Category Archives: Perangkat

Mengetahui perkembangan perangkat teknologi terkini, membaca ulasan, dan mendapatkan panduan pemilihan perangkat yang sesuai untuk Anda.

Hardware, Software, dan Brainware, Perbedaannya di Komputer

Komponen utama di dalam komputer ada tiga jenisnya, yaitu hardware, software, dan brainware. Ketiganya adalah sistem yang membangun fungsi komputer, sehingga pengguna terbantu dalam melakukan berbagai aktivitas.

Baca juga : Perbedaan Hardware dan Software, Ini Pembahasan Lengkapnya

Ketika kurang salah satu komponennya, sudah pasti perangkat tidak akan mampu menjalankan operasi. Bisa dibilang ketiganya memiliki peran mengikat, menjadikan mereka tidak dapat beroperasi tanpa satu sama lain.

Tentunya masing-masing punya fungsi berbeda dalam sistem komputernya. Lebih detail, berikut akan kita bahas mengenai ketiga komponen tersebut. Dimulai dengan membahas mengenai pengertian tiga komponen utama tersebut.

Pengertian Hardware, Software, dan Brainware Sebagai Komponen Komputer

Pengertian Hardware, Software, dan Brainware Sebagai Komponen Komputer

Pada era serba digital saat ini, bisa dibilang komputer maupun laptop merupakan benda yang tidak dapat dilewatkan. Berbagai aktivitas, mulai dari berkomunikasi, mencari informasi, hingga mengolah data dapat dilakukan menggunakannya.

Supaya perangkat tersebut dapat beroperasi, diperlukan tiga komponen penting untuk menjalankannya. Tepatnya ada komponen hardware, software, dan brainware yang masing-masing punya tugas dan kegunaan berbeda.

Pertama adalah hardware yang dalam bahasa Indonesia dapat diartikan juga sebagai perangkat keras. Merupakan komponen yang dapat kalian lihat secara kasat mata dan dapat disentuh fisiknya.

Fungsi hardware ini utamanya adalah mendukung kinerja perangkat. Misalnya dalam pengolahan data, menampilkan, berikut proses input. Contohnya ada CPU, monitor, keyboard, mouse, harddisk, CD room, hingga compact disk.

Berikutnya adalah software atau bisa diartikan sebagai perangkat lunak. Pada dasarnya merupakan sekumpulan data elektronik yang diatur serta disimpan oleh komputer. Dapat merupakan suatu program dengan fungsi menjalankan suatu perintah.

Software terbagi menjadi beberapa jenis, misal software system dan aplikasi. Nantinya terbagi lagi, misalnya pada system ada Windows, Linux, hingga Antivirus. Sedangkan pada aplikasi ada pengolahan angka, kata, hingga data.

Hardware, software dan brainware memang tidak dapat terpisah satu sama lain. Ketika sudah ada hardware dan software, maka perangkat tidak dapat berjalan tanpa adanya brainware.

Dimana sebenarnya brainware sendiri merujuk pada pengguna atau kalian yang mengoperasikan komputernya. Tentunya kalau tidak ada individu mengoperasikannya, suatu perangkat tidak dapat mengerjakan berbagai tugasnya sendiri.

Hardware, Komponen Fisik dalam Komputer

Hardware, Komponen Fisik dalam Komputer

Setelah paham pengertiannya, akan langsung Kita bahas mengenai fungsi perangkat keras ini. Dimana terdapat empat fungsinya, yaitu sebagai pemberi output, menerima output, menyimpan data, serta pengolahan data telah tersimpan.

Hardware, software, dan brainware nantinya akan terbagi lagi menjadi beberapa jenis. Begitu juga perangkat keras yang ada beberapa jenis, tergantung fungsinya. Sehingga dibagi menjadi hardware output, input, process, dan sebagainya.

  • Hardware Input

Seperti namanya, fungsi utamanya adalah untuk memasukkan informasi dan data ke komputer. Baik gambar, file, video, audio, dan sebagainya ke penyimpanan. Contohnya ada mouse, microphone, keyboard, webcam, dan scanner.

  • Hardware Output

Berikutnya adalab berfungsi untuk menghasilkan data dalam komputer. Nantinya data dapat dikeluarkan menggunakan device yang terhubung dengannya. Contohnya tulisan atau gambar yang dikeluarkan melalui printer, monitor, hingga proyektor.

  • Perangkat Keras Pemrosesan

Pemrosesan data menjadi hal tidak dapat dipisahkan dari komponen hardware, software, dan brainware. Dimana hardware proses ini termasuk sebagai “Inti” dari fungsi komputer itu sendiri.

Ketika sudah ada data atau informasi dimasukkan, pemrosesan ini lah yang akan mengolahnya secara cepat. Misalnya ada central processing unit (CPU), power supply, hingga random access memory (RAM).

  • Storage Device

Terdapat pula storage device dengan fungsi utama sebagai alat penyimpanan. Baik itu informasi maupun data, penyimpanan dapat di luar maupun dalam komputernya. Contohnya ada solid state drive (SSD) serta harddisk.

  • Perangkat Lain

Bertugas membantu pengguna menjalankan perintah, terdapat devide tambahan atau peripheral. Misalnya ada modem dengan fungsi sebagai penghubung komputer ke internet, sehingga mudah akses berbagai informasi.

Software, Berperan Sebagai Program untuk Mengoperasikan Komputer

Software, Berperan Sebagai Program untuk Mengoperasikan Komputer

Pada hardware, software, dan brainware, terdapat komponen yang fungsinya memfasilitasi berbagai pekerjaan pengguna. Misalnya untuk membuat dan mengolah dokumen, menghitung, hingga mengedit gambar, yaitu menggunakan software.

Software ini dikembangkan oleh developer atau programmer memakai bahasa pemrograman tertentu serta dikombinasikan dengan kode untuk dikenal PC. Jenisnya juga beragam, mulai dari operating system, programming language, serta aplikasi.

  • Programming Language

Jenis pertama merupakan bahasa pemrograman yang dipakai untuk menulis program. Contohnya ada JAVA, C, C++, PHP, hingga paling populer HTML. Nantinya masih diperlukan software khusus lagi untuk merancang program.

  • Operating System

Terdapat juga operating sistem yang fungsinya mengelola seluruh hardware telah terhubung ke CPU. Itulah salah satu contoh apabila hardware, software, dan brainware tidak dapat terpisah satu sama lain.

Selain itu berfungsi sebagai pengelola proses yang diperintahkan pengguna, kemudian disebarkan ke CPU, sehingga perintahnya akan dijalankan secara benar. Contoh operating system ada UNIX, Microsoft Windows, Linux, serta MacOS.

  • Aplikasi

Berikutnya adalah software paling umum kalian temui sehari-hari, yaitu program aplikasi. Fungsinya akan disesuaikan dengan tujuan pengembangnya. Contohnya adalah Microsoft Office Word, Excel, PowerPoint, dan banyak jenis aplikasi lain.

Selain tiga di atas, sebenarnya masih ada jenis software yang dibedakan berdasarkan distribusinya. Contohnya adalah adware, firmware, freeware, malware, opensource, shareware, hingga spyware. Namun tidak semuanya dikembangkan dengan tujuan positif.

Misalnya saja pada malware berbahaya apabila penggunaannya tidak tepat, karena dapat menginfeksi komputer. Kemudian ada spyware yang dikembangkan untuk mata-mata aktivitas pengguna, bahkan mencuri datanya.

Brainware, Berperan Sebagai Pengoperasi Perangkat Komputasi

Brainware, Berperan Sebagai Pengoperasi Perangkat Komputasi

Melanjutkan pembahasan mengenai hardware, software dan brainware, kini kita akan fungsi dari brainware. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, brainware pada dasarnya kalian yang mengoperasikan dan memberi perintah ke komputer.

Tugas seorang brainware adalah memastikan aplikasi maupun perangkat di dalamnya mampu berfungsi secara sesuai. Bahkan seorang pengguna juga dibedakan menjadi beberapa fungsi, di bawah ini adalah detailnya.

  • Operator

Seorang operator brainware pada dasarnya bertugas maintenance atau melakukan perawatan berkala, khususnya di sistem yang dibuat programmer. Bertugas juga mengoperasikan program dengan tujuan memastikan apakah berjalan atau tidak.

Operator pada dasarnya menjalankan sistem operasi berikut program dalam suatu PC. Termasuk merawat sistem operasi, menyiapkan data, bertugas juga melakukan maintenance hardware, software, dan brainware.

  • Programmer

Pada brainware, seorang programmer tugasnya adalah menciptakan maupun mendesain program komputer yang disusun analyst. Sehingga dituntut memiliki kemampuan berbagai bahasa pemrograman, dengan tujuan mempermudah pekerjaan.

Selain itu, programmer juga harus mampu memastikan sistem keamanan. Sehingga dapat melindungi semua sistem dan komponen hardware, software, dan brainware. Misal dari crashing yang mungkin terjadi di sistemnya.

  • Administrator dan Analyst

Terakhir ada juga administrator serta analisis dengan tugas pengawasan seluruh struktur komputernya, memastikan sudah rapi dan baik. Seorang analyst penting keberadaannya karena mampu memberi masukan untuk meningkatkan kinerja.

Analyst juga bertugas untuk memberi saran kebutuhan hardware maupun software ketika perancangan. Pada dasarnya keduanya harus paham kebutuhan sistem komputer yang sesuai kebutuhan, baik perangkat keras maupun lunak.

Selain fungsinya, brainware juga dibedakan berdasarkan jenisnya. Diantaranya kalian yang berperan sebagai operator, security specialist, trainer, konsultan, hingga programmer. Terdapat juga project manager, sistem analis, teknisi, dan spesialis jaringan.

Berdasarkan pembahasan mengenai hardware, software, dan brainware di atas, maka dapat ditarik beberapa kesimpulan. Meliputi pengertian, fungsi, serta jenis ketiganya sebagai komponen utama PC atau komputer.

Pertama hardware merupakan perangkat keras yang nampak fisiknya dan dapat kalian pegang. Berfungsi mendukung kinerja seperti sebagai penerima input, output, pemrosesan, hingga untuk storage device atau penyimpanan.

Selanjutnya adalah software atau perangkat lunak, merupakan program yang bertugas memfasilitasi pengguna. Jenisnya ada tiga, yaitu operating system, aplikasi, serta programming language yang masing-masing tugasnya berbeda.

Terakhir terdapat komponen brainware yang merupakan kalian sebagai pengguna atau pemberi perintah. Pada suatu sistem atau perusahaan, brainware juga dibedakan berdasarkan fungsinya. Yaitu sebagai operator, programmer, serta analyst atau administrator.

Intinya ketiga komponen tersebut berhubungan satu sama lain, dengan fungsi tertentu yang berperan membantu kerja komputer. Misal tidak ada hardware, maka tidak bisa melakukan input maupun output data.

Baca juga : Perbedaan Hardware dan Software, Ini Pembahasan Lengkapnya

Tanpa software, maka tidak ada program yang membantu seluruh aktivitas di dalamnya. Sedangkan tanpa brainware, tidak ada yang memberi perintah. Itulah mengapa hardware, software dan brainware merupakan komponen tidak terpisahkan.

Beberapa Jenis Booting pada Komputer beserta Informasi Lengkapnya

Kalian perlu mengetahui jenis booting pada komputer sebelum akhirnya mengetahui apakah perangkat sudah bisa dipakai. Sebagian orang hanya mengetahui bahwa menyalakan komputer merupakan hal biasa. Sebetulnya, saat menyalakannya seluruh komponen yang awalnya mati akan menyala ketika menekan tombol power.

Baca juga : 6 Jenis Topologi Jaringan Komputer yang Perlu Diketahui

Pada proses tersebut terdapat istilah penyebutan sebagai tanda PC akan memuat perangkat lunak masuk ke dalam memori. Hingga akhirnya program berjalan secara normal dan siap dipakai pengguna. Bagi orang awam, tidak akan tahu proses seperti ini memiliki beberapa tahapan ataupun cara kerjanya.

Hanya mengetahui, bahwa ketika menyalakan sudah terlihat logo Windows maka alat sudah siap beraktivitas. Berbeda dengan orang yang sudah paham mengenai seluk – beluk komputer beserta sistemnya. Akan sangat mudah mengenali proses tersebut sebagai jalan komunikasi dengan pengguna.

Maka tidak heran apabila perjalanan menyalakan PC atau laptop akan membutuhkan waktu lama untuk benar – benar siap. Namun dibalik perjalanan tersebut terdapat jenis, fungsi, tahapan maupun lainnya. Informasi berikut ini akan menjelaskan mengenai hal tersebut secara jelas untuk membantu pemahaman kalian dengan mudah dan praktis tanpa merasa bingung lagi.

Mengenal Istilah Booting Bagi Kalian

Mengenal Istilah Booting Bagi Kalian

Selain itu mengetahui jenis booting pada komputer, sebaiknya kalian lebih dahulu memahami definisi dari istilah tersebut. Booting merupakan proses ketika menyalakan komputer ataupun laptop serta memulai sistem operasinya. Proses akan langsung mulai saat menekan tombol power serta memunculkan logo ataupun grafik yang menandakan adanya Bootstrap. 

Secara mudahnya adalah tahapan pembacaan untuk seluruh Hardware maupun Software pada sistem PC. Langkah paling awal dan dasar bagi pengoperasian menata ulang kembali secara penuh. Secara otomatis semua jenis PC akan mengalami hal tersebut saat pengguna mulai menyalakan. 

Kemudian pada prosesnya, identik dengan sistem bernama ROM – BIOS atau Read Only Memory – Basic Input Output System dalam motherboard akan memeriksa keadaan seluruh komponen. BIOS ini berguna sebagai alat memeriksa perangkat keras dan menyimpan beberapa informasi serta memuat sistem operasinya. Maka, untuk awalan BIOS sangat berperan penting pada bagian pemeriksaan.

Fungsi serta Tujuan Jenis Booting pada Komputer

Fungsi serta Tujuan Jenis Booting pada Komputer

Walaupun terdapat jenis booting pada komputer dan membaca namanya sudah mengetahui secara sekilas fungsinya. Tidak ada salahnya kita memperjelas kembali secara lebih dalam mengenai hal tersebut. Fungsi serta tujuan paling utamanya adalah memeriksa semua komponen pada sistem.

Namun, kaitannya dengan itu terdapat bagian pendukung bernama Bootstrap Loader memiliki fungsi memeriksa dan melacak I/0 yang tersambung dalam PC. Agar fungsi utamanya berjalan dengan lancar dan berhasil. Kemudian komponen tersebut akan membuat seperti Windows, Linux, ataupun Mac OS. 

Double Booting pada Sistem Komputer dan Kesalahannya

Double Booting pada Sistem Komputer dan Kesalahannya

Terdapat sebagian orang memasang ganda jenis booting pada komputer untuk alasan kebutuhan kerja maupun sekolah. Walaupun demikian, kalian sebagai pengguna tetap harus memilih akan memakai OS mana untuk di Boot oleh sistemnya. Jika, tidak segera melakukan pilihan umumnya secara otomatis akan melakukannya pada OS utama. 

Wajar saja memakai ganda untuk keperluan tertentu dengan menambahkan bagian sendiri harddisk dan menetapkannya. Umumnya dalam memakai double boot, seperti Linux dan Windows paling banyak memakainya. Bahkan tidak memerlukan tambahan khusus lain saat menggunakan multi OS kecuali tipe lain yang memerlukannya.

Sementara itu, ada beberapa ciri kesalahan saat melakukan tahapan boot yang gagal dalam PC. Kesalahan ini akan menimbulkan suara beep dari dalamnya, menampilkan blue screen pada layar karena data sistem tidak tersedia. Hal lainnya adalah sebuah notifikasi muncul bahkan hard drive tidak dapat di load. 

Berbagai Jenis Booting pada Komputer dalam Sistemnya

Berbagai Jenis Booting pada Komputer dalam Sistemnya 

Selain mengenai langkah atau prosesnya, jenis booting pada komputer juga jadi salah satu informasi penting untuk diketahui. Mengingat bagaimana bagian ini merupakan langkah awal untuk pengoperasian perangkat. Berikut ini beberapa jenis – jenisnya beserta penjelasan yang mudah dipahami.

  • Cool Booting saat Keadaan Dingin 

Jenis booting pada komputer pertama yang umum dikenal adalah cool booting dalam keadaan mati. Mengapa disebut dingin karena menghidupkan komputer saat keadaan mati total ataupun dingin. Selain itu, jenis ini juga dikarenakan seluruh komponen belum mendapatkan aliran listrik secara merata ketika belum dihidupkan. 

Jenis tersebut berfungsi melakukan komputasi standar maupun setelah memecahkan masalah dari hardware maupun software mendiamkan secara berkala. Aliran listrik akan menghantarkan dayanya ke dalam alat – alat yang mengandung logam tembaga ataupun kuningan. Sehingga, saat memulai menghidupkan perangkat mengubah keadaan dingin menjadi hangat siap dipakai.

Terdapat ciri khusus di dalamnya, seperti memori akan dihapus secara sementara dan proses dilakukan secara teratur. Ciri-ciri lainnya tidak mempengaruhi aplikasi maupun sistemnya serta tahapannya lambat. 

  • Bernama Warm Booting Kebalikan dari Dingin

Warm booting merupakan salah satu dari jenis booting pada komputer kebalikannya dari jenis sebelumnya. Alur ini terjadi ketika PC sudah menyala teraliri oleh aliran listrik secara keseluruhan bagiannya. Walaupun tidak sempurna panasnya hanya pada takaran hangat suhu meningkat karena sistem sedang bekerja.

Istilah lain yang lebih sering didengar adalah restart daripada warm karena kalian melakukan jika terjadi kerusakan program. Tujuannya adalah untuk mengembalikan atau mengatur ulang sistem. Pada kejadian itu, jenis warm akan berperan dan bekerja memperbaikinya dengan cara restart

Warm boot biasanya dilakukan dengan mengawali restart kemudian memilih shutdown lalu kembali pada restart lagi. Pada frekuensinya juga tidak sering akan tetapi cukup jarang dilakukan karena minim bug. Namun melakukannya secara sering justru memicu potensi kerusakan akan lebih cepat mengalaminya. 

  • Soft Booting Hampir Sama dengan Jenis Warm

Jenis booting pada komputer lainnya adalah bernama soft booting karena terjadi setelah seluruh alat sudah hangat oleh aliran listrik. Perbedaannya adalah dalam jenis tersebut tidak ada kerusakan program apapun. Hanya berperan sebagai pembaharuan atau saat kalian ingin update sistem operasinya. 

Contohnya saat menginstal aplikasi baru atau program baru biasanya akan terjadi proses ini. Lainnya lagi adalah saat kita mengakses interface dari BIOS serta melakukan perubahan pada sistemnya lalu menyimpannya. Tahapan itu akan melalui alur menghidupkan kembali komputer tetapi bukan karena eror hanya proses pembaharuan saat menyalakannya. 

Maka tidak heran apabila dalam proses update terkadang membutuhkan sedikit waktu panjang. Selama tahapannya akan memperbaharui keseluruhan bagian di dalamnya agar berjalan normal kembali.

  • Hard Booting Jenis Berbeda dari Pembaharuan

Pada hard booting sangat berbeda dari sebelumnya karena terjadi saat komputer tidak mau merespon. Jenis booting pada komputer satu ini sangat perlu sekali keberadaannya saat masalah hang atau perangkat tidak mau merespon terjadi. Umumnya kalian melakukannya dengan cara manual maupun memakai metode lain.

Bisa juga dikenal sebagai hard restart ataupun cold restart bekerja saat sistem membeku tidak terjadi interaksi respon sebuah instruksi. Cara lain paling banyak pengguna melakukannya adalah dengan mencabut seluruh soket daya dan menyambungkannya lagi. Namun, bisa juga dengan menekan secara lama tombol power serta menahannya.

Sebetulnya tipe ini bukanlah teknik yang memang disarankan untuk menghidupkan kembali PC tanpa adanya dukungan OS. Alasan pentingnya karena mampu menghilangkan data serta kerusakan lain sebelum reboot. Kemudian juga akan merusak kesehatan harddisk drive saat mematikannya menahan tombol power.

  • Rebooting Terjadi Saat PC Keadaan Menyala

Jenis booting pada komputer yang terakhir adalah rebooting atau menyalakan kembali dan terjadi saat sudah menyala. Tujuannya untuk mengulang kembali sistemnya dari awal karena beberapa alasan. Baik itu tidak merespon, perubahan pengaturan ataupun lainnya yang harus melakukan reboot.

Tahapan reboot membutuhkan waktu cukup lama untuk membaca ulang sistem hardware maupun software yang terpasang. Walaupun melakukannya, tidak ada efek menghapus data secara keseluruhan. Selain itu, manfaat baiknya dari rebooting adalah mampu memperlancar sistem secara optimal.

Manfaat lainnya mampu mengosongkan RAM, melakukan pembaharuan sistem sampai mengatasi eror. Bahkan mampu menyegarkan seluruh bagian komputer secara baik jadi berbeda dengan reset yang hanya melakukan pembaharuan.

Baca juga : Manfaat dari Sistem Jaringan Komputer yang Perlu Diketahui

Bahkan alur dari tahapan menyalakan sebuah alat teknologi terdapat beberapa jenis, fungsi hingga tujuannya. Apabila kita tidak mencari tahu informasi seputar hal tersebut mungkin tidak akan pernah tahu persoalan ini. Informasi mengenai jenis booting pada komputer membuat kita tahu bahwa terdapat berbagai fungsi berbeda di dalamnya. 

Mengenal DDR SDRAM, Pengertian, Keunggulan dan Perbedaan

Penggunaan RAM sangat penting, salah satu jenisnya adalah DDR SDRAM bagi sebagian orang mungkin masih terdengar asing. Tapi bagi para pecinta teknologi atau pengguna komputer atau PC sudah tidak asing lagi.

Baca juga : Semakin Canggih, Ini Dia Perbedaan RAM DDR5 dan DDR4

RAM atau Random Access Memory, merupakan sebuah perangkat keras yang ada pada komputer berfungsi sebagai tempat penyimpanan sementara. Berisi data bisa diakses pada waktu tetap serta letak data yang tidak beraturan.

Atau kata lainnya secara fungsi, RAM bisa dibaca oleh CPU tapi secara tidak perlu beraturan. Semua data tersebut hanya bersifat sementara, jadi ketika komputer dimatikan data tersebut juga akan hilang.

Ada banyak jenis dari RAM, paling banyak digunakan saat ini adalah jenis DDR SDRAM. Paling banyak digunakan untuk komputer bisa, sedangkan untuk server lebih besar biasanya menggunakan QDR atau generasi lebih tinggi.

Untuk memahaminya lebih baik, silahkan kalian simak penjelasan lebih lengkapnya melalui penjelasan artikel ini agar kalian lebih mampu memahaminya dengan mudah.

Mengenal DDR SDRAM Berikut Ini 

Mengenal DDR SDRAM Berikut Ini

Double data rate synchronous dynamic random access memory atau dikenal sebagai DDR SDRAM, merupakan jenis dari salah satu memori komputer dan memiliki kecepatan transfer tinggi.

Untuk transfernya memori ini menggunakan sinyal clock yang berbeda, sehingga proses pengiriman data dua kali dalam waktu bersamaan dan lebih cepat. Dengan kemampuannya tersebut bisa membuat memori komputer satu ini banyak orang yang menggunakannya.

Karena dianggap lebih cepat dibandingkan memori umum lainnya seperti SDRAM. Terutama dalam proses pengiriman data, yang sudah kita jelaskan sebelumnnya. Tidak jarang kita menemukan kode angka 1,2,3,4 setelah kode memori DDR SDRAM. 

Untuk lebih jelasnya lagi, silahkan kalian perhatikan penjelasan tentang angka-angka tersebut di bawah ini.

Beberapa Jenis dari DDR SDRAM

Dengan mengetahui beberapa jenisnya, kalian bisa membedakan baik dari segi kapasitas, nama, serta kualitasnya. Sehingga saat kalian memutuskan menggunakannya, sudah tahu jenis mana yang akan digunakan.

Perlu kalian ketahui terlebih dahulu, jenis satu ini memang lebih disukai saat ini juga banyak yang menggunakannya. Tidak heran perkembangannya begitu pesat juga cepat dan memiliki cukup banyak jenisnya. Berikut ini penjelasan lengkapnya.

  • DDR SDRAM (RAM 1)

DDR SDRAM (RAM 1)

Kemunculan pertama kali DDR yakni pada tahun 19995-1996, dan diterima oleh pasar secara resmi pada tahun 2000-an. Rancangan memori ini berdasarkan dengan kebutuhan penyimpanan data yang sangat besar.

Karena kemampuan memori sebelumnya (SDR) kurang mampu mencukupi penyimpanan data dalam jumlah besar. Sehingga di rancanglah double date rate yang kemampuannya 2x lebih cepat dari sebelumnya.

Kecepatan pengirimannya yakni antara 200 MT/s sampai 400 MT/s serta dilengkapi dengan kecepatan dari bus clock membuat kecepatan bertambah 100 MHz – 200 MHz. Itulah alasan mengapa banyak orang mulai beralih dari SDR dan menggunakan DDR.

  • RAM DDR2

RAM DDR2

Karena perkembangan zaman dan teknologi semakin maju, RAM juga harus mampu mengimbangi kecepatan dari CPU. Maka dari itu pada tahun 2003 DDR SDRAM dikembangkan menjadi DDR2. 

Kemampuannya semakin tinggi, membuatnya diterima oleh pasar dengan baik. Bahkan menjadi standar kualitas RAM pada tahun 2004-2008. Pada saat itu prosesor juga sudah masuk era pentium sebagai komponen komputer.

Kemampuan atau kecepatan transfer DDR2 ini, bisa mencapai kisaran 400 – 1066 MT/s juga Clock Speed-nya berada di rentang 200 – 533 MHz. Pada generasi ini ukuran atau kapasitas RAM 1GB-2GB, dengan konsumsi daya relatif kecil yakni sekitar 1.8 saja.

  • RAM DDR3

Pada generasi ke-3, bisa dibilang cukup bertahan lama di pasaran bahkan menduduki tahta tertinggi. Kemunculannya setelah DDR2 mulai redup di tahun 2008, DDR3 muncul pada tahun berikutnya. 

Kekuatannya terbilang tangguh, karena pada tahun 2019 masih ada yang menggunakan memori penyimpanan DDR3. Untuk ukuran perkepingnya sudah mencapai penyimpanan 8 GB.

Sedangkan transfer rate sudah cukup tinggi sekali 800 – 2133 MT/s serta clock speed bisa mencapai kecepatan 400 – 1066 MHz. Kecepatannya jika dibandingkan dengan generasi kedua, DDR3 jauh lebih cepat, bahkan perbandingannya bisa 10x lebih cepat dari DDR2.

Proses juga banyak yang menggunakannya mulai dari: Seri core i serta sekelasnya. Konsumsi dayanya juga hanya 1.5 v saja juga menjadi merek RAM komputer paling terbaik.

Tidak hanya itu saja, juga tersedia seri DDR3L dan mempunyai voltase rendah 1.3v dan khusus laptop tipis supaya tidak mudah panas. Itulah alasan mengapa memori ini bisa bertahan hingga 10 tahun lamanya di pasaran.

  • RAM DDR4

Mulai ramai dipasarkan pada tahun 2013-2015 dan menjadi generasi RAM terbaik. Kemampuannya atau kecepatannya semakin meningkat, mendukung kecepatan 2133 – 4266 MT/s juga clock speed mencapai 1066 – 2133 MHz. 

Karena menjadi generasi terbaik tentu sebanding dengan harga yang ditawarkan. Para penggunanya juga mengenal generasi ini sebagai memori bus tinggi tapi konsumsi dayanya rendah, yakni 1.05v. 

Perlu kalian ketahui, tidak semua perangkat saat ini bisa menerima DDR4 dan hanya beberapa prosesor tinggi saja yang mampu menerima DDR SDRAM generasi ke-4.

  • RAM DDR5

Penggunaan RAM DDR seringkali di adaptasi oleh Samsung, penyimpanan DDR5 yang pertama kali diluncurkan tahun 2020 sampai saat ini masih menjadi memori penyimpanan terbaik. Sebab mampu mencapai kecepatan 3600 MHz – 4000 MHz.

Tentunya kualitas tersebut sesuai dengan harga yang ditawarkan, jika kalian memiliki cukup dana silahkan beli jenis VGA ini. Bisa meningkatkan kapasitas penyimpanan lebih baik dan membuat pengalaman menyimpan data lebih banyak.

Kabar baiknya, setelah berhasil dengan DDR5 bahkan masih menjadi juara tapi Samsung sudah mengeluarkan DDR generasi 6.

Kecepatannya juga luar biasa begitu cepat, kekuatan boost clock 1800 MHz dan kerennya lagi, kecepatan memory clock bisa mencapai 14 Gbps dan 3x lebih cepat dari DDR5. Sangat luar biasa dan kalian juga bisa mendapatkannya dengan cukup mudah.

Kelebihan DDR SDRAM Dibandingkan SDR

Kelebihan DDR SDRAM Dibandingkan SDR

Membaca penjelasan di atas, tentunya kalian bisa menyimpulkan betapa kerennya memori atau RAM jenis DDR SDRAM ini. Tapi untuk lebih jelas lagi, kita akan membahas dan memberikan informasi kelebihan dari SDR.

Apabila dibandingkan dengan SDR, tampilan interface dari membuat kecepatan transfer lebih tinggi serta kontrol yang lebih ketat terkait dengan sinyal clock juga waktu data elektrik. Karena interface-nya sudah menggunakan pemompaan ganda.

Hal tersebut terbukti dengan DDR yang mampu menjaga frekuensi clock serta membuat volt tetap rendah, membuatnya lebih cepat dua kali dari SDRAM.

Untuk memahami secara sepintas, SDRAM merupakan jenis memori digunakan pada komputer 1996 – 2003. Jenis SDRAM termasuk memori komputer solid state. CHIP-nya menggunakan downstream sinyal untuk mengirim data.

Awalnya SDRAM memiliki kecepatan 66 MHz – 133 MHz, tapi karena jenis DDR SDRAM dua kali lebih cepat membuatnya lebih banyak diminati oleh pasar. Permintaannya juga tinggi dan membuat pamor SDRAM menjadi menurun.

Kepopulerannya terus mengikuti perkembangan zaman, Samsung terus memperbaharuinya dengan baik. Membuat jenis memorinya semakin banyak diminati bahkan bisa merajai pasarnya.

Mengapa Harus Menggunakan DDR SDRAM?

Mengapa Harus Menggunakan DDR SDRAM?

Dengan perkembangan dan generasi terbaru yang terus disuguhkan oleh Samsung membuat banyak orang tidak bisa menyangkal, jenis memori ini memang layak sekali dan berada di tahap tertinggi sebagai RAM penyimpanan. 

Berkat kapasitas penyimpanan lebih besar, dan semakin luas setiap kali melakukan pembaharuan. Tidak heran jika banyak sekali orang menggunakannya dan tidak ragu memilih RAM dengan jenis DDR SDRAM.

Seperti pada generasi ke 5 memori penyimpanannya sudah mencapai 8 GB, mungkin untuk seri selanjutnya bisa mencapai 32 GB bahkan 64 GB menjadi minimal RAM pada sebuah laptop di masa depan.

Apalagi dengan berbagai fasilitas atau kualitas yang ditawarkan inilah yang membuat banyak orang tertarik menggunakannya. Semakin luas penyimpanan maka semakin banyak juga data bisa disimpan melalui laptop atau komputer.

Agar bisa mendapatkannya, kalian bisa mencari tahu lebih lanjut jenis laptop atau perangkat yang sudah mengadaptasinya. Saat ini untuk DDR5 sudah cukup dikenal masyarakat umum, dan cukup banyak yang menggunakannya.

Baca juga : 9 Aksesoris Unik PC yang Wajib Dimiliki

Sedangkan untuk DDR6 masih tergolong baru, jadi sebelum standar berubah gunakan terlebih dahulu generasi ke limanya. Sebelum membelinya, pastikan kalian sudah membaca spesifikasi dari memori DDR SDRAM generasi kelima tersebut dengan baik dan teliti.

Laptop AR Buatan Israel untuk Berbagai Kepentingan

Startup keamanan Israel, belum lama ini meluncurkan laptop AR buatan Israel sebagai gebrakan baru di bidang teknologi. Hal ini diwujudkan lewat laptop tanpa layar secara fisik.

Baca juga: MAC Mini M2 Terbaru 2023, Gunakan Chip M2 dan M2 Pro

Akhir tahun ini, laptop bernama Spacetop diperkenalkan pertama kali pada 18 Mei. Selain keyboard dengan ukuran 13 inci, penggunaan Space Top dibekali kacamata AR dengan lensa khusus bermagnet dan berukuran kecil.

Maka dari itu, target pasar teknologi ini sendiri untuk kalangan profesional seperti dokter bedah, trader, ahli IT, ahli cyber, hingga personil militer yang bekerja dengan memakai banyak monitor.

Mengenal Laptop AR Tanpa Layar

Mengenal Laptop AR Tanpa Layar

Laptop augmented reality tanpa layar adalah perangkat yang menggabungkan elemen augmented reality (AR) pada laptop tradisional tanpa menggunakan tampilan layar fisik. 

Laptop AR buatan Israel ini menggunakan proyeksi holografik atau proyeksi cahaya langsung untuk menampilkan objek digital di lingkungan dunia nyata.

Dengan menggunakan sensor, kamera, dan pelacakan gerak, pengguna dapat berinteraksi langsung dengan objek virtual yang terintegrasi ke dalam dunia fisik. Untuk menjalankan aplikasi augmented reality lebih kompleks, diperlukan kecepatan serta kinerja komputasi cukup tinggi.

Pengembangan perangkat keras lebih canggih akan memainkan peran penting dalam memastikan laptop augmented reality tanpa layar dapat menghadirkan pengalaman berkualitas yang lancar dan responsif.

Masa depan laptop augmented reality tanpa layar cerah. Diharapkan akan ada peningkatan signifikan dalam daya komputasi, resolusi proyeksi beserta presisi pelacakan gerakan selama beberapa tahun ke depan.

Dengan kemajuan ini, laptop AR buatan Israel tanpa layar semakin terintegrasi ke dalam kehidupan sehari-hari, membuka pintu menuju pengalaman komputasi yang lebih imajinatif dan mendalam.

Dilengkapi dengan video dan memberikan kenyamanan mata dengan sistem, tampilan dan fitur terkini. Saat ini sudah ada laptop dengan teknologi AR.

Laptop tersebut adalah Sightful Spacetop yang didesain menjadi laptop unik dengan desain tanpa layar fisik. Sebaliknya, laptop ini menggunakan teknologi proyeksi canggih akan memproyeksikan gambar dan informasi ke permukaan datar.

Ibarat meja atau dinding yang menjadi layar virtual penggunanya. Hal ini memungkinkan pengguna untuk melihat serta berinteraksi dengan objek virtual secara langsung di dunia nyata. 

Perbandingan Virtual Reality dan Augmented Reality 

Perbandingan Virtual Reality dan Augmented Reality 

Meskipun keduanya berfokus pada menghadirkan pengalaman digital, VR laptop AR buatan Israel menggunakan pendekatan yang berbeda.

VR menciptakan lingkungan yang benar-benar imersif dan memisahkan pengguna dari dunia nyata. Contoh penggunaan VR sangat populer adalah industri game.

Dengan menggunakan headset VR, pemain dapat membenamkan diri dalam dunia virtual yang benar-benar imersif. Misalnya, kalian bisa merasakan sensasi naik roller coaster tanpa harus pergi ke taman hiburan.

Bertualang dalam suasana fantasi yang menakjubkan. Selain itu, VR juga digunakan dalam pelatihan simulasi, seperti pelatihan penerbangan untuk pilot atau pelatihan medis untuk staf medis.

Sementara itu, laptop AR buatan Israel memelihara hubungan antara dunia nyata dan elemen digital telah ditambahkan. Pengguna tetap berada di dunia nyata, namun objek digital ditambahkan melalui perangkat AR.

Contoh populer penggunaan AR adalah aplikasi pengenalan wajah. Misalnya saja beberapa aplikasi media sosial yang menggunakan teknologi AR untuk menyediakan filter wajah dan efek menyenangkan.

Hal ini bisa langsung diterapkan saat mengambil foto atau video. AR yang banyak digunakan adalah fitur Lens Snapchat.

5 Keunggulan Laptop AR Buatan Israel tanpa layar

5 Keunggulan Laptop AR Buatan Israel tanpa layar

Berikut beberapa keunggulan dari penggunaan laptop augmented reality tanpa layar bisa mengubah cara orang berinteraksi dengan dunia digital.

Mobilitas Tinggi

Laptop augmented reality tanpa layar menawarkan fleksibilitas serta mobilitas tinggi. Pengguna dapat membawa perangkat ke mana saja dan dengan cepat memproyeksikan objek virtual ke lingkungan sekitarnya.

Interaksi yang Lebih Alami

Tanpa batasan layar fisik, teknologi augmented reality tanpa layar memungkinkan interaksi yang lebih alami antara pengguna dan objek virtual.

Pengguna dapat berinteraksi dengan laptop AR buatan Israel objek holografik menggunakan gerakan, alat bantu kontrol suara atau gerakan, menciptakan pengalaman yang mendekati interaksi dunia nyata.

Pengalaman Immersive

Teknologi proyeksi holografik yang terpasang pada laptop augmented reality tanpa layar menciptakan pengalaman yang lebih mendalam.

Objek virtual dapat muncul dalam ruang tiga dimensi, memberikan kedalaman serta detail yang lebih realistis kepada pengguna.

Potensi Besar

Laptop augmented reality tanpa layar memiliki potensi maksimal untuk digunakan di berbagai bidang. Di bidang pendidikan, guru dapat menggunakan perangkat ini untuk menyajikan konten pembelajaran secara visual dan interaktif.

Laptop AR buatan Israel membuat pembelajaran menjadi lebih menarik juga efektif. Dalam industri desain, para profesional dapat menggambar serta memanipulasi objek virtual dengan lebih mudah dan tepat.

Potensi Kolaborasi

Laptop augmented reality tanpa layar mendukung kolaborasi antar pengguna. Dengan proyeksi holografik yang dapat dilihat oleh banyak orang sekaligus.

Tim dapat berkolaborasi dalam ruangan yang sama, berbagi ide, serta berinteraksi dengan objek virtual secara bersamaan dalam situasi mendukung.

Manfaat Penggunaan Teknologi Augmented Reality

Manfaat Penggunaan Teknologi Augmented Reality

Perkembangan teknologi telah mengubah cara kita berinteraksi dengan dunia di sekitar kita. Salah satu terobosan menarik dalam komputasi adalah laptop AR buatan Israel, berikut manfaatnya.

Pendidikan

Di bidang pendidikan, laptop augmented reality tanpa layar bisa menjadi pilihan karena memungkinkan pembelajaran lebih interaktif dan visual.

Guru dapat menggunakan objek holografik untuk menjelaskan konsep kompleks dengan lebih baik juga memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada siswa.

Manfaat augmented reality dalam dunia pendidikan sangat banyak, tidak hanya dalam hal peralihan dari versi tradisional ke digital saja.

Akan tetapi lebih mudah dan efektif bagi siswa untuk memahami dan juga mengarah pada hasil interaksi yang baik dan pemahaman konsep yang lebih dalam menggunakan laptop AR buatan Israel.

Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa kombinasi pendidikan interaktif serta konten menarik dapat membuat siswa mengingat apa telah dipelajari serta cepat memperoleh keterampilan dan informasi dalam waktu singkat.

Teknologi ini dapat digunakan di hampir semua mata pelajaran yang diajarkan kepada siswa segala usia baik di sekolah maupun perguruan tinggi. Mulai dari matematika, bahasa, sains hingga teknik.

Desain dan Arsitektur

Dalam industri desain dan arsitektur, teknologi augmented reality tanpa layar memungkinkan para profesional menggambar, merancang serta memvisualisasikan proyek dengan lebih realistis.

Kalian dapat memeriksa desain dalam konteks fisik sebenarnya, membuat keputusan yang lebih baik, serta menghemat waktu dan uang menggunakan laptop AR buatan Israel.

Produk terbaik yang memiliki fitur untuk mempermudah pekerjaan memastikan karyawan merasa nyaman dalam berkreasi. Pekerjaan kalian akan selesai tepat waktu atau bahkan lebih cepat.

Hiburan dan Permainan

Dunia hiburan serta game juga akan terpengaruh oleh laptop augmented reality tanpa layar. Pengguna dapat menikmati pengalaman hiburan yang lebih imersif dengan memainkan game.

Menggunakan karakter virtual yang muncul di ruang nyata pengguna, memberikan kenyamanan karena tidak terkena cahaya biru layar.

Laptop AR buatan Israel memungkinkan untuk memproyeksikan informasi digital ke dunia nyata. Tentunya ini merupakan sebuah video game yang tidak lagi hanya sekedar ada di depan komputer atau konsol kesayangan pembacanya saja.

Kesehatan

Laptop augmented reality tanpa layar dapat digunakan dalam lingkungan perawatan kesehatan seperti pendidikan kedokteran, terapi rehabilitasi, dan pemantauan pasien.

Dokter dan terapis dapat mengintegrasikan objek virtual ke dalam pengobatan untuk meningkatkan efisiensi serta efektivitas pengobatan.

Pelatihan yang diberikan juga akan lebih aman karena memberikan pengalaman imersif sehingga siswa dapat dengan mudah memahaminya tanpa harus melakukannya secara langsung. 

Berbeda dengan pelatihan virtual biasa dan pelatihan tatap muka memiliki kelemahan karena kurang interaktif dan memiliki potensi cedera yang tinggi.

Tingkatkan Pengalaman Pengguna

Dengan teknologi laptop AR buatan Israel, pengguna dapat merasakan pengalaman lebih mendalam serta interaktif, sehingga meningkatkan pengalaman pengguna secara keseluruhan. 

Misalnya saja dalam pengalaman berbelanja, teknologi AR dapat memungkinkan pengguna melihat produk yang ingin ia beli di lingkungan dunia nyata dan memberikan informasi tambahan tentang produk tersebut.

Mempercepat Proses Bisnis

Dalam konteks bisnis, teknologi AR dapat mempercepat proses bisnis seperti desain, konstruksi, dan manufakturi seperti dalam industri konstruksi.

Teknologi AR dapat memungkinkan para insinyur menampilkan gambar tiga dimensi desain bangunan di lingkungan dunia nyata serta memberikan umpan balik lebih akurat dan real-time.

Meningkatkan Produktivitas

Teknologi AR memungkinkan pengguna melakukan banyak tugas dalam waktu lebih singkat. Misalnya, dalam lingkungan manufaktur.

Baca juga: Mengenal IMac, Produk Monitor All in One dari Apple

Teknologi ini memungkinkan operator melihat instruksi perakitan terintegrasi ke dalam lingkungan nyata dan meningkatkan efisiensi produksi secara keseluruhan melalui laptop AR buatan Israel.

Aspek Menarik dari Keyboard Gaming Beserta Rekomendasinya

Bagi para gamers tentu memilih memasang keyboard gaming untuk perangkat komputernya agar leluasa dalam bermain. Selain itu, suara yang dipantulkan pada papan tombol akan berbeda satu dengan jenis lainnya. Sehingga, sangat menonjolkan perbedaan jauh dari jenis biasa yang digunakan oleh kalian.

Baca juga : Rekomendasi Keyboard Gaming Terbaik 2022 Untuk Para Gamers!

Mengingat komputer sebagai komponen penting untuk memulai permainan jenis apa secara online maupun offline. Untuk mendukungnya tentu akan memilih sebuah tombol yang tepat agar mampu memainkan karakter game. Tidak heran, banyak orang rela menghabiskan biaya dalam jumlah besar untuk membeli alat tersebut.

Bahkan, alat bawaan dari perusahaan tidak akan cukup untuk menunjang permainan. Apabila diperhatikan terdapat beberapa perbedaan keyboard biasa bawaan perusahaan dengan jenis khusus untuk bidang tertentu. Salah satunya adalah untuk bidang games, beberapa perusahaan merancang sendiri hanya digunakan untuk bermain saja.

Bagi yang tidak paham tentu memiliki beberapa pertanyaan, seperti apa perbedaannya, dari segi fisik, harga, atau lainnya. Mungkin secara fisik dan bentuknya tidak ada bedanya karena keduanya sangat mirip. Agar lebih memahami lagi aspek lain tidak hanya pada perbedaannya saja, di bawah ini akan dijelaskan dengan mudah.

Perbedaan dari Keyboard Gaming dan Biasa

Perbedaan dari Keyboard Gaming dan Biasa

Secara dasar komponen tersebut merupakan alat yang memang dirancang untuk meningkatkan performa dalam permainan. Mampu merespon dengan cepat serta mampu memainkan karakter di dalamnya secara kompetitif. Fisiknya juga sangat kokoh dengan suara keras agar menumbuhkan rasa senang dan puas saat bermain.

Perbedaan dari keyboard gaming dan biasa, dapat dilihat dari aspek desain sampai saklar mekaniknya serta fitur ataupun atributnya. Pertama, pada segi desainnya sudah sangat berbeda jauh mulai dari tata letak, tingkat sensitivitas saat ditekan jauh lebih tinggi dari jenis biasanya. Kemudian, pada atribut lampu lebih terang dan berwarna karena memakai lampu RGB.

Kedua, melihatnya dari segi kecepatan meresponnya lebih tinggi untuk jenis game dibanding biasanya. Pada kecepatannya sampai bisa diukur dalam satuan sepersekian detik dan tentu tidak ada dalam jenis umumnya. Ketiga, segi saklar mekanik yang terpasang merupakan fitur penting dibandingkan jenis membran atau biasanya. Menggunakan saklar mekanik mampu mengetik secara cepat dan tepat.

Keempat, perbedaan terakhir terdapat pada tombol makro yang hanya ada dalam jenis gaming tidak ada dalam tipe membran atau biasa. Tombol ini sangat mampu dipakai sebagai pintasan ke sejumlah penekanan tombol lainnya hingga menjadi beberapa sebuah perintah. 

Tipe Keyboard Gaming dari Aspek Bentuk

Tipe Keyboard Gaming dari Aspek Bentuk

Selain dari jenis bidang tertentunya, keyboard gaming masih digolongkan kembali berdasarkan bentuknya serta ukurannya. Terdapat jenis 60 persen sebagai bentuk yang mengutamakan desain ringkas tetapi memiliki fungsional lengkap. Memiliki 61 tombol standar Amerika (ANSI) atau 62 standar Internasional (ISO).

Kemudian pada tipe TKL atau Ten Key Less tipe dengan pengurangan numerik berjumlah sepuluh ataupun tidak ada bagian numeriknya. Sangat cocok digunakan untuk memainkan jenis game apa saja dengan tombol sebanyak 87 buah. Tipe terakhir adalah Full Keys paling lengkap dengan jumlah 104 buah memenuhi fungsi mengetik maupun bermain.

Fitur – Fitur pada Keyboard Gaming 

Fitur – Fitur pada Keyboard Gaming

Sebelum akhirnya memutuskan untuk membelinya, sebaiknya mencari tahu terlebih dahulu apa saja kemampuan menarik di dalamnya. Terdapat beberapa fitur penting perlu mengetahuinya sampai pada fungsinya. Berikut ini beberapa fitur penting untuk kalian ketahui beserta kegunaannya.

  1. Anti Ghosting merupakan fitur dalam keyboard gaming berperan saat kalian bermain untuk mencegah eror atau kesalahan saat menekan dalam satu waktu. Karena dalam memainkan permainan menekan banyak tombol sangat diperlukan.
  2. Fitur RGB LED, banyak peminatnya karena sebagai aksesoris atau aksen kecantikan pada tampilan tombol. Penerangan yang berbeda – beda sesuai zona akan menambah rasa semangat dan kecepatan dalam bermain.
  3. Tombol Makro, fitur paling menarik karena bisa mengkombinasikan beberapa fungsi sesuai keinginan. Melakukan pemrograman di dalamnya akan membuat satu tombol memiliki fungsi banyak. Sehingga, tidak memerlukan gerakan pindah tangan ke mouse secara bergantian.
  4. Fitur Polling Rate, berguna sebagai pengukur kecepatan rata – rata menyampaikan pesan ke dalam CPU. Polling Rate sangat penting berada dalam keyboard untuk mengetahui seberapa cepat mengetik huruf ataupun lainnya.

Jenis – Jenis Switch dari Keyboard Gaming 

Jenis – Jenis Switch dari Keyboard Gaming

Selain tersedia berbagai tipe bentuk dan fiturnya, terdapat berbagai macam Switch atau bagian terluar yang bertuliskan huruf – huruf. Pada keyboard gaming sejumlah Switch memiliki fungsi dan kemampuannya sendiri. Perbedaan tersebut bisa dilihat berdasarkan warna yang timbul saat dinyalakan ketika kalian akan menggunakannya, berikut ini penjelasannya.

  • Red Switch Cocok Bagi Para Pemula

Jenis Red Switch sangat cocok bagi para pemula karena satu alasan, yaitu sentuhannya paling ringan saat menekannya. Selain itu juga, tidak menimbulkan suara keras saat menggunakannya dan tidak mengganggu. Bagi gamer sangat cocok memakainya karena sangat cepat mengetik dengan resistance tanpa tactile (suara pantulan saat menekan).

  • Blue Switch Suara Khas Kerasnya

Kebalikannya dari Red Switch, jenis Blue berbeda dengan mengeluarkan suara keras tetapi memberikan rasa senang. Sebagian orang merasa senang dan puas ketika mendengar suara tactil saat menekannya. Blue Switch pada keyboard gaming memiliki tekanan paling kuat serta suara paling keras sangat cocok bagi kalian, saat bermain harus menimbulkan suara.

  • Brown Switch Perpaduan Pas dari Keduanya

Apabila kalian menginginkan multifungsi mampu mengetik maupun untuk bermain, pilihan Brown Switch jadi solusi tepatnya. Tekanan pada Brown berada dalam takaran tengah – tengah antara Red maupun Blue Switch. Paling mudah diterima serta pemakaiannya oleh semua orang karena memiliki medium resistance. 

Rekomendasi Keyboard Gaming Bagus Bagi Kalian 

Rekomendasi Keyboard Gaming Bagus Bagi Kalian

Kita tentu menginginkan sebuah produk bagus mulai dari kualitas maupun bentuk fisiknya selain itu harga terjangkau. Sebelum membelinya, mencari rekomendasi dari beberapa sumber sangat bagus sebagai bahan referensi. Beberapa rekomendasi di bawah ini bisa kita gunakan sebagai salah satu sumber.

  • Produk Mechanical F2058 Multiguna Sehari – Hari

Produk satu ini pemakaiannya sangat cocok untuk berbagai aktivitas harian mulai dari permainan online, offline ataupun mengetik. Berbahan aluminium alloy kuat serta halus namun tetap kukuh walaupun saat bermain banyak mengeluarkan gesekan. Kemudian memiliki knop multifungsi sebagai pengontrol volume serta lighting.

  • Produk Bernama K630W – RGB 60% Wired Mechanical

Jika kalian ingin memainkan permainan FPS (First Person Shooter) akan tepat apabila memakai produk ini karena ukuran kecil dan minimalis. Membuat bebas langkah gerak tangan membidik lawan memakai mouse karena ukuran keyboard gaming tidak besar. Selain itu, memiliki fitur Anti Ghosting berguna pada responsif cepat menimbulkan suasana semakin menarik.

  • Produk Professional Gamers K100 RGB dan Apex Pro TKL

Selanjutnya produk menarik berkualitas profesional gamer adalah bernama K100 RGB memiliki fitur lengkap serta fungsi rollover maupun macro. Dapat mengatur sendiri sesuai kebutuhan pada settingnya. Kualitas lainnya adalah memakai software Corsair iCue, sehingga mampu membuat set up terbaik untuk gaming. 

Produk lain bernama Apex Pro TKL juga tidak kalah menarik dan berkualitas memiliki performa respon berkali – kali lipat dari produk lainnya. Bermanfaat untuk mengetikan level cepat karena performanya serta memiliki wrist rest mampu dilepas sesuai kebutuhan kapan akan memakai atau tidak.

  • GK 100 Tahan Debu dan BlackWidow V3 TKL Tahan Lama 

Rekomendasi produk terakhir bernama GK 100 mempunyai kemampuan tahan air maupun tahan debu sepanjang hari. Bagian Keycaps berbahan double – shot injection agar tahan dari tumpahan minuman ataupun air lainnya. Keseluruhan komponennya tahan dengan debu luar ataupun dalam kamar ketika membiarkannya pada waktu lama.

Produk selanjutnya adalah bernama BlackWidow V3 ampuh bertahan lama selama berjam – jam memakainya hanya untuk bermain. Konstruksinya kukuh serta kuat membuat tahan lama durasi panjang suatu jenis game. Kemampuan lainnya memiliki wrist rest berguna mengurangi tekanan pergelangan tangan kita.

Sehingga, memakai Black Windows tidak akan cepat merasa pegal ataupun lelah seharian. Bisa membuat fokus saat permainan mulai tanpa perlu memikirkan durasi panjang ataupun fitur tidak lengkap. 

Baca juga : Tips Memilih Prosesor Gaming supaya Hasilnya Tidak Mengecewakan

Memenuhi kebutuhan perangkat gamers sangat membutuhkan spesifikasi bagus dan benar agar tidak mengecewakan. Mulai dari mengetahui bagaimana tipe, jenis, sampai nama produknya harus kita lakukan. Adanya informasi ulasan mengenai keyboard gaming membantu mengurangi ketidaktahuan kita pada hal tersebut.

Cara Rakit Komputer Gaming Tidak Perlu Pengalaman

Rakit komputer gaming tidak hanya bisa dilakukan oleh orang berpengalaman saja, bahkan pemula sekalipun bisa melakukannya. Dengan catatan mengikuti setiap langkahnya dengan benar.

Baca juga : Tips Memilih Prosesor Gaming supaya Hasilnya Tidak Mengecewakan

Melakukan perakitan secara pribadi bisa menjadi salah satu cara paling pasti untuk bisa menyesuaikannya dengan keinginan pribadi. Kalian bisa menentukan hal terkait dengan hal bisa terkoneksi ke PC dari catu daya. 

Kalian juga bisa tahu apa saja game yang bisa dimainkan sesuai dengan frame rate diinginkan. Bukan hanya itu saja, merakit sendiri PC tersebut bisa meningkatkan peluang untuk merakitnya sesuai dengan budget yang kalian miliki.

Meski melakukan rakit komputer gaming terdengar rumit, terutama jika kalian melakukannya untuk pertama kali membuka bagian dalam. Padahal hal tersebut sebenarnya tidaklah serumit yang dipikirkan.

Kalian bisa mengikuti panduan mudahnya melalui pembahasan ini. Kita akan memberikan pembahasan secara bertahap atau panduan lengkap merakit komputer gaming.

Persiapan untuk Rakit Komputer Gaming

Persiapan untuk Rakit Komputer Gaming

Sebelum memulai merakit komputernya, pastikan agar kalian menyiapkan beberapa hal terlebih dahulu.

Tanpa mempersiapkannya, bisa mengalami kesulitan dalam proses perakitannya. Maka dari itu, silahkan kalian persiapkan hal seperti yang kami sebutkan berikut ini ketika memulai rakit komputer gaming.

  • Alat Perakit PC

Sebelum memasuki langkah demi langkah proses perakitan kalian perlu mempersiapkan alat tertentu. Selain itu, siapkan juga ruang kerja yang jauh dari pengaruh-pengaruh bisa mengganggu konsentrasi. Lebih detailnya silahkan pahami persiapan berikut:

  • Obeng, merupakan benda yang sangat perlu kalian persiapkan. Jenis obeng yang diperlukan adalah Phillips #2, jika memasang M.2 gunakan obeng Philips #0.
  • Flash drive USB, diperlukan juga flash drive 8 GB atau bisa lebih besar, agar bisa menyimpan menginstal sistem operasi nantinya akan kalian gunakan.
  • Ruang kerja, untuk ruang tempat bekerja dibutuhkan permukaan besar, misalnya meja yang luas. Supaya bisa menghindari pelepasan elektrostatis secara tidak sengaja, pastikan untuk berdiri pada permukaan tanpa adanya karpet.
  • Casing PC Gaming

Sebelum memulai untuk menentukan komponen, ada baiknya pertimbangkan terlebih dahulu casing atau ukuran casingnya terlebih dahulu. Perlu kalian ketahui, saat memilih casing ketahui apa yang ingin kalian pasang pada komputer tersebut. 

Sebab lokasi akhir dari PC ini akan menentukan seberapa besar bisa melakukannya. Juga menentukan apakah casing fitur tersebut layak dibeli atau tidak. Biasanya tersedia dalam tiga ukuran, besar, sedang, juga mini. 

Ukuran tersebut, merupakan ukuran pada umumnya dan sudah berdasarkan ukuran dari motherboard.

  • Komponen PC Gaming

Pada poin ini, sudah saatnya untuk menyatukan komponen, sebelum melakukannya ada baiknya kalian ketahui secara menyeluruh terkait dengan komponen tersebut.

Kemudian barulah buat susunanya, atau jika ingin lebih mudah kalian bisa melihat rakitan komputer siap pakai di internet. Jangan lupa untuk menyesuaikannya dengan anggaran serta kebutuhan khusus diinginkan. Silahkan persiapkan berikut ini saat akan mulai rakit komputer gaming:

  • Anggarannya, sebelum menentukan komponen yang akan digunakan disarankan untuk menentukan anggaran terlebih dahulu. Jika memiliki anggaran tidak terlalu banyak, jangan khawatir kalian tetap bisa mengupgrade-nya di kemudian hari.
  • Buat daftar, selanjutnya buat daftar komponen perakitan secara lengkap, serta pastikan agar komponen tersebut kompatibel dengan komponen lainnya.
  • Periksa persyaratan sistem, langkah lainnya jika ingin merakit PC karena game tertentu periksa terlebih dahulu persyaratan sistem yang memang direkomendasikan oleh game tersebut. 

Komponen penting lainnya, perlu untuk diperhatikan selain casing kalian harus mempersiapkan: CPU, GPU, Motherboard, memori (RAM), penyimpanan, PSU, sistem pendingin, periferal gaming, juga sistem operasi.

Pembahasan Komponen Penting saat Rakit Komputer Gaming

Pembahasan Komponen Penting saat Rakit Komputer Gaming

Dari beberapa komponen tersebut, terdapat tiga komponen penting atau berperan besar saat komputer digunakan. Mari kita lihat apa saja peran komponen penting sehingga sangat perlu kalian beli:

  • Unit Pemrosesan Pusat atau CPU

Merupakan peran paling penting karena menjadi otak dari komputer saat proses rakit komputer gaming, CPU mempunyai tanggung jawab untuk mengeksekusi perintah saat menjalankan program. Juga memberikan perintah pada komponen lainnya.

Kehadirannya mempengaruhi seluruh aspek, termasuk untuk kegiatan streaming, gaming, pembuatan konten juga multitasking. Sangat perlu untuk memilih jenis CPU paling tepat terutama saat merakit PC gaming.

Saat memilihnya, pastikan agar kamu memilih intel core frekuensi Turbo Maks tinggi. Karena bisa menentukan clock tertinggi hingga dapat dicapai memakai teknologi intel turbo boost juga mempunyai titik tubo banyak.

Kedua hal tersebut bisa memberikan dampak sangat signifikan pada performa yang dihasilkan. Sehingga sangat perlu memilih kualitas CPU terbaik tapi pastikan kompatibel dengan komponen lainnya.

  • Unit Pemrosesan Grafis atau GPU

Penggunaan CPU dengan GPU dapat memberikan efek pada FPS game secara langsung, dan GPU sangat perlu kalian miliki jika ingin memainkan game dengan tampilan grafis berat. 

Memilih jenis GPU intel Arc seri A bisa membantu meningkatkan skala XeSS-nya, yakni dengan cara menskalakan resolusinya ke 1080p ke 4K. Sehingga mampu memberikan visual jernih serta performa sangat lancar.

Ketika memilihnya untuk jenis rakit komputer gaming, pastikan kalian mencari tahu nilai dari benchmark online-nya. Atau bisa dengan cara melihat persyaratan sistem yang direkomendasikan pada game ingin dimainkan dan tinggal sesuaikan.

  • Motherboard

Komponen ini merupakan papan sirkuit utama dalam proses rakit komputer gaming , juga terhubung pada semua bagian. CPU juga berada di motherboard dan keduanya harus kompatibel.

Tidak hanya itu, komponen lainnya seperti GPU, hard drive, drive, memori, optik, kartu nirkabel akan terintegrasi pada motherboard. Salah satu tips mempersempit pilihan saat membeli motherboard adalah membeli berdasarkan ukurannya. 

Bentuk paling umum: Extended atx, micro atx, atx, serta mini-itx. Karena semua komponen menempel pada motherboard, kalian harus memilih ukuran besar (extended atx atau atx) supaya bisa memuat semua perangkat.

Pastikan juga untuk memilih motherboard yang kompatibel dengan komponen lainnya. Untuk jenis motherboard terbaru, bisa mendatangkan banyak keuntungan bagi penggunanya.

Cara untuk Rakit Komputer Gaming

Cara untuk Rakit Komputer Gaming

Setelah apa saja yang perlu dipersiapkan, serta mengetahui komponen penting harus kalian beli saatnya untuk mulai rakit komputer gaming. Pastikan untuk menyimak penjelasannya dengan baik, ya.

  1. Keluarkan motherboard dari kemasan dan letakan pada meja
  2. Pasang CPU dengan hati-hati, saat memasangnya tanda panah CPU harus sejajar dengan soketnya
  3. Pasang SSD M.2, kalian bisa mencari slot kecil tersebut pada motherboard. Jika tidak menemukannya silahkan lihat buku panduan (untuk melepas sekrup bias menggunakan obeng #0)
  4. Pasang pendingin CPU, untuk pemasangan lebih tepat kita sarankan agar kalian melihat buku panduan motherboard secara langsung
  5. Pasang memori (RAM), pastikan agar slotnya memiliki 2-4 slot dan silahkan isi semua slot ram tersebut. Apabila tidak ingin mengisinya, silahkan lihat buku panduan. Untuk melihat konfigurasi yang paling tepat
  6. Pasang catu daya, perhatikan casing CPU dan lihat di bagian mana seharusnya catu daya diletakkan.
  7. Pasang motherboard, jika motherboard tidak memiliki pelindung yakni berupa logam persegi dengan potongan port dibelakang casing kalian harus memasangkannya terlebih dahulu. Silahkan pasang apabila sudah diterapkan pelindungnya.
  8. Pasang GPU, untuk memasang pada motherboard kalian memerlukan GPU, obeng philips #2, sekrup dan buku petunjuk.
  9. Pasang penyimpanan, agar bisa memasangkannya membutuhkan SSD, HDD, sekrup, obeng philips #2, buku petunjuk dari casing.
  10. Instal sistem operasi, langkah terakhir dalam proses rakit komputer gaming adalah dengan menginstal SO atau sistem operasi. Untuk langkah lengkapnya, bisa melihat di internet.

Apabila telah menyelesaikan berbagai langkah tersebut, kalian tetap bisa menyesuaikannya lagi di kemudian hari. Menjadikannya sebagai sebuah pekerjaan yang menyenangkan dan tidak ada habisnya.

Kalian juga bisa menyesuaikannya sesuai dengan selera, bahkan dapat membuat kegiatan bermain game menjadi lebih seru juga menyenangkan. Setelah berhasil melakukan rakit komputer gaming, pastikan untuk menjelajahi sistem baru apa yang bisa diterapkan lagi.

Kemudian perbarui GPU menggunakan driver terbaru, aktifkan kecepatan memori lebih tinggi jika kalian memasang RAM kecepatan lebih tinggi, dan jangan lupa untuk mengoptimalkan sistem komputer, agar kegiatan bermain game lebih menakjubkan.

Membuatnya dengan versi atau rakitan sendiri, jauh lebih menyenangkan. Kalian bisa paham bagaimana proses perakitan dengan benar juga bisa melakukannya lagi di kemudian hari. 

Baca juga : Spesifikasi Laptop Gaming Terbaik Terkencang dan Worth It di Tahun 2023

Sehingga tetap bisa diupgrade dengan mudah, serta sesuai dengan keinginan pribadi. Agar langkah-langkahnya bisa berhasil, pastikan agar kalian mengikuti langkah atau cara merakit komputer gaming sesuai penjelasan di atas.

Cara Memperbaiki Hardisk yang Tidak Terbaca dengan Mudah

Mengetahui cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca cukup penting bagi pengguna laptop atau PC. Alasannya sendiri hardisk atau HDD merupakan komponen pada laptop atau fungsi terbilang penting. Dimana pengguna bisa menyimpan data di dalam hardisk, sehingga ketika HDD tidak terbaca menyebabkan data yang diinginkan juga tidak bisa terbaca.

Baca juga : Mengenal Apa Itu Partisi Hardisk dan Fungsinya dalam Komputer

Hardisk tidak terbaca di laptop bisa terjadi karena masalah tertentu. Dalam hal ini seperti bad sector, driver bermasalah, serangan virus, dan sebagainya. Tentu banyak pengguna menyayangkan ketika file atau data di dalam hardisk hilang begitu saja.

Bagi pengguna yang mendapati kendala tersebut sebelum membawa ke tempat reparasi, biasanya mencari informasi mengenai cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca melalui Internet. Karena ada beberapa masalah sepele menyebabkan hardisk tidak terbaca, baik itu eksternal maupun internal. Untuk mengetahuinya mengenai hal tersebut bisa simak seperti berikut ini.

  • Berikut Ini Ciri-Ciri Hardisk Bermasalah

Berikut Ini Ciri-Ciri Hardisk Bermasalah

Sebelum memperbaiki hardisk yang tidak terbaca, maka perlu diketahui juga beberapa ciri-ciri hardisk bermasalah. Dalam hal ini seseorang bisa mengidentifikasinya dan melakukan penanganan yang tepat. Berikut beberapa ciri-ciri hardisk sedang bermasalah.

  1. Performa komputer mulai menurun
  2. Hardisk tidak terbaca.
  3. Muncul hang ketika melakukan booting.
  4. Muncul blue screen.
  5. Muncul suara atau bunyi ada hardisk.
  6. Banyak file rusak dalam hardisk.
  • Cara Cek Hardisk dengan Mudah

Cara Cek Hardisk dengan Mudah

Sebelum melakukan cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca, pengguna bisa cek terlebih dahulu. Dalam hal ini bisa dengan menggunakan HDD Sentinel, dimana jika hardisk bisa terdeteksi akan tetapi dalam Windows Explorer tidak ada. Bisa jadi hal tersebut karena hardisk tidak memiliki partisi.

Selain itu dengan menggunakan HDD Sentinel, pengguna juga bisa mengetahui kesehatan hardisk. Selain itu juga bisa mengetahui suhu panas pada hardisk. Dimana hal ini sering terjadi masalah ketika tiba-tiba hardisk mencapai suhu panas tertentu. Selain itu juga menyebabkan hardisk jadi hang dan terkadang ada beberapa data yang terindikasi rusak.

  • Cara Memperbaiki Hardisk yang Tidak Terbaca

Cara Memperbaiki Hardisk yang Tidak Terbaca

Ada banyak hal menyebabkan hardisk tidak terbaca, salah satunya karena bad sector dan sebagainya. Akan tetapi ada masalah lain yang menjadi sebab hal tersebut terjadi. Berikut beberapa cara memperbaiki hardisk tidak terbaca dan juga masalahnya.

  • Memperbaiki Hardisk Bad Sector

Bad sector merupakan kondisi dimana ada bagian hardisk yang tidak mampu diakses oleh sistem. Masalah ini sering disebabkan oleh kegagalan maupun kerusakan sistem operasi ketika sedang mengaksesnya. 

Untuk mengatasi masalah tersebut, berikut beberapa cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca karena bad sector.

  • Pada halaman Windows buka Windows Explorer, hal ini juga bisa dilakukan dengan menekan tombol “Win + E” secara bersamaan.
  • Klik kanan pada partisi hardisk dan pilih “Properties”
  • Kemudian klik tab “Tools”, kemudian pilih “Check Now’, dan Klik “Start”.
  • Jika ingin membersihkan hardisk dari bad sector, pilih opsi “Defragment Now”. Selain itu juga bisa diakses dengan klik “Start Menu – All Programs – Accessories – System Tools – Disk Defragmenter.
  • Memperbaiki Hardisk Tidak Terbaca di BIOS

Jika seseorang memiliki komputer rakitan atau baru saja mengganti hardisk pada laptop biasanya muncul kendala hardisk tidak terbaca oleh sistem atau BIOS. Ada banyak hal menjadi penyebab hal ini bisa terjadi. Misalnya kabel hdd tidak terpasang dengan baik, tidak ada tegangan masuk ke hardisk, sampai hardisk tidak didudukan di bagian motherboard dengan benar.

Ketika menyalakan komputer dan muncul pesan yaitu “Hardisk Diagnosis Fail” atau “HDD Controller Failure”, maka bisa memeriksa kabel hardisk yang terhubung dengan motherboard. Dalam hal ini cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca perlu mengecek apakah kabel sudah terpasang dengan benar.

Selain itu juga bisa memeriksa pada bagian Jumper Master, Slave, dan Cable Select. Biasanya ketika belum terpasang atau salah pasang bisa membuat HDD tidak terbaca pada BIOS. Kemudian jika masih sama bisa mengecek melalui iOS dan atur ulang hardisk yang sedang digunakan.

  • Memperbaiki Hardisk Karena Disk Error

Cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca bisa dengan menjalankan perintah “CHKDSK” melalui CMD. Cara ini cukup efektif untuk menangani disk error karena kerusakan DBR dengan muncul tulisan “The disk structure is corrupted and unreadable”. Untuk caranya sendiri seperti langkah-langkah seperti berikut ini.

  • Melalui menu utama Windows tekan kombinasi “Win + R”
  • Lalu ketik dan masukkan kata “Cmd” dan tekan enter.
  • Jika cmd terbuka, ketik perintah “Chkdsk (driver yang bermasalah): /f”. Sebagai contoh ketika drive D yang bermasalah, bisa dilakukan dengan kode “chkdsk D: /f”.
  • Tekan enter dan tunggu proses berjalan sampai selesai.
  • Memperbaiki Partisi Hardisk Tidak Terbaca

Bisa dikatakan hal ini merupakan masalah mirip seperti sebelumnya yaitu partisi HDD yang tidak terbaca. Jika cara sebelumnya dicoba masih gagal, bisa coba cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca seperti berikut ini.

  • Klik kanan logo Windows dan buka “Computer Management”.
  • Pilih “Disk Management”, kemudian klik partisi yang tidak muncul.
  • Kemudian muncul beberapa opsi dan pilih “Change Driver Letter & Paths”
  • Kemudian klik “Change” dan pilih partisi yang bermasalah dengan mengklik huruf di bagian kanan.
  • Klik “OK”, dan “OK” lagi.
  • Setelah itu buka File Explorer, maka nantinya partisi yang hilang akan kembali.
  • Memperbaiki Masalah Driver Hardisk

Ketika driver hardisk tidak mendukung OS Windows bisa membuat tidak terdeteksi ketika telah disambungkan pada port USB. Untuk mengatasinya, berikut cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca karena masalah tersebut.

  • Buka File Explorer terlebih dahulu.
  • Pada My Computer klik kanan dan pilih ‘Device Manager”.
  • Jika ada tanda seru pada perangkat ketika terhubung komputer, maka hal ini berarti ada yang salah pada drivernya.
  • Kemudian bisa uninstall driver dengan tanda seru tersebut atau driver hardisk yang lama.
  • Kemudian sambungkan kembali hardisk agar komputer menginstal driver baru.
  • Melakukan Manajemen Ulang Disk Management

Ketika driver HDD eksternal sudah terinstal namun tidak terbaca, hal ini mungkin disebabkan oleh Disk Managementnya. Untuk mengatasi masalah tersebut, berikut cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca.

  • Pada kolom pencarian Start Menu ketikkan “Disk”.
  • Setelah pilih saja “Create and format harddisk partition”.
  • Nanti akan muncul halaman yaitu Computer Management”.
  • Kemudian tinggal lakukan format ulang driver, di mana semua data dalam hdd nantinya juga akan terhapus.
  • Mengganti Kabel USB/Sata Hardisk Eksternal/Internal

Penyebab data pada sebuah hardisk eksternal tidak terbaca bisa karena kabel USB yang digunakan sedang bermasalah. Perlu diketahui bahwa ada dua jenis kabel USB yang dipakai untuk menyambungkan HDD ke sebuah komputer maupun laptop. 

Jenis kabel tersebut yaitu USB to USB atau male, dan USB Tipe C dengan ukuran lebih tebal. Selain itu ketika USB rusak maka dapat menyebabkan mengganggu daya listrik maupun transfer data. 

Hal ini juga menyebabkan data dalam hardisk bisa tidak terbaca. Untuk itu cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca bisa dengan mengganti kabel USB pada HDD eksternal yang tidak terbaca tersebut. Selain itu jika hal tersebut terjadi ada HDD internal, maka bisa dengan mengganti kabel Sata.

  • Membawa ke Tempat Reparasi

Untuk cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca ini berlaku untuk hardisk internal maupun eksternal, selain itu kemungkinan terbesar yang bermasalah adalah hardware dalam perangkat hardisk tersebut. 

Salah satu ciri-ciri hardisk bermasalah yaitu berbunyi dan tidak terbaca. Dalam hal ini maka perlu membawa ke tempat reparasi, akan tetapi bagi yang sudah paham bisa membongkarnya dan perbaiki sendiri.

  • Beli Hardisk Baru

Beli baru merupakan alternatif terakhir ketika di bawa ke tempat reparasi masih juga gagal. Karena jika semua cara sudah dicoba akan tetapi hasilnya tetap nihil, maka bisa dikatakan bahwa hardisk tersebut sudah waktunya ganti. Selain itu pengguna juga perlu ikhlas ketika datanya hilang.

Baca juga : Melihat Efek Hardisk Bisa Kena Virus dan Info Penting Lainnya di Tahun 2023

Jadi ada banyak ciri-ciri ketika hardisk mulai bermasalah, seperti performa komputer mulai menurun, hardisk tidak terbaca, muncul hang ketika melakukan booting, dan sebagainya masih banyak lagi. Ada banyak hal menyebabkan hardisk menjadi tidak terbaca, seperti bad sector, disk error, partisi, driver, dan lain-lain. Untuk cara memperbaiki hardisk yang tidak terbaca paling terbaik bisa dengan membawa ke tempat reparasi, alasan tersebut cukup memiliki risiko kerusakan kecil dibandingkan ketika dibongkar sendiri.

Pengertian dari Gateway, Jenis-Jenis dan Cara Kerjanya

Bagi seseorang yang tertarik terjun di industri teknologi, tentu perlu memahami jenis-jenis dari jaringan, tidak terkecuali mengenai pengertian dari gateway. Sebagai salah satu perangkat jaringan, juga dikenal sebagai sistem atau alat untuk menghubungkan antar satu jaringan ke jaringan lain. 

Baca juga : Perangkat Keras yang Ada Dalam Sistem Jaringan Komputer

Adanya perangkat tersebut bisa dikatakan cukup penting dan frontal bagi sebuah jaringan dan komputer. Karena terbilang cukup penting, seseorang tidak akan bisa mengirim data ataupun mengakses internet jika tanpa adanya alat atau sistem sebagai penghubung jaringan. 

Seperti diketahui pada uraian sebelumnya bahwa sistem tersebut memiliki fungsi sebagai penghubung jaringan antar satu komputer dengan komputer lainnya. Untuk lebih jelasnya mengenai hal tersebut bisa simak pembahasan seperti berikut ini yang bisa kalian perhatikan dengan rinci.

Berikut Ini Pengertian dari Gateway

Berikut Ini Pengertian dari Gateway

Mungkin sebagian orang di dunia teknologi dan jaringan sering berhubungan dengan internet, dimana hal tersebut berfungsi karena adanya perangkat sebagai penghubung suatu jaringan. Dalam hal ini perangkat jaringan tersebut yaitu gateway yang berasal dari bahasa Inggris yaitu gate berarti gerbang dan way berarti jalan. 

Sehingga bisa didefinisikan sebagai suatu perangkat yang berguna untuk menghubungkan suatu jaringan ke perangkat komputer lainnya. Perangkat tersebut bisa menjadi penghubung satu jaringan dengan jaringan lain meski memiliki arsitektur dan topologi berbeda. 

Hal ini dikarenakan masing-masing perangkat mempunyai protokol komunikasi berbeda, sehingga perlu menyambungkan terlebih dahulu melalui jaringan yang sama. Selain itu perangkat tersebut juga mampu menghubungkan suatu jaringan komputer besar ke besar atau juga bisa dari komputer besar ke kecil.

Perbedaan Gateway, Router, dan Switch

Perbedaan Gateway, Router, dan Switch

Router memiliki fungsi untuk menghubungkan data menuju gateway ke node sebagai jaringan dengan tujuan yang benar. Sedangkan switch sebagai penentu jalur sebenarnya dari daya yang keluar dan masuk pada perangkat tersebut. 

Dimana dalam hal ini juga memiliki peran untuk memperluas fungsi router dengan melakukan terjemahan data dan konversi sebuah protokol. Selain itu router juga bisa bertindak sebagai penghubung atau perantara dalam sebuah jaringan, sehingga secara sederhana keduanya memiliki fungsi sama sebagai penghubung jaringan. 

Dengan penerapan yang sama, switch, server, dan firewall bisa dimanfaatkan sebagai penghubung jaringan pada tempat berbeda dan disesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu persamaan ketiganya berasal yaitu sama-sama memiliki fungsi sebagai penghubung pada sebuah jaringan.

Ini Dia Beberapa Fungsi dari Gateway

Ini Dia Beberapa Fungsi dari Gateway

Setelah mengetahui macam-macam penghubung jaringan seperti router dan switch, pada dasarnya gateway memiliki fungsi sebagai konversi sebuah protokol pada sebuah jaringan. 

Selain itu juga memiliki fungsi lain seperti meningkatkan kinerja komputasi, hardware sharing, memudahkan akses informasi, dan sebagainya masih banyak lagi. Untuk lebih jelasnya lagi berikut ini pembahasan mengenai fungsi-fungsi dari perangkat tersebut wajib untuk kalian pahami.

  •  Meningkatkan Kinerja Komputasi

Dalam kondisi tertentu, alat tersebut sebagai sebuah jaringan bisa digunakan untuk mengoptimalkan performa dan stabilitas komputer di perusahaan. Dalam hal ini juga memiliki tugas untuk mendistribusikan komputer satu ke komputer lain pada sistem jaringan yang digunakan. 

Dimana perangkat tersebut berfungsi untuk membagi tugas komputasi berlebih pada perangkat komputer lain dalam sistem jaringan yang sama.

  •  Memudahkan Akses Informasi

Sebagai perangkat jaringan yang memiliki kemampuan untuk mengonversi protokol dan menyamakannya, fungsi selanjutnya yaitu memudahkan pengguna untuk mendapatkan akses terhadap informasi yang ingin didapatkan. 

Dalam hal ini biasanya terjadi ketika ada dua komputer telah tersambung dan saling bertukar data dan informasi. Tanpa adanya sebuah gateway sebagai perangkat penghubung jaringan, maka ketika ada dua komputer berbeda protokol tidak akan memungkinkan terjadinya pertukaran data.

  •  Hardware Sharing

Fungsi selanjutnya yaitu bisa digunakan sebagai alat berbagai perangkat keras atau hardware sharing. Dalam hal ini praktiknya bisa dilihat pada sebuah jaringan kantor yang terdapat satu printer dan ingin dipakai bersama-sama oleh banyak orang dalam satu ruangan. Untuk menggunakan satu printer tersebut bersama-sama, maka perlu menggunakan penghubung jaringan seperti perangkat tersebut.

  •  Mengonversi Sebuah Protokol

Kemudian juga memiliki fungsi sebagai penghubung jaringan antara dua komputer dengan protokol berbeda. Hal ini memungkinkan antar satu komputer dengan komputer lainnya dapat tersambung dan terikat sehingga memungkinkan untuk melakukan pertukaran data maupun informasi. 

Selain itu jaringan tersebut juga mampu dioperasikan pada setiap tingkat pada model jaringan OSI atau Open System Interconnection.

  •  Memudahkan Pengaturan Data

Penggunaan gateway dalam sebuah perusahaan atau organisasi bisa dikatakan cukup penting dan mudah ditemukan, terutama pada perusahaan besar dan memiliki banyak karyawan. Dengan adanya perangkat tersebut bisa memudahkan sebuah usaha atau bisnis untuk mengintegrasikan dan mengorganisasi data penting dalam divisi atau departemen secara terpisah. 

Sehingga ketika ingin mengakses data yang berbeda pada sebuah komputer bisa dilakukan dengan mudah. Oleh karena itu adanya hal tersebut cukup diperlukan untuk menghubungkan komputer karena setiap divisi atau departemen dapat berbagi data agar bisa diakses bagi orang-orang yang memiliki kepentingan. 

Dalam hal ini juga dibutuhkan seorang admin yang memiliki kewajiban untuk mengontrol keamanan dan pengaturan data-data tersebut. Selain itu juga tidak jarang perusahaan besar seperti yang sudah disebutkan memiliki IT Engineer.

Berikut 6 Jenis dari Gateway

Pada dasarnya sebuah perangkat jaringan memiliki beberapa jenis dan fungsi atau kegunaan yang berbeda. Dalam hal ini jenis-jenis tersebut seperti network, IoT, cloud storage, VoIP trunk dan masih banyak lagi. 

Untuk itu berikut pembahasan lebih lengkap mengenai jenis-jenis dari perangkat jaringan tersebut.

  •  Network

Jenis sistem pada perangkat jaringan yang pertama ini cukup umum, dimana biasanya menyediakan interface atau tampilan antar dua jaringan berbeda dan beroperasi menggunakan protokol berbeda. Jika perangkat tersebut tidak disebutkan atau didefinisikan jenis atau tipenya, maka hal tersebut merujuk pada jenis atau nama network gateway.

  •  IoT

Jenis selanjutnya adalah IoT atau Internet of Things yang merupakan penggabungan data sensor perangkat IoT. Dalam ini memiliki fungsi untuk melakukan penerjemahan dua protokol atau lebih sebelum dikirimkan ke jaringan cloud. Jenis ini mampu menghubungkan perangkat IoT, jaringan cloud, dan aplikasi yang digunakan pengguna.

  •  Cloud Storage

Jenis selanjutnya cloud storage merupakan node jaringan atau server menjadi penerjemah dari permintaan penyimpanan dengan panggilan API layanan cloud berbeda, seperti SOAP (Simple Object Access Protocol) dan REST (Representational State Transfer). 

Dengan jenis tersebut, integrasi penyimpanan cloud pribadi mampu terfasilitasi tanpa memerlukan transfer aplikasi kepada public, sehingga komunikasi data dapat disederhanakan.

  •  Bidirectional

Jenis selanjutnya ada bidirectional yang memungkinkan data bergerak menuju dua arah yang berbeda. Sehingga jenis bidirectional memiliki fungsi untuk melakukan pertukaran data pada dua arah berbeda. Selain itu juga mampu menjadi sebuah alat untuk melakukan sinkronisasi.

  •  VoIP Trunk

Jenis VoIP trunk memiliki tugas atau fungsi untuk memfasilitasi pertukaran data antara perangkat PSTN atau Public Switched Telephone Network dengan jaringan VoIP atau Voice Over Internet Protocol. 

Jenis VoIP trunk juga memungkinkan pengguna PSTN tersambung pada jaringan VoIP tanpa adanya operator. Dengan adanya ini memungkinkan pengurangan biaya telepon, sehingga menjadi aplikasi utama bagi penggunanya.

  •  Unidirectional

Pengertian dari gateway unidirectional yaitu memungkinkan adanya suatu data mengalir dalam satu arah saja. Hal ini sangat berbeda dengan bidirectional, yang mampu atau memungkinkan adanya data mengalir pada dua arah. Jenis unidirectional ini cukup cocok digunakan sebagai alat untuk pengarsipan.

Cara Kerja Gateway yang Sederhana

Cara Kerja Gateway yang Sederhana

Cara kerja perangkat jaringan tersebut terbilang sederhana, analoginya seperti gerbang pintu masuk untuk melakukan suatu koneksi. Jaringan komputer biasanya mempunyai dua atau lebih jenis jaringan yang dapat digunakan sebagai penghubung jaringan untuk melakukan proses transfer data. 

Sebagai contoh ketika membuat suatu website, maka nantinya akan melewati perangkat tersebut yang akan ada arahan paket sampai ke tujuan. Jadi, fungsi dari perangkat jaringan seperti pembahasan di atas yaitu untuk meningkatkan kinerja komputasi, hardware sharing, memudahkan akses informasi, mengonversi sebuah protokol, dan memudahkan pengaturan data. 

Baca juga : Definisi dan Macam-Macam Sistem Jaringan Komputer

Dalam fungsinya, perangkat tersebut terbagi dalam beberapa jenis seperti network, IoT, cloud storage, VoIP, bidirectional dan sebagainya. Karena gateway memiliki arti sebagai penghubung jaringan ke komputer satu dengan yang lainnya, maka hal ini menjadikannya cukup penting untuk stabilitas komputer di suatu perusahaan.

Telepati Elektronik (NeuroSWARm3) Sekarang sedang Berkembang

Telepati elektronik (NeuroSWARm3), sebuah konsep yang telah lama menjadi pokok fiksi ilmiah, akan segera menjadi kenyataan berkat kemajuan teknologi. Dengan NeuroSWARm3, masa depan komunikasi ada di sini. 

Baca juga : Inilah 7 Deretan Aplikasi Belanja Elektronik Online Terpercaya

Teknologi inovatif ini diatur untuk merevolusi cara kita berkomunikasi satu sama lain, sehingga memungkinkan untuk mengirim dan menerima pesan melalui pikiran kita sendiri. Tidak ada lagi mengetik, tidak ada lagi SMS, hanya komunikasi murni. 

Apa Itu Neurowear dan NeuroSWARm3?

Neurowear adalah perusahaan Jepang yang merancang dan menciptakan teknologi yang dapat dikenakan yang terhubung ke otak manusia. 

Kreasi terbaru mereka, telepati elektronik (NeuroSWARm3), telah menggemparkan dunia karena memiliki kemampuan untuk membaca dan menafsirkan gelombang otak dan mengkomunikasikannya kepada orang lain melalui aplikasi di smartphone atau tablet.

Teknologi ini telah menjadi pengubah permainan di dunia komunikasi, menawarkan cara baru bagi orang untuk berinteraksi satu sama lain tanpa harus menggunakan teknik komunikasi fisik apa pun. 

Ini memiliki potensi untuk merevolusi cara kita berkomunikasi di masa depan. Headset telepati elektronik (NeuroSWARm3) dirancang agar pas dan nyaman di kepala serta menggunakan sensor untuk mendeteksi aktivitas gelombang otak. 

Data tersebut kemudian ditransmisikan secara nirkabel ke smartphone atau tablet menggunakan teknologi Bluetooth. Aplikasi kemudian menafsirkan data gelombang otak, memberikan emosi padanya dan mengirimkannya ke pengguna aplikasi lainnya. 

Ini memungkinkan pengguna untuk mengkomunikasikan perasaan dan emosi mereka kepada orang lain tanpa komunikasi fisik apa pun. Teknologi ini tidak hanya berguna untuk komunikasi tetapi juga memiliki aplikasi lain seperti untuk pelatihan dan pendidikan. 

Guru dan pelatih dapat menggunakan teknologi untuk memahami tingkat keterlibatan siswa mereka dan menyesuaikan pengajaran mereka sesuai dengan itu.

Secara keseluruhan, telepati elektronik (NeuroSWARm3) adalah teknologi menarik yang berpotensi mengubah cara kita berkomunikasi dan berinteraksi satu sama lain. 

Karena Neurowear terus mendorong batas-batas teknologi yang dapat dikenakan, kita dapat berharap untuk melihat lebih banyak produk menarik dari mereka di masa depan.

Sejarah Penelitian Telepati Elektronik (NeuroSWARm3)

Konsep telepati elektronik bukanlah hal baru. Faktanya, para peneliti telah mengeksplorasi kemungkinan penggabungan otak manusia dengan mesin selama beberapa dekade. 

Eksperimen paling awal melibatkan penanaman elektroda ke dalam otak hewan untuk mengontrol gerakan mereka. 

Kemudian, para peneliti mulai mengeksplorasi cara untuk menggunakan Antarmuka Otak Komputer (BCI) untuk membantu penyandang cacat berkomunikasi dan mengendalikan lingkungan mereka.

Pada 1990-an, seorang ilmuwan bernama Phil Kennedy mulai bereksperimen dengan menanamkan elektroda ke otaknya sendiri. Dia berharap untuk menggunakan implan ini untuk mengendalikan komputer hanya dengan menggunakan pikirannya. 

Sementara eksperimen awalnya berhasil, ia akhirnya mengalami kesulitan teknis dan harus meninggalkan proyek. Sejak itu, para peneliti telah membuat kemajuan signifikan di bidang BCI. 

Saat ini, ada berbagai teknik non-invasif dan invasif minimal yang dapat digunakan untuk mengukur aktivitas otak. Ini termasuk Electroencephalography (EEG), Magnetoencephalography (MEG), dan Functional Magnetic Resonance Imaging (fMRI).

Berkat kemajuan ini, para peneliti sekarang mengeksplorasi potensi telepati elektronik untuk memungkinkan komunikasi langsung antara individu hanya menggunakan pikiran mereka. 

Sementara teknologi telepati elektronik (NeuroSWARm3) ini masih dalam tahap awal, ia memiliki potensi untuk merevolusi cara kita berkomunikasi satu sama lain.

Memahami tentang Teknologi NeuroSWARm3 Ini

NeuroSWARm3 adalah teknologi mutakhir yang telah merevolusi cara kita berkomunikasi satu sama lain. Ini adalah teknologi komunikasi telepati yang menggunakan kekuatan otak manusia untuk mengirimkan dan menerima informasi. 

Teknologi ini bekerja dengan menganalisis sinyal Electroencephalogram (EEG) yang dihasilkan oleh otak. 

Sinyal-sinyal ini kemudian ditafsirkan oleh perangkat telepati elektronik (NeuroSWARm3), yang mengubahnya menjadi format digital yang dapat ditransmisikan ke perangkat NeuroSWARm3 lainnya.

Teknologi di balik NeuroSWARm3 sangat kompleks dan melibatkan pemahaman mendalam tentang ilmu saraf dan ilmu komputer. Perangkat ini menggunakan algoritma canggih untuk menafsirkan sinyal EEG dan mengubahnya menjadi data digital. 

Data ini kemudian ditransmisikan ke perangkat telepati elektronik (NeuroSWARm3) lainnya menggunakan jaringan nirkabel yang aman.

Salah satu manfaat utama dari teknologi NeuroSWARm3 adalah kemampuannya untuk meningkatkan komunikasi antar individu. Dengan NeuroSWARm3, individu dapat berkomunikasi satu sama lain tanpa menggunakan kata-kata atau bahkan gerakan fisik. 

Ini membuka dunia baru kemungkinan bagi orang-orang yang tidak dapat berkomunikasi secara efektif menggunakan metode tradisional.

Manfaat lain dari NeuroSWARm3 adalah potensinya untuk merevolusi bidang perawatan kesehatan. Misalnya, teknologi ini dapat digunakan untuk membantu pasien yang tidak dapat berkomunikasi karena kondisi seperti ALS atau sindrom terkunci. 

Dengan menggunakan NeuroSWARm3, pasien ini akan dapat berkomunikasi dengan pengasuh dan orang yang mereka cintai dengan cara yang sebelumnya tidak mungkin.

Secara keseluruhan, teknologi telepati elektronik (NeuroSWARm3) memiliki potensi untuk mengubah cara kita berkomunikasi satu sama lain dan memiliki aplikasi menarik di bidang-bidang seperti perawatan kesehatan, pendidikan, dan hiburan.

4 Keuntungan dari Telepati Elektronik 

Telepati elektronik adalah teknologi menarik yang memiliki potensi untuk merevolusi komunikasi seperti yang kita kenal. Ada beberapa keuntungan dari teknologi ini, banyak diantaranya belum sepenuhnya dieksplorasi.

Komunikasi Tanpa Kata

Salah satu keuntungan paling signifikan dari telepati elektronik adalah kemampuan berkomunikasi tanpa menggunakan kata-kata. 

Ini bisa sangat berguna dalam situasi di mana hambatan bahasa ada. Misalnya, Telepati elektronik dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan individu yang berbicara bahasa yang berbeda atau yang tuli atau sulit mendengar.

Kecepatan

Keuntungan lain dari telepati elektronik adalah potensi untuk mengirimkan informasi jauh lebih cepat daripada metode komunikasi tradisional. 

Misalnya, jika kalian mencoba mengkomunikasikan ide yang kompleks kepada seseorang, mungkin perlu beberapa menit untuk menjelaskannya dengan benar. Dengan telepati elektronik, kalian berpotensi mengirimkan ide yang sama dalam hitungan detik.

Cara Berinteraksi

Telepati elektronik (NeuroSWARm3) juga dapat digunakan untuk meningkatkan cara kita berinteraksi dengan teknologi. Misalnya, bayangkan bisa mengontrol ponsel cerdas atau komputer hanya menggunakan pikiran. 

Ini bisa membuat teknologi jauh lebih mudah diakses oleh penyandang cacat atau masalah mobilitas lainnya.

Mendekatkan Orang

Akhirnya, telepati elektronik dapat membantu mendekatkan orang dan menumbuhkan empati dan pemahaman yang lebih besar. 

Dengan memungkinkan kita untuk berbagi pikiran dan emosi secara real-time, teknologi ini dapat membantu kita untuk lebih memahami satu sama lain dan membangun hubungan yang lebih kuat dan lebih bermakna.

Secara keseluruhan, keunggulan telepati elektronik sangat banyak, dan akan menarik untuk melihat bagaimana teknologi ini berkembang di tahun-tahun mendatang.

Potensi dari Aplikasi Telepati Elektronik

Potensi aplikasi telepati elektronik (NeuroSWARm3) sangat luas dan luas jangkauannya. Salah satu kemungkinan yang paling menarik adalah kemampuan untuk berkomunikasi tanpa hambatan fisik. 

Dengan telepati elektronik, orang dapat berkomunikasi lintas bahasa, budaya, dan bahkan spesies. Bayangkan bisa berkomunikasi dengan hewan peliharaan kalian atau hewan lain tanpa hambatan bahasa. 

Ini akan sangat meningkatkan pemahaman kita tentang hewan dan perilaku mereka. Aplikasi potensial lainnya adalah di bidang medis. Orang dengan cacat atau gangguan sensorik bisa mendapatkan keuntungan besar dari telepati elektronik. 

Misalnya, orang yang tuli atau sulit mendengar dapat menerima informasi langsung ke dalam pikiran mereka alih-alih mengandalkan bahasa isyarat atau subtitle. 

Demikian pula, orang dengan gangguan penglihatan dapat menerima informasi secara langsung melalui telepati elektronik.

Telepati Elektronik (NeuroSWARm3) juga bisa merevolusi cara kita bekerja. Bayangkan bisa berkomunikasi dengan kolega dan klien tanpa perlu perangkat atau ruang rapat fisik. 

Ini juga dapat digunakan di bidang pendidikan, memungkinkan guru untuk berkomunikasi langsung dengan siswa dan sebaliknya.

Akhirnya, telepati elektronik bisa mengarah ke era baru entertain. Bayangkan bisa mengalami film, musik, dan bentuk hiburan lainnya langsung di pikiran. 

Ini bisa menjadi pengubah permainan untuk industri hiburan, memungkinkan bentuk-bentuk baru pengalaman imersif. Secara keseluruhan, potensi aplikasi telepati elektronik tidak terbatas, dan kami hanya mengulas permukaan dari apa yang mungkin. 

Saat ilmuan terus mengembangkan teknologi ini, kami yakin akan menemukan kemungkinan yang lebih menarik untuk masa depan komunikasi.

Implikasi Etis dari Telepati Elektronik 

Konsep telepati elektronik menimbulkan banyak masalah etika, terutama ketika menyangkut privasi individu. Gagasan agar pikiran dan emosi kita dibaca dan ditafsirkan oleh teknologi menimbulkan ancaman signifikan terhadap privasi pribadi kita.

Selain itu, potensi teknologi ini untuk digunakan untuk tujuan jahat, seperti pengendalian pikiran atau pengawasan, adalah perhatian nyata. 

Penting bagi pengembang dan pembuat kebijakan untuk mempertimbangkan dengan cermat implikasi potensial telepati elektronik dan menetapkan pedoman etika yang jelas untuk penggunaannya.

Baca juga : Teknologi Digital, Mengenal Lebih Jauh Apa Itu di Abad 21

Masih banyak aspek yang perlu dibicarakan tentang telepati elektronik ini. Tetapi dengan segala potensi yang dimilikinya, tidak berlebihan jika telepati elektronik (NeuroSWARm3) akan memiliki tempat penting di masa depan.

Teknologi Digital, Mengenal Lebih Jauh Apa Itu di Abad 21

Apa yang terlintas di benak kalian ketika mendengar teknologi digital? Itu pasti objek yang familiar, seperti komputer dan semua hal yang terkait didalamnya. 

Baca juga : Perangkat Keras yang Ada Dalam Sistem Jaringan Komputer

Namun, ini tidak sepenuhnya akurat mengingat teknologi ini memiliki banyak aplikasi di luar komputer saja. Lantas, apa sebenarnya yang dimaksud dengan digital teknologi ini?

Pada dasarnya digital teknologi adalah adalah sistem perhitungan yang sangat cepat yang mengubah semua jenis informasi menjadi kode digital atau nilai numerik.

Intinya, teknologi ini hanyalah kalkulator yang sangat cepat yang mengubah semua jenis informasi menjadi angka numerik (kode digital).

Sistem penomoran biner digunakan dalam teknologi komunikasi digital, yang didasarkan pada sinyal listrik intermiten dari komputer. Kode digital akan dibentuk oleh bilangan biner (1 dan 0 berdasarkan ada atau tidaknya arus listrik yang dikontrol oleh transistor).

Sebuah komputer nantinya akan memproses kode digital tersebut. Contohnya adalah gambar kamera video yang telah diubah secara digital dari gelombang cahaya menjadi piksel.

Perbedaan Teknologi Digital dan Analog

Perbedaan Teknologi Digital dan Analog

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, digital teknologi adalah sistem penghitungan yang sangat cepat yang memproses data dalam bentuk kode digital atau nilai numerik (angka). Sebuah sensor yang mengubah informasi aktual menjadi kode digital diperlukan untuk prosedur tersebut (contohnya kamera digital).

Komputer (mikroprosesor), yang harus ada di setiap perangkat digital, kemudian akan memproses kode digital yang disediakan oleh sensor. Sebagai hasil pemrosesan data digital, informasi akan ditampilkan di layar.

Sedangkan teknologi analog pada dasarnya hanyalah alat sederhana dengan pengaturan yang telah diprogram sebelumnya.

Pada dasarnya komputer analog adalah alat pengukur yang biasanya digunakan pada mesin untuk memberikan informasi dan kontrol otomatis. Adapun kelemahan teknologi analog termasuk kecepatan pemrosesan yang lambat dan ketidakmampuan untuk mengukur sesuatu dengan tepat.

Contoh teknologi analog adalah telepon biasa (bukan ponsel pintar/smartphone), sedangkan contoh teknologi digital adalah smartphone/telepon yang terhubung ke internet.

Dengan kata lain, teknologi analog berfungsi sebagai jembatan antara teknologi mekanik dan digital, dimana teknologi mekanik mengutamakan sistem manual atau mekanis.

Lalu pada teknologi mekanik sudah memiliki sistem mekanik yang terstruktur, maka dapat dikelola dan dioperasikan tanpa komputer atau mikroprosesor. Kekurangan sistem mekanis ini adalah konfigurasinya terbatas dan memiliki banyak komponen mekanis yang memerlukan perawatan khusus.

Perkembangan Teknologi Digital

Perkembangan Teknologi Digital

Munculnya digital teknologi menandai dimulainya era digital, yang secara umum tercermin dalam tiga fenomena berikut.

  • Penemuan komputer pada tahun 1940 dan perkembangan selanjutnya.
  • World Wide Web (WWW), atau internet, didirikan pada tahun 1989.
  • Perkembangan media sosial (situs jejaring sosial) pada tahun 1997 dan adopsinya yang meluas sejak tahun 2000-an

Kelebihan Teknologi Digital

Adapun kelebihan dari digital teknologi adalah sebagai berikut:

  • Karena data disampaikan sebagai sinyal digital, tidak terpengaruh oleh kondisi cuaca atau noise karena data yang ditransmisikan dalam bentuk sinyal digital.
  • Ada banyak sistem komunikasi yang berbeda yang dapat digunakan.
  • Mengurangi biaya pemeliharaan karena kegunaan dan stabilitasnya yang lebih besar.

Kekurangan Teknologi Digital

Tidak bisa dipungkiri, setiap jenis teknologi juga memiliki kekurangan. Berikut ini adalah beberapa kelemahan dari digital teknologi:

  • Kesalahan yang bisa terjadi selama konversi analog-ke-digital (digitalisasi).
  • Informasi penting seperti nomor rekening, informasi pekerjaan, dll berpotensi diambil oleh peretas atau virus.
  • Membuat ketergantungan berlebihan terhadap penggunanya, dimana dapat menghambat empat dalam lingkup sosialnya.

Sebuah revolusi teknologi dimulai dengan diperkenalkannya teknologi digital pada akhir tahun 1970-an. Itu artinya, kata “digital” berfungsi sebagai kebalikan kata “analog”.

Sementara teknologi analog dikembangkan dengan cara yang sama, berbeda dengan versi digital. Ya, digital teknologi tidak menyimpan informasi gambar dan suara.

Di sisi lain, penyimpanan data, adalah proses menjaga data agar aman dari kehilangan ketika kita membuka dan menggunakannya kembali di masa mendatang di komputer atau media hard drive, flash drive, CD, dan penyimpanan lainnya.

Intinya, teknologi digital mengubah semua jenis informasi menjadi angka numerik yang dapat dibaca komputer. Ponsel adalah salah satu jenis perangkat dimana angka panggilan ditransmisikan melalui gelombang radio ke penerima.

Kemudian telepon penerima mengubah angka-angka agar menjadi suara yang dapat didengar untuk dapat penerima dengar.

Mengenal Tentang Transmisi Data

Transmisi data adalah proses penyampaian data melalui komputer atau media elektronik dari suatu sumber data ke penerima data. Ada berbagai komponen penting untuk transmisi data ini, termasuk pensinyalan dan modulasi, media transmisi data, arah transmisi data, dan mode transmisi data.

  • Sinyal dan Modulasi

Gelombang elektromagnetik, seperti sinyal dan modulasi, digunakan untuk menyampaikan data atau informasi dari satu lokasi ke lokasi lain.

Sinyal analog dan digital adalah dua jenis sinyal yang dikumpulkan bersama. Untuk transmisi informasi, modulasi menggabungkan sinyal data dan sinyal pembawa untuk memaksimalkan efisiensi dan mengurangi kebisingan.

  • Media Transmisi Data

Media transmisi data menghubungkan pengirim dan penerima data dengan mentransfernya dari satu ke yang lain.

Lalu Guided Transmission Media, yang menggunakan sistem kabel, dan Unguided Transmission Media, yang menggunakan sistem gelombang elektromagnetik, adalah dua jenis media transmisi data.

  • Arah Transmisi Data

Mekanisme yang disebut “Arah transmisi data” menjelaskan bagaimana pengirim dan penerima data bersentuhan satu sama lain. Ada tiga jenis arah transmisi data: simplex, half-duplex, dan full-duplex.

  • Mode Transmisi

Transmisi data dari satu media atau perangkat ke perangkat lain dilakukan melalui proses atau mekanisme yang dikenal dengan mode transmisi.

Banyaknya jalur media transmisi yang digunakan dipengaruhi oleh gaya transmisi ini. Transmisi serial dan transmisi paralel adalah dua jenis transmisi ini.

Aplikasi Teknologi Digital dalam Kehidupan Sehari-hari

Aplikasi Teknologi Digital dalam Kehidupan Sehari-hari

Digital teknologi banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari sebagai alat atau media untuk kegiatan dalam berbagai disiplin ilmu, antara lain penelitian, pendidikan, bisnis, sosial, dan lainnya.

Dalam kehidupan sehari-hari, Ponsel, CD untuk penyimpanan data, komputer, dan barang-barang lain hanyalah sebagian kecil dari aplikasi yang sering digunakan. Jadi mengapa kita membutuhkan teknologi digital jika kita bisa menggunakan teknologi analog?

Karena keduanya bisa berkomunikasi melalui telepon, mungkin sebagai pengguna menganggap hasilnya sama saja. Namun sebagai penyedia layanan telepon, ada beberapa perbedaan yang patut diperhatikan. Diantaranya adalah:

  • Jaringan Menjadi Lebih Efisien

Setiap sambungan yang digunakan untuk komunikasi jarak jauh, baik analog maupun digital, perlu dihubungkan ke saluran yang berbeda. Biasanya berbentuk kabel hanya pada telepon rumah. Pertimbangkan berapa banyak kabel yang dibutuhkan Indonesia untuk membuat sambungan telepon.

Sebaliknya, jaringan dalam teknologi digital mungkin lebih efektif. Misalnya, jika ada 8 koneksi, kita dapat menumpuknya di jalur tertentu menggunakan “Tanda”.

Sudah ada tanda digital yang mengidentifikasi setiap koneksi, sehingga server dapat menentukan milik siapa. (Jika kalian tertarik untuk mempelajari lebih lanjut, lihat ide multiplexing, seperti Time-Division Multiplexing. Hanya sinyal digital yang mampu melakukannya.

  • Backup Komunikasi Lebih Mudah

Data dapat disimpan dalam bentuk digital juga karena kita berkomunikasi dalam bentuk digital. Pada ukuran fisik tertentu, kalian juga bisa menyimpan lebih banyak data.

Misalnya, saat kita masih menggunakan teknologi kaset analog, sebuah kaset hanya bisa menampung maksimal 10 lagu. Berapa banyak lagu yang saat ini dapat ditampung dalam CD atau DVD?

  • Memungkinkan Teknologi Smartphone

Perkembangan telepon yang menggunakan teknologi digital mempercepat revolusi dalam komunikasi.

Misalnya, kemajuan ponsel dari generasi 1, 2, 3, 4, atau bahkan 5 terjadi cukup cepat. Sekarang kita tidak terbiasa dengan teknologi SMS pada telepon analog. Inovasi ini baru saja memulai debutnya di ponsel 2G (generasi 2).

Dengan ponsel yang kita miliki saat ini, kita dapat melakukan lebih dari sekadar mengirim SMS. Selain bisa membaca artikel ini di berbagai platform dan berbicara menggunakan LINE, Facetime, Skype, dan layanan video call lainnya, kita juga bisa menggunakan Gojek untuk memesan ojek.

Dalam komunikasi, kelebihan digital teknologi dibandingkan analog hanyalah contoh kecil saja. Digital teknologi juga memiliki keunggulan pada platform lain. Contohnya adalah pada efek gitar.

Dimana sinyal gitar dapat diubah menjadi simbol digital menggunakan teknologi digital, yang selanjutnya dapat diproses oleh komputer.

Baca juga : Pengertian 5 Topologi Sistem Jaringan Komputer dan Jenis-Jenisnya

Lalu pada kamera. Yang mana gambar-gambar dapat disimpan secara digital dengan memanfaatkan teknologi. Tidak ada batasan jumlah foto yang dapat disimpan, dan komputer juga dapat memprosesnya.

Jadi, sudah paham buka perbedaan, contoh, macam-macam dan kelebihan dari teknologi digital?