Scroll to read more

Android 14 versi beta sudah resmi rilis Februari 2023, dengan banyak janji fitur menarik yang bisa kalian dapatkan jika membeli perangkat yang sudah mendukungnya.

Baca juga: Ketahui Penerapan Aplikasi ARCore Buatan Google

Kabarnya sistem ini mendukung efisiensi serta menawarkan aksesibilitas paling proper di jaman sekarang, tentunya kalian jadi makin tidak sabar untuk mencobanya bukan.

Jika memang iya, kita sarankan untuk mengetahui lebih dahulu mengenai apa saja yang bisa kalian dapatkan darinya, sehingga bisa makin maksimal dalam menggunakannya nanti.

Android 14 Versi Beta bagi User Publik

Android 14 Versi Beta bagi User Publik
Android 14 Versi Beta bagi User Publik

Sesudah merilis dua preview developer sebelumnya ke beta tester, kini akhirnya resmi dirilis ke publik untuk bisa kalian pergunakan, namun untuk momen saat ini baru tersedia pada Google Pixel.

Itu juga khusus pada versi 4a ke atas, jadi bagi kalian yang masih memiliki perangkat Pixel di bawah itu, harap bersabar karena belum dapat update, sementara jika memilikinya bisa langsung coba.

Sekedar pemberitahuan, Android 14 versi beta ini sebenarnya bertujuan untuk membantu para beta bester dan pemilik aplikasi menguji apakah sudah stabil untuk dipergunakan pada aplikasi terkait.

Tentu tujuannya tidak lain adalah menemukan error dan bug di dalamnya, jadi jika kalian ingin tetap menjajal pilihan beta tersebut, ada kemungkinan akan terjadi bug error jika tidak sedang beruntung.

Sementara untuk para beta tester dan pemilik aplikasi memang tujuannya adalah menemukan hal itu, supaya bisa memberikan masukkan kepada Google untuk pengembangan lanjutannya.

Berbekal temuan bug serta error, tentu Android 14 versi beta bisa terus ditingkatkan dan menjadi lebih stabil untuk ke depannya, jadi meski ini bebas untuk publik tetap kalian harus hati-hati menggunakannya.

Sebutan 14 dan Apakah Masih Nama Dessert?

Sebutan 14 dan Apakah Masih Nama Dessert?
Sebutan 14 dan Apakah Masih Nama Dessert?

Meski secara resmi tidak memberikan nama-nama makanan lagi, tapi sekedar informasi tambahan saja bahwa para pengembang masih tetap menggunakan nama tersebut sebagai bentuk konsistensi.

Sebagai penambah wawasan, untuk 11 memiliki nama Red Velvet Cake, 12 memiliki nama Snow Cone, 13 memiliki nama Tiramisu, dan tentu Android 14 versi beta memiliki nama Upside Down Cake.

Dari tadi berbicara mengenai Android beta, lalu kapan rilisnya versi stable? Meski tidak sesuai jadwal tapi akhirnya resmi rilis, ada banyak ponsel yang sudah mendapatkannya meski tetap sebagian belum.

Tentu saja untuk Google Pixel menjadi yang terdepan, di mana untuk daftar paling rendahnya berada pada Pixel 4a, agar lebih mudah kalian pahami ini daftar lengkap dari ponsel Pixel.

  • Pixel 4a
  • Pixel 5 dan 5a
  • Pixel 6, 6a, dan 6 pro
  • Pixel 7, 7a, dan 7 pro
  • Pixel 8 dan 8 Pro
  • Pixel fold atau lipat
  • Pixel tablet

Sementara untuk pabrikan lain yang sudah mendapatkannya Android 14 versi beta yakni Samsung, Nothing, OnePlus, Sony, dan lain-lain, lebih lengkapnya bisa kalian simak juga di bawah ini.

  • Samsung (Bersama One UI 6nya)
  • iQOO
  • Nothing
  • OnePlus
  • Oppo
  • Realme
  • Sharp
  • Sony
  • Tecno
  • Vivo
  • Xiaomi

Sedangkan pabrikan yang tidak kita sebutkan masih belum mendapatkan pembaruan versi stabilnya atau Android 14 versi beta, sesudah mengetahui informasi ini tidak lengkap tanpa informasi lanjutan.

Informasi tersebut adalah mengenai bocoran fitur yang akan pengembang sematkan ke dalamnya, berkaca dari Android betanya tentu sudah terlihat samar-samar mengenai apa saja fitur bawaannya.

5 Bocoran Fitur di Android 14

5 Bocoran Fitur di Android 14
5 Bocoran Fitur di Android 14

Tentu saja akan ada banyak sekali fitur yang tersemat, namun jika bertanya mengenai apa saja yang menarik, kita pasti akan sepakat jika ada lima fitur terbaik, di mana fitur tersebut sebagai berikut.

Navigasi Bar Menjadi Transparan untuk Semua Aplikasi

Sudah lama sejak Android 5.0 rilis dengan pengubahan warna navigasi bar secara default menjadi hitam, membuat banyak aplikasi tidak terapkan itu, hal ini tentu membuat inkonsistensi padanya.

Sebagai solusinya, Google memberikan solusi melalui Android 14 versi beta, di mana secara sengaja menambahkan fitur navigasi bar transparan yang akan mengubah semua navigasi menjadi transparan.

Tidak perlu khawatir dengan isu tumpang tindih visual yang mungkin terjadi, sebab bar navigasi akan terpisah dengan aplikasi yang berjalan, jadi akan tetap rapi meski memiliki warna transparan.

Disable Animations While Entering the PIN

Isu terjadinya doxing atau pencurian data pribadi bukan hanya akan terjadi pada saat online, bahkan saat offline juga akan muncul itu, seperti saat sedang memasukkan pin ada orang yang melihatnya.

Orang tersebut bisa saja mencuri data asalkan bisa melihat angka secara sekilas saat berada di belakang kalian, Google sadar akan itu dan memberikan solusi memakai fitur DAWET untuk penanganan.

Bersama fitur tersebut animasi yang memperlihatkan angka tidak akan muncul lagi, kalian akan memiliki tingkat keamanan semakin tinggi dengan fitur bawaan lagi, bukan melalui aplikasi ketiga.

Optimasi Aplikasi Bekerja di Latar Belakang

Isu kesehatan baterai yang sangat riskan menjadi perhatian dari Google, terbukti dengan fitur Android 14 versi beta yang berusaha untuk melakukan optimasi pada proses tersebut dan menyehatkan baterai.

Tidak ada lagi tekanan besar pada aplikasi latar belakang dan tentunya ini akan membantu. Kalian tidak perlu lagi mematikan aplikasi tersebut karena siapa tahu ada keperluan terkait fungsi aplikasi.

Sebenarnya ada fitur yang lebih canggih dari optimasi sejak dulu, fitur tersebut adalah membatasi aplikasi latar belakang tidak boleh lebih dari 1, sayangnya ini berada pada mode pengembang Android.

Cloning Aplikasi Tanpa Pihak Ketiga

Kita merasa bahwa Google sedang berupaya untuk menjiplak semua aplikasi pihak ketiga, terbukti dengan adanya kloning aplikasi dengan Android bawaan, jelas meniru terobosan pihak ketiga.

Melalui kemampuan tersebut, user bisa melakukan fotocopy terhadap aplikasi yang sudah ada. Sehingga dalam satu ponsel bisa memiliki beberapa akun sekaligus yang normal fungsinya juga.

Cukup melakukannya dengan masuk ke dalam aplikasi pengaturan saja, lalu akan ada fitur tersebut yang bisa langsung kalian akses tanpa perlu repot mengunduh aplikasi pihak ketiga di luaran.

Komunikasi Satelit

Era baru dalam dunia komunikasi khususnya ponsel pintar sudah bisa kita tebak arahnya, fitur Satelit merupakan arah tersebut yang mana para pabrikan besar ponsel sedang bersaing menujunya.

Apple yang baru saja mengenalkan itu, kemudian Google juga turut menyainginya dengan mengeluarkan Android 14 versi beta, tentu saja ini menjadi opsi bagus untuk non penggemar iPhone.

Tidak menutup kemungkinan pengembangan akan terus terjadi dan harusnya persaingan di dunia ponsel pintar makin ketat, itu tentu bagus karena sudah pasti akan semakin mempermudah masyarakat.

Cara Install Android 14 Versi Beta

Cara Install Android 14 Versi Beta
Cara Install Android 14 Versi Beta

Sesudah mengetahui ponsel pintar apa saja yang akan mendapatkannya serta fitur canggih apa saja yang tersemat, tentu bagi kalian yang suka dengan update seperti ini sudah tidak sabar menjajalnya.

Jika memang iya tenang saja karena kita memiliki panduan untuk bagaimana melakukannya, cukup dengan mengikuti langkah demi langkah di bawah ini, maka Android beta akan terpasang secara sempurna.

  • Masuk ke url resmi dari Android Beta, tinggal ketikkan saja keyword yang sesuai lalu jangan lupa untuk masuk dengan akun Google yang tersemat di dalam ponsel tujuan.
  • Jika memenuhi syarat maka kalian bisa melanjutkan untuk membaca semua syarat ketentuan, semisal setuju langsung konfirmasi untuk daftar sekaligus bergabung dengan program beta ini, harap untuk baca dengan seksama.
  • Kembali masuk ke pengaturan lalu menuju ke sistem untuk melakukan pembaruan sistem dengan Android 14 versi beta.
  • Sesudahnya maka akan muncul notifikasi siap unduh di bar, jika masih belum muncul coba ulangi lagi langkahnya (pengaturan > Sistem > Pembaruan Sistem) dengan melakukan restart lebih dahulu.
  • Tap tombol unduh lalu tunggu sampai selesai, bila sudah selesai pastikan baterai juga sudah penuh untuk meminimalkan risiko adanya bootloop dan sebagainya.
  • Instal file tersebut dengan mengikuti prosedur, tunggu sampai selesai karena ukurannya yang terbilang besar bahkan sampai dengan 2,3 GB.

Kita sarankan untuk memakai WiFi agar proses berjalan makin cepat serta proper, selain itu jika merasa kurang proper menggunakan model update melalui cara ini, masih ada cara lain melalui flash.

Baca juga: Daftar Aplikasi POE Terbaik dan Tips Menggunakannya

Flash manual melalui PC tentu lebih cepat, hanya saja kalian harus mengaktifkan mode pengembang untuk memulainya, mau update Android 14 versi beta yang mana terserah kalian sendiri.