Scroll to read more

Samsung Galaxy s24 Series telah resmi masuk ke pasar smartphone Indonesia. Produsen teknologi asal Korea Selatan ini merilis salah satu produk ponsel pintar terbaru yang menyasar pangsa pasar kelas atas.

Tercatat ada 3 seri ponsel yang masuk dalam kategori S24 Series. Salah satunya adalah Samsung Galaxy S24, Samsung Galaxy S24 Plus, dan Samsung Galaxy S24 Ultra. Masing-masing memiliki perbedaan harga, spesifikasi, serta fitur.

Baca juga: ASUS Zenfone 11 Ultra, Smartphone Flagship Terbaru dari ASUS

Untuk seri termurah tentu ada pada Samsung Galaxy S24. Sedangkan untuk seri termahal dengan spesifikasi maupun fitur lengkap ada pada Samsung Galaxy S24 Ultra. Jadi kalian bisa memilih smartphone seri Galaxy S24 Series sesuai dengan kebutuhan.

Pada kesempatan kali ini, kita akan mereview ponsel pintar dari Samsung Galaxy S24 Series. Sehingga review ini bisa kalian gunakan untuk bahan pertimbangan sebelum membeli smartphone seri S24 dari Samsung ini.

Daftar Ponsel Pintar Terbaru yang Masuk Seri Samsung Galaxy S24 Series

Daftar Ponsel Pintar Terbaru yang Masuk Seri Samsung Galaxy S24 Series
Sumber Gambar: www.91-cdn.com

Bukan rahasia lagi jika Samsung menjadi salah satu “raja” di pasaran ponsel pintar Indonesia. Kini Samsung telah resmi merilis beberapa ponsel pintar terbaru kelas flagship. Salah satunya masuk dalam kategori Galaxy S24 Series.

Kategori ini berisikan seri ponsel Samsung Galaxy S24. Ponsel pertama yakni Samsung Galaxy S24. Ponsel kedua yaitu Samsung Galaxy S24 Plus. Dan yang terakhir adalah Samsung Galaxy S24 Ultra.

Ketiga ponsel ini mendapat rating cukup bagus dari para pengguna smartphone kelas flagship. Dan juga seri ini juga digadang-gadang mampu bersaing dengan merk kompetitor, seperti Oppo, Vivo, Realme, hingga Xiaomi sebagai produsen ponsel pintar berbasis sitem operasi Android.

Nah sebagai pengguna, kalian bisa memilih salah satu ponsel dari Samsung Galaxy S24 Series ini. Dan kalian harus paham betul apa saja perbedaan antara ketiga smartphone flagship terbaru dari Samsung.

Dengan begitu, kalian bisa mengetahui apa saja keunggulan serta perbedaan mendasar dari ketiga seri ponsel terbaru dari Samsung. Oleh karena itu, pahami spesifikasi, fitur unggulan, hingga estimasi harga jual di pasar Indonesia sebelum membelinya.

Spesifikasi Singkat dari Seri Samsung Galaxy S24 Series

Spesifikasi Singkat dari Seri Samsung Galaxy S24 Series
Sumber Gambar: /www.91-cdn.com

Memang dari ketiga seri Galaxy S24 Series ini memiliki spesifikasi yang berbeda. Ada beberapa perbedaan yang cukup mencolok, mulai dari fitur kamera, mesin chipset, hingga kapasitas penyimpanan memori internal.

Spesifikasi pertama ini dari Samsung Galaxy S24. Ukuran layar dari Samsung Galaxy S24 ini berukuran 6.2 inchi dan menggunakan tipe layar AMOLED 1080 x 2340 FHD dengan tipe perlindungan layar Corning Gorilla Glass Victus 2.

Dan untuk spesifikasi mesin chipset ini menggunakan Samsung Exynoss 2400, OneUI 6.I dan CPU 3,2 GHz Deca Core Processor serta GPU Xclipse 940. Sehingga ponsel ini juga cocok bagi para gamers yang ingin bermain game berat seperti Free Fire hingga PUBG Mobile.

Spesifikasi kedua dari Samsung Galaxy S24 Plus. Ukuran layar dari ponsel Samsung Galaxy S24  Plus ini berukuran 6.7 Inchi. Ponsel ini menggunakan tipe layar AMOLED 1440 x 3120 FHD dengan tipe perlindungan layar Corning Gorilla Glass Victus 2.

Untuk spesifikasi chipset ini menggunakan Samsung Exynoss 240, OneUI 6.i dengan CPU 3,2 GHz Deca Core Processor serta GPU Xclipse 940. Oleh karena itu, ponsel ini juga mampu melibas game-game berat, seperti Free Fire hingga PUBG Mobile.

Samsung Galaxy S24Samsung Galaxy S24 PlusSamsung Galaxy S24 Ultra
Kapasitas RAM 8GB dan ROM 512 GBKapasitas RAM 12 GB dan ROM 256 GBKapasitas  RAM 12 GB dan ROM 256 GB
Berat total 167 gram dan ketebalan 7.6 mmBerat total 196 gram dan ketebalan 7.7 mmBerat total 232 gram dan ketebalan 8.6 mm
Kapasitas baterai 4.000 mAhKapasitas baterai 4.900 mAhKapasitas baterai 5.000 mAh
Dibekali kamera utama beresolusi 50 MP. Dan kamera sekunder beresolusi 12 MPDibekali kamera utama beresolusi 50 MP. Dan kamera sekunder beresolusi 12 MPDibekali kamera utama beresolusi 200 MP. Dan kamera sekunder beresolusi 12 MP
Mampu menghasilkan video dengan kamera belakang beresolusi 8K dan kamera depan beresolusi 4KMampu menghasilkan video dengan kamera belakang beresolusi 8K dan kamera depan beresolusi 4KMampu menghasilkan video dengan kamera belakang beresolusi 8K dan kamera depan beresolusi 4K
Menggunakan USB Type C untuk keperluan charging dan transfer dataMenggunakan USB Type C untuk keperluan charging dan transfer dataMenggunakan USB Type C untuk charging, transfer data, hingga USB Tethering

Spesifikasi ketiga dari Samsung Galaxy S24 Ultra. Ponsel ini merupakan seri tertinggi dari Samsung Galaxy S24 Series ini memiliki layar berukuran 6,8 inchi dengan tipe layar LTPO AMOLED 1440 x 3120 FHD. Untuk perlindungan layar menggunakan Corning Gorilla Glass Armor.

Untuk spesifikasi mesin chipset menggunakan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3, OneUI 6,1 dan CPU 3,3 GHz Octa Core Processor serta GPU Adreno 750. Untuk mengetahui lebih detail, maka ketahui juga perbedaan fitur dari ketiga ponsel pintar dari Galaxy S24 Series.

Perbedaan Mendasar dari Samsung Galaxy S24 Series

Perbedaan Mendasar dari Samsung Galaxy S24 Series
Sumber Gambar: www.gizmochina.com

Perlu kalian ketahui bahwa ada beberapa perbedaan mendasar dari spesifikasi maupun fitur yang tersedia dari ketiga seri ponsel Samsung S24 Series ini. Sehingga perbedaan tersebut yang membuat banderol harga menjadi berbeda.

Oleh karena itu, kalian perlu mengetahui perbedaan mendasar dari masing-masing ponsel yang masuk ke dalam kategori Samsung Galaxy S24 Series. Diantaranya adalah sebagai berikut ini :

Ragam Fitur Unggulan dari Masing-Masing Smartphone Samsung Galaxy S24 Series

Ragam Fitur Unggulan dari Masing-Masing Smartphone Samsung Galaxy S24 Series
Sumber Gambar: www.samaa.tv

Jika kalian telah mengetahui perbedaan antara ketiga ponsel seri Galaxy 24 Series, maka pahami pula apa saja fitur yang dimiliki oleh masing-masing smartphone flagship dari Samsung. 

Tercatat masing-masing smartphone yang baru rilis di awal bulan Januari 2024 ini memiliki beberapa fitur canggih. Ragam fitur tersebut memang dibutuhkan oleh para pengguna untuk kepentingan pribadi, bermain game, hingga mengakses file pekerjaan.

Fitur pertama, semua ponsel Samsung Galaxy S24 Series ini telah kompatibel dengan jaringan internet berbasis 5G. Konektivitas jaringan internet 5G ini mempercepat menjelajah saat browsing.

Oleh sebab itu, kalian bisa menggunakan smartphone terbaru dari Samsung untuk menikmati sensasi berinternet kecepatan tinggi. Fitur kedua, terdapat beberapa sensor yang membantu pengguna dalam mengoperasikan smartphone ini.

Ketiga ponsel ini memiliki fitur Accelerometer, Barometer, Sensor Gyro, Sensor Geomagnetic, Sensor Hall, Sensor Light, dan Sensor Proximity. Selain itu, ponsel ini juga tahan terhadap air sedalam 1,5 meter selama 30 menit.

Fitur ketiga, semua ponsel seri Galaxy S24 Series ini menggunakan sistem operasi Android terbaru yakni Android 14 (Upside Down Cake). Sehingga semua sistem aplikasi ini bisa kalian download dan akses menggunakan ponsel terbaru dari Samsung ini.

Perkiraan Harga Ponsel Samsung Galaxy S24 Series di Pasar Indonesia

Perkiraan Harga Ponsel Samsung Galaxy S24 Series di Pasar Indonesia
Sumber Gambar: sammobile.com

Masing-masing ponsel seri S24 dari Samsung ini memiliki harga yang berbeda-beda. Perlu kalian ketahui bahwa harga banderol produk ponsel flagship dari Samsung ini bergantung pada fitur serta spesifikasi yang dibekali.

Sehingga ada perbedaan harga yang cukup mencolok dari ketiga ponsel yang baru resmi rilis di awal bulan Januari 2024 ini. Untuk seri termurah yakni Samsung Galaxy S24 ini dibanderol dengan harga 16 juta (RAM 12 GB/ROM 256 GB).

Sedangkan untuk Samsung Galaxy S24 Plus ini dibanderol dengan harga 14 juta (RAM 8 GB/ROM 256 GB), 16 juta (RAM 8 GB/ROM 512GB), 19 juta (RAM 12 GB/ROM 512GB). Untuk Samsung Galaxy S24 Ultra dibanderol seharga 21 juta (RAM 12 GB/ROM 256), 24 juta (RAM 12 GB/ROM 512 GB), hingga 28 juta (RAM 12GB/ROM 1 TB).

Baca juga: Spesifikasi Advan G9 Pro yang Cocok untuk Gamer

Jadi, kalian bisa memilih untuk menggunakan ponsel flagship seri Galaxy S24 Ultra dari Samsung. Dan pastikan pula smartphone yang kalian beli ini telah sesuai dengan kebutuhan pribadi. Sebab ketiga ponsel seri Galaxy S24 Series ini memiliki karakteristik yang berbeda.

Samsung merupakan salah satu produsen ponsel pintar terpopuler di Indonesia. Kini Samsung merilis 3 ponsel yang menjadi satu seri, yakni Galaxy S24 Series. Sebagai pengguna, kalian wajib tahu review singkat Samsung Galaxy S24 Series sebelum membelinya.