Apabila Anda merupakan seorang Youtuber baru, atau ingin menjadi Youtuber dengan konten perihal daily life. Tentu saja Anda memerlukan kamera untuk Vlogging yang bagus.
Baca juga: Kelebihan dan Kekurangan Aplikasi MiChat Sebelum Menggunakannya
Berikut beberapa rekomendasi kamera vlog Youtubers yang juga bisa Anda beli sebagai kamera vlog untuk pemula apabila Anda ingin membeli kamera vlog terbaik.
-
Nikon 1J5
Nikon sebagai merek yang cukup dikenal di Indonesia juga memiliki beberapa jenis kamera untuk vlogging. Salah satu kamera vlogging nikon ialah Nikon 1J5. Layar lipat pada Nikon 1J5 ini memiliki kemampuan melipat dari bawah ke atas hingga 180 derajat.
Kamera ini memiliki performa sensor 20,8MP juga dapat digunakan merekam video 4K di 15 fps. Harga kamera untuk vlog yang satu ini mulai dari Rp 4.000.000 dan memiliki desain mungil yang sangat nyaman dan menarik untuk vlogging. Terutama untuk Anda yang mencari kamera vlog kecil.
-
Canon Powershot G7X
Canon sebagai merek kamera yang tak kalah populer dengan Nikon memiliki beberapa macam pilihan yang bagus untuk melakukan vlogging. Apabila Anda ingin mencari Kamera vlogging Canon yang banyak diminati para vlogger, Canon Powershot G7X ini dapat Anda masukkan dalam list kamera yang dapat Anda beli.
Memiliki sensor CMOS dengan resolusi kamera 20 MP dan ukuran permukaan 1 inci. Kamera ini memiliki kemampuan menangkap cahaya dengan baik. Kamera ini juga menawarkan sensitivitas dengan rentang mencakupi ISO 125-12.800 serta perluasan setara ISO 25.600.
Sebagai kamera yang cocok untuk vlogging, Canon Powershot G7X memiliki bobot yang ringan, fitur live streaming, juga memiliki layar sentuh dengan kemampuan 4K. Harga kamera vlog yang dibandrol di mulai Rp 7.000.000 - Rp 8.000.000 ini juga memiliki opsi kontrol secara manual dan layar sentuh yang dapat diketuk 180 derajat.
-
Canon Eos 70D
Selain kamera mirrorless saja, kamera DSLR juga mampu diAndalkan untuk kegiatan vlog yang Anda lakukan. Salah satu kamera DSLR itu adalah Canon EOS 70D.
Kamera ini dilengkapi dengan sensor dua pixel CMOS AF dan auto fokus yang akan sangat membantu Anda dalam melakukan kegiatan vlog.
Kamera ini memiliki harga yang cukup mahal dibandingkan dua kamera vlogging sebelumnya. Yakni, dengan kisaran harga Rp 12 Juta hingga Rp 18 jutaan.
-
Canon Eos M10
Canon EOS M10 merupakan salah satu kamera vlogging Canon. Namun, berbeda dengan Canon EOS 70D kamera ini termasuk kamera vlog mirrorless.
Sama-sama memiliki autofocus seperti ciri khas kamera Canon lainnya hasil pengambilan gambar dengan kamera ini menjadi lebih akurat dengan adanya teknologi CMOS AF II.
Kamera ini juga dilengkapi dengan kemampuan merekam video dengan full HD 30fps, dan memiliki kapasitas lensa 18 MP dengan layar yang dapat diputar 180 derajat. Kamera yang dibandrol dengan harga Rp 5.000.000 hingga Rp 6,5 jutaan ini juga dilengkapi fitur NFC dan Wifi yang menjadi kamera incaran para vlogger.
-
Sonny Alpha A5100
Kamera mungil yang ini sangat cocok untuk keperluan vlogging, sebab selain ringan untuk dibawa kamera ini juga memiliki beberapa fitur pendukung mumpuni. Memiliki kamera sensor APS_C 24 MP, AF Hybrid, dan prosesor BIONZ X menjadikan kamera ini memiliki kecepatan yang bagus.
Kamera yang dibandrol dengan harga Rp 5.000.000 hingga Rp 7.000.000 ini selain memiliki resolusi video hingga 1080/60fos HD dan layar sentuh yang mampu dilipat 180 derajat juga memiliki NFC dan Wifi sebagai pendukung dalam melakukan transfer data.
-
Sony Alpha A7C
Apabila Anda mencari kamera vlogging Sonny, Alpha A7C barangkali bisa menjadi pertimbangan yang baik. Kamera yang memiliki ukuran 124.0mmx 71,1 mmx 59.7 mm ini dilengkapi dengan sensor full frame 24,2 MP, kemampuan ISO stAndard 51.200, dan dapat merekam hingga 10 fps menggunakan eksposur otomatis.
Kamera ini juga memiliki resolusi maksimum 4K 30fps dan 120fps 1080p dengan berat masing-masingnya mencapai 100 mbps. Kamera ini konon dianggap mampu memenuhi kebutuhan para vlogger.
Sebagai bagian dari series alpha kamera ini juga menjadi kamera favorit yang dibeli oleh para vlogger. Sesuai dengan kemampuannya yang sangat mumpuni untuk melakukan vlogging, harga kamera vlog yang satu ini cukup mahal, yakni sekitar Rp 27 jutaan.
-
Sony DSC-RX1
Kamera yang satu ini termasuk jenis kamera saku, meski demikian kamera ini dilengkapi dengan CMOS Exmor 20MP yang dapat Anda gunakan sebagai salah satu rekomendasi ketika membeli kamera untuk vlog terbaik
Kamera ini memiliki sensor setara dengan mirrorless Nikon Series. Kamera ini selain memiliki fitur fotografi yang lengkap juga dilengkapi dengan sistem modern.
Sistem modern yang dimiliki oleh kamera ini salah satunya ialah multi shot noise reduction, yang dapat digunakan untuk mengurangi hasil yang noise pada gambar dan juga dilengkapi dengan fitur panorama.
Harga kamera vlog Rp 6.000.000 hingga Rp 15.000.000 ini mampu menghasilkan kualitas video yang baik, sekalipun pada kondisi cahaya yang minim, juga memiliki fitur steady shot yang berfungsi meredam efek getaran pada saat memvideo.
-
Panasonic Lumix DC-GF9K
Kamera mirrorless yang satu ini sangatlah cocok jika Anda menyukai vlogging dan travelling. Sebab, kamera ini mudah untuk ditenteng kemana saja karena ringan dan ringkas.
Kamera ini hanya memiliki bobot 269 gram, memiliki ukuran 64.6mm x 33.3 mm x106.5 mm. Desainnya yang mungil ini juga dapat Anda jadikan sebagai rujukan kamera vlogging untuk pemula.
Meski terkesan mungil dan ringkih kamera satu ini dilengkapi beberapa spesifikasi yang bagus untuk vlogging.
Lumix DC-GF9k memiliki fitur 4K, didukung dengan post focus mode dan focus stacking, dengan micro 4/3 sensor membuatnya fleksibel dan menjadikan Anda merasa nyaman dalam memilih fokus dengan hasil yang maksimal. Kamera ini juga cocok untuk kalian yang mencari kamera vlog murah. Harga kamera ini sendiri berkisar Rp 5 jutaan.
-
Kamera Panasonic Lumix G100
Kamera vlogging Panasonic Lumix G100 ini memang diluncurkan untuk ditujukan pada para vlogger yang suka membuat konten. Kamera ini dilengkapi dengan fitur yang sangat baik untuk melakukan vlogging.
Fitur yang dimiliki oleh kamera ini adalah kemampuan merekam dengan kualitas 4K dalam 24p atau 30p dan 60p di resolusi 1080p.
Kamera Lumix G 100 dilengkapi dengan sensor 20,3 Megapiksel dan Hybrid Is yang mampu meredam guncangan ketika merekam video.
Fitur lainnya yang ada di Lumix G100 ini ialah Slow and Quick atau SQ. Apabila fitur ini diaktifkan akan mampu membantu Anda dalam merekam video yang berkualitas Full HD hingga 120FPS pada 30p dengan gerakan lambat 4x dan dapat menggAndakan rekaman Full HD menjadi 30FPS pada 60p.
Lumix yang satu ini juga dilengkapi fitur port audio 3,5 mm untuk Anda yang menginginkan opsi mikrofon eksternal. Memiliki aspek rasio yang terdiri dari 4:5, 5:4, dan 9:16. Harga untuk kamera vlog Lumix G 100 ini dipatok harga mulai dari Rp 10,7 jutaan.
-
Kamera Fujifilm X-A3
Fujifilm merupakan merk kamera yang dikenal bagus di Indonesia. Kamera ini bisa Anda jadikan sebagai rujukan jika ingin membeli kamera fujifilm untuk vlog. Kamera mirrorless yang satu ini dilengkapi dengan sensor APS-C-24 megapiksel, menggunakan layar sentuh 3 inci.
Kamera ini juga dilengkapi dengan fitur pendukung seperti kemampuan close focus yang mencapai 7 cm dari bagian depan lensa. Kamera Fujifilm-XA3 ini juga dilengkapi dengan lensa Fujinon XC 16-50 f/3.5-5,6 IOS II sebagai lensa bawaan yang memiliki resolusi 24.2 megapixel. Kamera ini dibandrol dengan kisaran harga Rp.6 juta hingga Rp 9 jutaan.
Baca juga: Deretan Aplikasi Membuat CV Terbaik di iOs dan Android, Praktis Bikin dari HP!
Itulah 10 Rekomendasi kamera untuk vlogging yang bisa Anda beli apabila menginginkan kamera vlog yang bagus.