Scroll to read more

Game asah otak memiliki banyak manfaat, salah satu dapat meningkatkan daya ingat. Selain itu, mampu mendobrak semangat baru sehingga meningkatkan daya kreativitas seseorang. 

Baca juga: Rekomendasi Hp Ram 8GB, Hobi Anda Pasti Lancar

Tidak selamanya bermain game memiliki dampak buruk jika Anda dapat mengatur waktu dengan baik. Dengan demikian, tidak menyebabkan kecanduan dan membuang-buang waktu. 

Banyak jenis game yang dapat dipilih untuk membuat otak kembali fresh dan terbebas dari kejenuhan. Bahkan, beberapa dapat dimainkan secara offline menggunakan PC. 

Manfaat Bermain Game Asah Otak

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Manfaat Bermain Game Asah Otak

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Manfaat Bermain Game Asah Otak

Banyak hal positif yang diperoleh setelah bermain sebuah game untuk mengasah otak. Contohnya permainan puzzle dapat melatih daya ingat. Hal ini karena Anda dituntut untuk menyusun potongan gambar menjadi utuh. 

Dalam proses penyusunannya akan menguji daya ingat. Selain itu, bisa membentuk pola pikir melalui bermain lego. Cara ini juga sekaligus dapat meningkatkan kreativitas seseorang.

Game asah otak tersebut bisa meningkatkan kecerdasan karena mendorong Anda untuk mampu menyusun lego menjadi bentuk sesuai keinginan. Sebelum menyusun, bisa dibayangkan bentuknya seperti apa sesuai imajinasi masing-masing.

Manfaat lainnya yaitu bisa melatih diri untuk mampu memecahkan sebuah masalah secara mandiri. Hal tersebut perlu dilatih agar Anda tidak bergantung dengan orang lain.

Di sini juga akan membantu menyusun pola pikir tepat untuk menyelesaikan sebuah tantangan dalam game asah otak. Dengan demikian, akan meningkatkan rasa percaya diri setelah berhasil menyelesaikannya. 

Pada prosesnya membutuhkan konsentrasi cukup tinggi sehingga bisa bermain dengan baik. Di samping itu, mampu melatih kesabaran karena perlu berpikir keras untuk bisa mendapatkan hasil yang maksimal. 

Ada beberapa jenis permainan yang menguras waktu dan tenaga sehingga diperlukan kesabaran jika ingin menang. Hal tersebut perlu proses agar terbentuk kebiasaan bagus. 

Bagi seorang anak, game asah otak dapat meningkatkan kemampuan motorik halus maupun kasar agar keduanya bisa seimbang. Selain itu, akan terbentuk koordinasi antara tangan dan mata. 

Dengan demikian, anak menjadi lebih fokus bermain. Dalam sebuah permainan biasanya banyak dijumpai kosakata baru sehingga akan memperkaya kemampuan bahasa. Pemain bebas menentukan jenis bahasanya apakah Indonesia atau Inggris. 

Bermain Game Dapat Mengatasi Rasa Jenuh

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Bermain Game Dapat Mengatasi Rasa Jenuh

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Bermain Game Dapat Mengatasi Rasa Jenuh

Merasa jenuh saat bekerja dapat mengurangi produktivitas. Kondisi seperti ini tidak boleh dibiarkan dan harus segera diatasi karena menyebabkan berbagai macam kerugian. 

Misalnya akan kehilangan motivasi bekerja sehingga tidak dapat melihat adanya peluang baru. Imajinasi dan daya kreativitas juga tidak bisa berkembangan dengan baik. 

Pada tingkat yang parah, bisa menjadi penyebab depresi dan stres. Hal ini karena hidup seolah hanya mengharapkan gaji saja sehingga tidak memiliki tujuan jelas sesuai dengan harapan. 

Jangan biarkan rasa jenuh menghantui terus menerus, mengingat dampaknya sangat merugikan. Oleh karena itu, kondisi tersebut harus diatasi salah satunya dengan bermain game asah otak. 

Beberapa contohnya seperti catur, TTS, rubik, 2048, kahoot dan math duel. Catur merupakan permainan klasik yang membutuhkan konsentrasi tinggi dan strategi untuk memainkannya. 

Selain memikirkan strategi untuk dapat bertahan menghadapi lawan, Anda juga harus mampu memberikan serangan. Cara memainkannya sangat mudah dan bisa diunduh melalui gadget. 

Selanjutnya, rubik juga bisa membantu menghilangkan kejenuhan. Pada umumnya memiliki bentuk kubus, namun saat ini sudah banyak dimodifikasi. Sistem permainannya yaitu dengan menyamakan warna pada satu bidang. 

Game asah otak tersebut dapat dimainkan secara online menggunakan browser. Di tengah kejenuhan selama bekerja, cobalah untuk memainkan math duel. Di sini mirip dengan catur yang harus bertanding dengan lawan. 

Namun, dijumpai perbedaan karena untuk bisa memenangkan math duel harus menyelesaikan soal-soal matematika. Hal inilah yang menjadikan permainan semakin seru. 

Ada juga yang menguji pengetahuan umum seperti kahoot. Secara umum konsepnya hampir sama dengan TTS sehingga cukup menantang. Kahoot dapat dimainkan oleh berbagai kalangan seperti pelajar hingga pekerja kantor. 

Kriteria Game yang Baik untuk Dimainkan

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Kriteria Game yang Baik untuk Dimainkan

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Kriteria Game yang Baik untuk Dimainkan

Setiap jenis permainan akan menimbulkan efek yang berbeda. Oleh karena itu, sebaiknya Anda mengetahui kriteria terbaik untuk setiap permainan sehingga bisa mengasah otak dan meningkatkan logika. 

  • Mempunyai Sebuah Konsep Mendasar

Konsep yang bagus yaitu di dalamnya mempunyai struktur matematika yang banyak atau beragam. Tujuannya untuk dapat meningkatkan logika dari para pemainnya. 

Biasanya pemain tidak menyadari adanya konsep tersebut secara langsung. Nantinya, seiring dengan berjalannya waktu pemain akan mulai menyadarinya. 

  • Bersifat Interaktif dan Ramah

Ada beberapa game asah otak yang dibuat kurang interaktif dan bersifat statis. Bahkan, ada yang hanya berupa susunan papan angka. Hal ini pasti akan membuat siapa saja merasa bosan. 

Di sisi lain, tujuan bermain adalah untuk mencari kesenangan atau hiburan. Oleh karena itu, sebaiknya pilihlah yang bersifat interaktif sehingga tidak akan membosankan. 

  • Tampilan Harus Menarik

Apabila dari segi visual jelas dan menarik maka akan mempermudah dalam memahaminya dan lebih segar ketika dimainkan. Selain itu, perhatikan user interface juga harus jelas dan tidak berbelit-belit. 

  • Memiliki Alur Jelas

Game asah otak harus mempunyai alur yang jelas. Tingkat kesulitan juga harus seimbang, artinya tersedia dari level mudah, ringan hingga sangat sulit. Dengan demikian, akan menguji kemahiran seseorang. 

Di samping itu, akan menantang pemain untuk dapat memenangkan setiap level sampai tingkat paling sulit. Dalam hal ini dibutuhkan keterampilan agar bisa mencapai level tertinggi. 

Contoh Game Asah Otak untuk Meningkatkan Daya Ingat

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Contoh Game Asah Otak untuk Meningkatkan Daya Ingat

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Contoh Game Asah Otak untuk Meningkatkan Daya Ingat

Berikut ini akan disajikan beberapa game yang bisa berfungsi meningkatkan ingatan. Dengan demikian, bisa menstimulasi sekaligus mencegah terjadinya penuaan pada otak. 

  • Hello Cats

Hello cats ini juga tidak kalah populer meskipun tidak bisa dimainkan oleh pengguna iOS. Misi di dalamnya yaitu menyelamatkan kucing dengan menggambar berbagai kebutuhan kucing seperti makanan, minuman dan lain-lain. 

  • Memorado

Memorado dipercaya bisa meningkatkan kemampuan kognitif dan IQ. Selain berfungsi sebagai hiburan, juga dapat mempertajam ingatan dan kemampuan berhitung.

  • Brain Dots

Game asah otak brain dots ini mudah untuk dimainkan mulai dari anak usia 3 tahun hingga dewasa. Caranya dengan menggambar jalur agar bola bisa saling berbenturan. 

Brain dots yang dikembangan Translimit ini tersedia dalam level mudah hingga sulit. Kabar baiknya adalah dapat dimainkan secara gratis baik di android maupun iOS. 

  • Unblock Me FREE

Tujuan dibuatnya game tersebut untuk melatih konsentrasi. Anda tidak akan bisa memainkannya jika kurang fokus karena harus memindahkan balok berwarna coklat agar balok merah bisa keluar. 

  • Quick Brain

Game asah otak tersebut sangat cocok dimainkan jika Anda senang dengan matematika dan soal hitungan. Time out sangat singkat sehingga melatih untuk berpikir cepat dan membuat otak semakin berkembang. 

  • Roll The Ball 

Permainan yang dikembangkan oleh BitMango ini sangat sederhana namun cukup menantang. Bagi pengguna iOS maupun android bisa memainkannya. Sampai saat ini sudah 100 juta orang lebih yang mengunduhnya di playstore. 

Cara memainkannya yaitu bola digelindingkan dengan menyambung pipa-pipa. Bola otomatis akan menggelinding setelah semua pipa berhasil disambungkan. 

Game Asah Otak untuk PC

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Game Asah Otak untuk PC

Game Asah Otak yang Mempertajam Ingatan dan Menantang_Game Asah Otak untuk PC

Beberapa permainan di bawah ini tidak hanya menyenangkan namun membuat kecerdasan meningkat. Selain teknik bermainnya mudah, Anda dapat memainkannya di PC secara offline. 

  • Bridge Constructor Portal

Pada permainan ini, Anda mendapat tantangan membangun jembatan agar bisa dilewati. Apabila tidak berhati-hati dan melakukan kesalahan maka pemain akan mati. Perhatikan dengan baik agar tidak terkena cairan berbahaya. 

  • The Room

Anda dapat memainkan game asah otak tersebut melalui PC dengan spesifikasi memiliki RAM 2 GB. Selian itu, prosesor dual core dan mempunyai kartu grafis 512 MB. Di dalamnya terdapat gameplay dengan banyak kejutan. 

  • L.A Noire

Game hasil buatan Rockstar tersebut berisi tentang seorang detektif yang harus menyelesaikan kasus pembunuhan. Anda dituntut untuk memiliki kecerdasan dan daya analisa tinggi agar bisa menang. 

  • Hitman Go

Game asah otak ini memang mudah dimainkan, namun sulit untuk menguasainya. Di sini pemain harus mampu membuat Hitman sukses menjalankan sebuah misi. Model permainannya seperti catur. 

  • Fahrenheit

Fahrenheit menjadi salah satu permainan yang mendapat banyak tanggapan positif. Pemain menjalankan peran sebagai anak indigo dengan dan menangani sebuah kasus misterius. Caranya tidak jauh berbeda dengan L.A Noire. 

Baca juga: Rekomendasi VGA Berkualitas, Performa Maksimal

Mencoba salah satu permainan di atas tidak ada salahnya, mengingat manfaatnya sangat banyak. Anda bisa melepaskan penat sekaligus mempertajam pikiran dan daya ingat setelah bermain game asah otak.