuai dengan standar. Bukan hanya melayani perangkat itu sendiri, namun juga menjaga sistem agar tetap aman. 

Jika suatu hal tidak terduga terjadi, misalnya yaitu lonjakan listrik dapat dicegah dengan lebih baik. Bersama motherboard, power supply menjadi perangkat penting di PC. Keduanya terhubung langsung ke banyak perangkat keras lain di komputer. 

Power supply atau catu daya pada PC memiliki kegunaan mengubah listrik menjadi arus sesuai kebutuhan perangkat. Keberadaannya sendiri memiliki banyak tujuan, termasuk memastikan komputer bekerja dengan baik. 

Baca juga: 11 Komponen Base Panel pada Laptop dan Fungsinya

Keberadaan power supply bisa untuk memberikan respon yang baik serta perlindungan terhadap beban terlalu berlebihan. Kestabilan tegangan serta jangkauan dari variasi arus menjadi salah satu tujuannya. Oleh sebab itu, sangat penting dalam memahami apa itu catu daya PC serta peranan pentingnya.