Scroll to read more

Pernah tidak kamu lupa dengan nomor ponsel itu sendiri? Hal ini sendiri tidak wajar sekali pun sebenarnya. Mengingat bahwa jumlah ponsel terbilang panjang, dimana minimal saja 10 digit dan sekarang ada 13 digit. Nah, jika Anda adalah pengguna operator Telkomsel, maka tidak perlu khawatir jika lupa akan nomornya sendiri. Karena ada cara cek nomor Telkomsel yang mudah dan cepat. Ikuti ulasannya di bawah ini ya. 

Baca juga:  Rekomendasi Aplikasi Kompres Video di HP yang Gratis

Cara Cek Nomor Telkomsel yang Cepat 

Telkomsel dikenal sebagai salah satu operator yang memiliki layanan sangat baik. Dimana jika kamu lupa nomor pun ada cara yang telah disediakan oleh operator ini. Sehingga, kamu tidak akan khawatir lagi jika sudah lupa dengan nomornya. Berikut ini adalah beberapa cara cek nomor Telkomsel dengan mudah dan cepat: 

Lewat Dial Up

Lupa Nomor Sendiri? Ini Cara Cek Nomor Telkomsel Dengan Mudah_Lewat Dial Up

Lupa Nomor Sendiri? Ini Cara Cek Nomor Telkomsel Dengan Mudah_Lewat Dial Up

Cara pertama untuk mengetahui nomor ponsel Telkomsel sendiri adalah dengan cara dial up. Tapi, untuk menggunakan cara ini sendiri, kamu akan dikenakan biaya layanan sebesar Rp. 100 dan belum dengan PPN. Untuk caranya adalah sebagai berikut: 

  • Masuk ke menu panggilan. 
  • Kemudian tekan *808#
  • Lalu, tekan tombol panggilan atau Call. 
  • Tunggu beberapa saat, nanti akan muncul tab atau jendela baru yang berisikan informasi terkait dengan nomor yang digunakan. 
  • Kamu juga akan menerima informasi melalui SMS yang dikirimkan. 

Seperti yang sudah disebutkan tadi bahwa untuk menggunakan layanan ini akan dikenakan biaya. Tapi, biaya ini bukan untuk berlangganan. Jadi, hanya dikenakan setiap kamu menggunakan layanan ini saja. Pulsa akan terpotong secara otomatis, ketika menggunakan cek nomor yang satu ini. 

Lewat Aplikasi MyTelkomsel 

Telkomsel juga meluncurkan satu aplikasi yang akan memudahkan Anda untuk menikmati semua layanan dari penyedia ini, yaitu MyTelkomsel. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu akan tahu pelayanan apa saja yang bisa diberikan. Bahkan kamu dapat mengisi pulsa dan membeli paket internet dengan MyTelkomsel. 

Semua data terkait dengan nomor Telkomsel yang kamu gunakan juga akan disajikan secara lengkap. Kamu juga akan mendapatkan notifikasi terkait dengan promo atau diskon dari Telkomsel. Hebatnya lagi, MyTelkomsel bisa menjadi salah satu cara cek number Telkomsel yang kamu gunakan. Caranya adalah sebagai berikut: 

  • Download terlebih dahulu terlebih dahulu aplikasi MyTelkomsel di PlayStore atau AppStore. 
  • Jika sudah terinstall, kamu bisa melakukan registrasi terlebih dahulu. 
  • Bila sudah registrasi, maka akan ada layanan dan menu yang muncul. 
  • Kemudian, kamu bisa pilih menu informasi.
  • Nanti akan muncul berapa nomor Telkomsel yang kamu gunakan. Tidak hanya itu saja, kamu juga akan mendapatkan informasi lebih jauh terkait dengan nomor Telkomsel milikmu. 

Ketika kamu memutuskan untuk menggunakan nomor Telkomsel, sangat disarankan untuk mendownload langsung aplikasi MyTelkomsel ini. Karena ketika kamu sudah memiliki aplikasinya tidak perlu lagi login berkali-kali. Kamu hanya tinggal masuk saja ke dalam aplikasi dan nomor serta informasi terkait kartu SIM akan langsung muncul di bagian Home. 

Lewat Operator

Lupa Nomor Sendiri? Ini Cara Cek Nomor Telkomsel Dengan Mudah _Lewat Operator

Lupa Nomor Sendiri? Ini Cara Cek Nomor Telkomsel Dengan Mudah_Lewat Operator

Telkomsel juga menyediakan layanan operator atau customer service yang bisa kamu gunakan untuk cek nomor yang digunakan. Tapi, karena produk dari Telkomsel ini terbilang banyak, maka untuk caranya sendiri berbeda tergantung dari produk mana yang digunakan. Berikut ini adalah nomor operator dari setiap produk: 

  • Bagi kamu yang menggunakan kartu Halo, maka nomor operatornya adalah 133. 
  • Kemudian, bagi pengguna Simpati, Loop atau AS dapat menghubungi nomor operator 188. 
  • Jika kamu berada di luar negeri, tidak perlu khawatir karena kamu tetap bisa menghubungi operator dengan +628110000333. 

Perlu kamu ketahui menghubungi operator untuk mengetahui berapa nomor yang kamu gunakan terbilang memakan waktu yang cukup lama. Karena ada beberapa tahapan yang harus dilewati hingga akhirnya kamu tersambung dengan operator dan menanyakan berapa nomor yang digunakan. 

Tidak hanya itu saja, kamu juga akan dikenakan biaya telepon sekitar Rp. 300 hingga Rp. 400 per panggilan. Jadi, jika tidak memiliki pulsa lebih baik mencari alternatif lain yang lebih hemat. Misalnya dengan menggunakan aplikasinya. 

Lewat panggilan ke nomor lain 

Nah, untuk cara yang satu ini sendiri adalah yang paling klasik, cepat dan juga tidak perlu mengeluarkan biaya. Cara cek nomor Telkomsel ini hanya membutuhkan satu nomor dari kontak di handphone dan pulsa yang sedikit saja agar bisa melakukan panggilan. Mungkin kita bisa disebut dengan miscall. Untuk caranya adalah sebagai berikut: 

  • Masuk ke menu kontak di ponsel atau menu panggilan. 
  • Pilih atau masukkan nomor yang akan dipanggil. Sangat disarankan untuk menghubungi yang juga pengguna Telkomsel saja karena panggilan dengan pulsa 1000 rupiah masih bisa dilakukan. 
  • Tunggu hingga ada nada deringnya. 
  • Jika sudah matikan telepon.
  • Kemudian bertanya kepada nomor yang ditelepon berapa nomor yang kamu gunakan. 

Menggunakan cara yang satu ini sendiri lebih baik untuk orang yang sedang dekat dengan kamu. Misalnya teman kantor atau keluarga di rumah. Sehingga pengiriman nomor Telkomsel yang bisa digunakan lebih cepat. 

Lewat Asisten Virtual

Lupa Nomor Sendiri? Ini Cara Cek Nomor Telkomsel Dengan Mudah_Lewat Asisten Virtual

Lupa Nomor Sendiri? Ini Cara Cek Nomor Telkomsel Dengan Mudah_Lewat Asisten Virtual

Dengan kemajuan teknologi seperti sekarang ini, Telkomsel pun memanfaatkannya dengan asisten virtual yang bernama Veronika. Kamu dapat menghubungi Veronika untuk mengetahui nomor yang digunakan. Menghubungi Veronika juga tidak akan dikenakan biaya apapun, karena kamu hanya membutuhkan kuota saja. Ada beberapa platform yang digunakan Telkomsel dan sudah ada asisten virtualnya. Berikut ini adalah cara cek nomor Telkomsel melalui Veronika: 

  • Menggunakan aplikasi MyTelkomsel 

Jika kamu sudah menggunakan aplikasi MyTelkomsel, maka kamu bisa bertanya langsung kepada Veronika dalam aplikasi tersebut. Dimana kamu hanya tinggal pilih menu, kemudian Help Center dan pilih Chat dengan Veronika, lalu ketik Hai. Nantinya asisten virtual ini akan memberikan beberapa menu yang bisa kamu pilih. Kamu juga bisa mengecek nomor disini dengan lebih cepat. 

  • Menggunakan situs 

Kamu juga bisa menghubungi Veronika melalui situs resmi dari Telkomsel di alamat https://www.telkomsel.com/ . Kemudian login terlebih dahulu dan ketika sudah masuk ke Beranda atau Home, kamu akan menemukan bulatan chat di bagian kanan halaman bawah situs. Klik saja dan kamu sudah bisa chat dengan Veronika. Kamu hanya tinggal memilih menu yang disediakan untuk tahu nomor yang digunakan. 

  • Aplikasi WhatsApp 

Sekarang ini, WhatsApp adalah aplikasi chatting yang paling banyak digunakan. Dimana kamu tinggal menghubungi nomor 0811-1111-1111 saja. Simpan nomor tersebut dan chat dengan Veronika dengan mengetik Hai atau Halo. Asisten virtual ini akan segera menjawab dengan berbagai menu yang disediakan. 

  • Telegram 

Selain WhatsApp, Telegram adalah aplikasi chatting yang juga bisa kamu gunakan untuk menghubungi Veronika. Kamu tinggal masuk ke aplikasi Telegram, kemudian ke menu Cari atau Search. Selanjutnya tinggal cari @telkomsel_official_bot. Jika sudah ketemu, maka kamu tinggal menyapa saja Hai atau Halo dan nantinya Veronika pun akan menyambut kamu. 

  • Facebook Messenger 

Aplikasi lainnya yang bisa kamu gunakan untuk menghubungi Veronika adalah Facebook Messenger. Caranya adalah dengan ke halaman Facebook di https://www.facebook.com/telkomsel . Kemudian, kamu hanya tinggal mengirim pesan saja dengan mengetik Hai atau Halo dan nantinya Veronika akan menjawabnya. Kamu juga bisa menyampaikan keluhan langsung ke Asisten Virtual dari Telkomsel ini. 

  • Garis 

Kamu juga bisa menghubungi Veronika dengan menggunakan aplikasi chat Line. Cari di menu search username dari asisten virtual Telkomsel ini di @Telkomsel. Kamu hanya tinggal chat dengan cara yang sama saja. Dimana nantinya akan diberikan menu yang sesuai dengan permasalahan yang ada. 

Dari semua cara yang sudah disebutkan, menggunakan aplikasi MyTelkomsel adalah salah satu cara yang sangat tepat. Karena dalam aplikasi tersebut semua data dari nomor yang kamu gunakan sudah tersedia. Bahkan kamu juga menukarkan koin yang didapatkan dari setiap pengisian pulsa. 

Baca juga:  8 Rekomendasi Kamera 360 Derajat Terbaik di Tahun 2022 !

Demikian penjelasan cara cek nomor Telkomsel yang ternyata ada beberapa. Mengingat tidak ada yang sangat sulit sekali, apalagi jika nomor yang Anda gunakan masih baru. Agar kamu tidak kesulitan, lebih baik menyimpan kartu SIM pada saat membeli atau langsung mendaftar dengan di MyTelkomsel sehingga semua data tetap tersimpan.