Scroll to read more

Spreadsheet program saat ini memang dibutuhkan oleh manusia. Software ini biasanya dapat digunakan untuk pengolahan angka atau spreadsheet.

Baca juga : Mac Merupakan Program Sistem Operasi dari Apple Paling Terkenal

Kalian pasti tidak asing lagi dengan kata Microsoft Excel yang seringkali digunakan sehari-hari. Software inilah yang menjadi salah satu contoh aplikasinya.

Mengenal Apa Itu Spreadsheet Program

Spreadsheet memang saat ini lebih dikenal sebagai salah satu program komputer yang biasanya dapat digunakan untuk menampilkan, dan berfungsi untuk menyimpan data. Bahkan saat ini memang dapat digunakan langsung mengolah data dalam bentuk baris dan kolom. 

Biasanya baris inilah yang nantinya akan menggunakan label angka 1, 2, 3 dan berikutnya. Sementara itu, pada kolom yang akan menggunakan label abjad seperti A, B, C, dan lainnya maka nantinya akan langsung disimpan di dalam sebuah sel saja.

Penamaan sel inilah yang juga nantinya akan dapat disesuaikan dengan penggunaan dari label pada baris maupun kolom, contohnya saja seperti kolom A1, A2, A3. Jadi pengertian dari Spreadsheet program sendiri merupakan sebuah tabel yang ada di dalam computer.

Biasanya akan langsung berisi baris maupun kolom untuk dapat memanipulasi dan mengatur sebuah data. Umumnya, ada nada pertemuan antara baris serta kolom yang lebih dikenal sebagai sel. 

Jadi setiap sel yang sudah ada di dalam spreadsheet tentunya akan sangat berkaitan. Jadi pada saat salah satu sel nantinya hendak diubah maka sel yang lainnya juga akan langsung ikut berubah. 

Pengolah angka merupakan arti dari kata spreadsheet karena fungsinya untuk mengolah angka yang berada di dalam sel. Selnya sendiri biasanya berisi nilai rumus, numerik, bahkan teks alfanumerik tepatnya ada di spreadsheet program.

Sejarah dari Spreadsheet dari Dulu hingga Sekarang 

Umumnya, Bob Frankston dan Daniel Bricklin langsung mempelopori spreadsheet untuk pertama kalinya. Daniel Bricklin dikenal sebagai salah satu mahasiswa Harvard University.

Beliau telah mendapatkan inspirasi saat seorang profesornya dan salah menuliskan rumus di papan tulis, bahkan akan langsung menulis dari awal. Ia juga berpikir apakah dapat membuat suatu program komputer yang akan mempermudah pekerjaan.

  1. Awal Mula 

Software yang pertama kali berhasil dibuat, yaitu VisiCalc. Spreadsheet program inilah yang menjadi buah hasil dari perusahaan mereka dan dibentuk sendiri yaitu Software Art pada tahun 1979.

VisiCalc ini bisa langsung menginput data 5 kolom dan 20 baris saja. Namun pada saat itu, software VisiCalc hanya dapat digunakan oleh komputer Apple II.

Hal ini tentunya karena komputer mikro yang lainnya belum mempunyai banyak media penyimpanan atau kemampuan display mumpuni. 

Namun, setelah versi spreadsheet program VisiCalc untuk Apple II telah dipasarkan, mereka juga sebenarnya turut melanjutkan dengan membuat VisiCalc untuk Commodore PET, TRS-80, Atari 8-bit, serta IBM PC.

  • Tahun 1980

Mulai tahun 1980 mulai muncul pesaing dari VisiCalc, yakni Lotus 123. Dimana software ini telah dibuat oleh Mitch Kapor yang merupakan salah satu manajer dari VisiCalc.

Persaingan ini semakin sengit, bahkan saat itu perusahaan IT terkenal Microsoft Corporation juga telah membuat Microsoft Excel untuk Apple Macintosh. Selanjutnya, tahun 1987 Microsoft juga ikut merilis program yang dikenal sebagai Microsoft Excel 2.0 for DOS.

Pada tahun yang sama muncul juga pesaing lainnya yaitu dari Lotus 123. Dimana Quattro yang akan diproduksi langsung oleh Borland International.

  1. Munculnya Windows OS

Selanjutnya, pada tahun 1992 sistem operasi Windows juga mulai muncul dan telah berhasil merilis Microsoft Excel. Dimana Quattro juga turut memperbarui versinya untuk penggunaan Windows, yakni Quattro Pro for Windows versi 1. Seiring berjalannya waktu, ternyata Microsoft Excel juga semakin tampak populer dan banyak dilirik orang. 

Fungsi dan Manfaat Program Spreadsheet 

Fungsi dan Manfaat Program Spreadsheet 

Aplikasi Spreadsheet program biasanya dapat digunakan untuk membuat grafik. Namun, fungsi utama dari software spreadsheet yaitu untuk pengolahan data berupa angka.

Pengolahan data yang biasanya menggunakan spreadsheet menjadi lebih mudah. Hal ini tentunya karena di dalam spreadsheet sudah ada rumus-rumus yang dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan pengguna dan rumus tersebut. 

Jadi memang secara otomatis akan langsung mengganti sel satu dan sel lainnya. Analisis komparatif dikenal sebagai salah satu bentuk analisis yang nantinya dapat langsung dilakukan oleh spreadsheet. Spreadsheet program juga akan melakukan perhitungan yang tidak bisa dilakukan secara konvensional.

Fungsi dari spreadsheet sendiri sebenarnya sangatlah banyak. Jadi tidak heran apabila software ini bisa sangat bermanfaat bagi manusia.

Mulai itu dari perhitungan akuntansi, pembuatan time-schedule, pembuatan laporan keuangan, bahkan pembuatan analisis kuantitatif dari sebuah data. Contohnya saka data nilai mata kuliah kimia bisa juga dilakukan hanya dengan bantuan aplikasi spreadsheet.

Contoh dari Aplikasi Spreadsheet Terbaik 

Contoh dari Aplikasi Spreadsheet Terbaik 

Spreadsheet program juga memiliki beberapa aplikasi yang dapat digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Berikut ini sudah ada penjelasan terkait aplikasi Spreadsheet.

  1. Abacus

Aplikasi Abacus ini sebenarnya diciptakan dari mahasiswa yang berasal Universitas IST Portugal dimana saat itu melakukan proyek dan telah dibimbing oleh Prof. Arlindo Oliveira.

Spreadsheet program ini juga sudah mempunyai ruang penyimpanan yang sangatlah kecil dan lebih mudah digunakan.

  1. Gnome Office – Gnumeric

Gnumeric merupakan salah satu aplikasi pengolah angka yang berasal dari perusahaan bernama Gnome Office. Aplikasi Spreadsheet program ini sifatnya open source serta multiplatform.

  1. Microsoft Excel

Pasti kalian saat ini sudah tidak asing lagi jika mendengar aplikasi satu ini, memang Microsoft Excel kini terkenal sebagai besutan dari perusahaan IT Microsoft Corporation.

Microsoft Excel ini juga menjadi salah satu aplikasi spreadsheet yang banyak sekali digunakan untuk saat ini. Hal ini tentunya karena Microsoft Excel juga sudah mempunyai banyak fitur yang dapat digunakan.

Jadi memang aplikasi ini lebih menarik bagi para pengguna. Kelebihan dari Microsoft Excel dibandingkan dengan aplikasi spreadsheet lainnya yaitu memiliki tampilan yang sederhana.

Selain itu, juga sudah memiliki jumlah kolom dan baris yang banyak yakni 1.084.576 baris dan 16.384 kolom. Selain itu, juga ada formula yang jumlahnya banyak, saat ini Microsoft Excel sudah merambah ke dunia handphone.

  1. Google Spreadsheet

Google spreadsheet ini sebenarnya berada di bawah naungan Google Document dan memiliki banyak sekali kelebihan. Jadi memang bisa langsung digunakan di mana saja karena penyimpanannya hanya melalui Google.

Syarat ini tentunya juga dapat melakukan pekerjaan hanya dengan menggunakan Google spreadsheet, yaitu mempunyai koneksi internet. Kelebihan lainnya, yakni disimpan secara otomatis bahkan semua orang juga bisa langsung mengedit dokumen tersebut secara bersamaan.

Jadi nantinya akan langsung lebih memudahkan pekerjaan apalagi bagi sebuah perusahaan. Kekurangan dari spreadsheet program ini yaitu tidak bisa langsung mengedit sebuah dokumen, apalagi saat tidak ada koneksi internet.

  1. Kspread

Kspread ini dikenal sebagai salah satu aplikasi yang sifatnya open source dan multiform. Spreadsheet program ini termasuk ke dalam bagian KOffice yang telah berhasil dikembangkan oleh KDE (K Desktop Environment) untuk menggunakan sistem operasi Windows dan Linux.

Kelebihan dari aplikasi ini yaitu sudah mempunyai lebih dari 100 fungsi kalkulasi. Selain itu, juga sudah ada validasi data, pengaturan baris dan kolom, dan lainnya.

  1. Lotus 123

Lotus 123 juga dikenal sebagai salah satu aplikasi buatan dari IBM yang berhasil telah dikeluarkan bersama paket lainnya dan disebut Lotus SmartSuite.

Sistem operasi DOS ini termasuk ke dalam sistem operasi yang menaungi aplikasi ini. Namun, jika dilihat dari perkembangannya aplikasi Lotus 123 juga bisa langsung digunakan untuk sistem operasi Windows.

Kelebihan dari aplikasi ini yaitu sudah memiliki fungsi yang lebih kompatibel dengan Microsoft Excel. Selain itu, juga sudah memiliki fungsi Smart Label yang akan memudahkan penggunaan rumus dan mempunyai jumlah baris sekitar 65.536 baris.

  1. Open Office Calc

Aplikasi Spreadsheet program ini sebenarnya sama seperti aplikasi pengolah angka lainnya. Hal ini tentunya karena bersifat open source, artinya aplikasi ini bisa langsung digunakan, bahkan dikembangkan oleh siapa saja.

Open Office Calc ini sudah memiliki tampilan awal 3 sheet di dalamnya dan bisa melakukan pengolahan data.

  1. StarCalc

Starcalc ini memang kini dikenal sebagai salah satu aplikasi yang digunakan untuk pengolah angka di dalam Star Office. Selain itu, sebenarnya telah berganti nama menjadi Open Office. StarCalc ini telah memiliki kemudahan dalam menganalisis angka, dan membuat daftar.

Baca juga : 5 Aplikasi Pengolah Kata Selain Microsoft Word

Hal ini karena dapat langsung memfilter data yang memudahkan untuk bisa menampilkan sebuah data. Jadi spreadsheet program ini memang dapat langsung diandalkan.