AndroidTips And Trik

Inilah Keterangan Lengkap Realme 6 Pro Spesifikasi

Realme baru saja merilis Realme 6 Pro spesifikasi yang bisa dinikmati oleh penggemar setianya. Tiba di Indonesia pada bulan Maret 2021, ponsel ini langsung menjadi incaran banyak pengguna smartphone enthusiast. Selain harganya yang terjangkau, fitur yang disediakan cukup beragam. Untuk itu sobat wajib tahu realme 6 pro spesifikasi dan penjelasan lengkapnya.

Baca Juga: Map PUBG Mobile 2021 yang Harus Sobat Diketahui

Review Realme 6 Pro Spesifikasi

Realme 6 Pro sangat cocok untuk aktifitas harian di rumah. Varian Realme 6 Pro ini tentu berbeda dengan seri Realme 6 sebelumnya. Untuk sobat yang tertarik untuk membeli dan menggunakan ponsel ini, berikut adalah penjelasan lengkap mengenai Realme 6 Pro spesifikasi dan perbedaannya dengan seri Realme 6 sebelumnya. Dengan informasi tersebut, sobat bisa mempertimbangkan apakah smartphone ini memang tepat dan cocok untuk kebutuhan sehari-hari.

Perbedaan Realme 6 Pro dan Realme 6

Bagi yang sebelumnya pernah memiliki seri Realme 6, wajib untuk memperhatikan beberapa perbedaan Realme 6 Pro dan Realme 6. Ini sangat penting untuk pertimbangan apakah sudah waktunya untuk melakukan upgrade ponsel. Ada banyak perbedaan mencolok yang bisa dilihat sobat pada seri smartphone Realme 6 Pro, diantaranya adalah:

1. Desain yang Dimiliki

Desain Realme 6 Pro Spesifikasi

Terkait dengan desain yang dimiliki, Realme 6 memiliki desain tampilan muka bagian depan yang lebih sederhana. Terdapat sebuah punch hole di bagian depan untuk meletakkan kamera selfie dengan ukuran yang relatif kecil. Sedangkan untuk Realme 6 Pro spesifikasi, sobat akan mendapatkan bagian layar dengan punch hole yang lebih besar.

Perbedaan layar dan punch hole tersebut bukan tanpa alasan, untuk Realme 6 Pro spesifikasi memang dibuat khusus untuk dua buah kamera selfie. Sehingga ia bisa memudahkan sobat dalam mengambil gambar, terutama yang memang menyukai selfie dengan kamera depan.

Pada bagian belakang smartphone Realme 6 Pro memiliki tampilan efek kilat yang elegan, yang menjadi ciri khas Realme di pasaran. Terdapat dua pilihan warna yang bisa sobat pilih, yakni warna lighting blue dan lighting red. Hal yang berbeda yang tidak bisa sobat temukan di smartphone realme 6.

Untuk realme 6, sobat juga bisa mendapatkan dua buah pilihan warna, yakni warna comet putih dan comet biru. Tampilan realme 6 juga lebih terinspirasi dengan komet dibandingkan dengan kilat, seperti realme 6 pro. Sehingga tampilannya lebih minimalis dengan garis yang membelah di bagian belakang.

2. Chipset dan Dapur Pacu

Chipset - Realme 6 Pro Spesifikasi

Dapur pacu adalah bagian penting yang wajib sobat perhatikan untuk semua smartphone. Terdapat perbedaan yang membuat chipset realme 6 pro spesifikasi lebih baik dibandingkan dengan realme 6. Ini karena seri biasa menggunakan prosesor Mediatek Helio 12 nm yang terkenal karena performanya yang kencang.

Chipset tersebut adalah pilihan yang tepat untuk sobat yang mencari smartphone kelas menengah dengan kemampuan yang maksimal. Berbeda dengan seri biasa atau Realme 6, Realme 6 Pro menggunakan chipset terbaru Qualcomm Snapdragon 720G yang membuat jauh lebih unggul dengan tenaga yang lebih besar. Perbedaan RAM dan penyimpanan juga akan tampak pada kedua seri tersebut.

Realme 6 Pro spesifikasi memiliki kinerja yang lebih baik karena peningkatan CPU yang signifikan. Jika sobat merasa realme 6 kurang maksimal membantu kamu multitasking, upgrade ke Realme 6 Pro adalah keputusan yang sangat tepat.

3. Kamera yang Dimiliki

Kamera - Realme 6 Pro Spesifikasi

Selanjutnya mengenai kamera yang dimiliki, Realme 6 memiliki konfigurasi empat kamera yang cukup canggih. Sehingga untuk harga yang ditawarkan sangat sesuai dengan kemampuan Realme 6 yang mumpuni. Berbeda dengan Realme 6 Pro, smartphone ini memiliki konfigurasi yang lebih baik karena kemampuan kameranya yang diperbarui.

Aspek yang membedakan sektor fotografi dari ponsel ini secara umum adalah keberadaan kamera telephoto yang hanya bisa ditemukan di Realme 6 Pro. Selain itu, kamera selfie dibagian depan juga membuat seri Realme 6 Pro lebih diunggulkan karena memiliki jumlah yang lebih banyak dibandingkan dengan realme 6.

Realme 6 Pro Spesifikasi

Setelah mengetahui tiga perbedaan dasar yang membedakan antara seri Realme 6 Pro dan Realme 6, sobat bisa memutuskan pilihan dan wajib mengetahui lebih lanjut mengenai spesifikasi realme 6 pro secara lengkap. Agar lebih mudah memahami tiap fitur dan spesifikasinya, penjelasan akan dibagi dalam beberapa poin berikut, diantaranya adalah:

1. Kamera Realme 6 Pro Double

Secara umum, kamera bagian belakang Realme 6 Pro spesifikasi memang tidak jauh berbeda dengan Realme 6 seri sebelumnya. Namun untuk kamera selfie bagian depan, sobat akan mendapatkan dua buah kamera selfie yang akan membuat aktifitas swafoto menjadi lebih mudah.

Jika dijumlahkan, total ada 6 buah kamera yang ada di ponsel Realme 6 Pro, 4 kamera terletak di bagian belakang yang mendukung fotografi serta sinematografi. Sedangkan 2 kamera ada di bagian depan yang memungkinkan sobat bisa mendapatkan hasil foto yang lebih menarik.

2. Harga yang Ditawarkan

Saat ini sobat sudah bisa membeli Realme 6 Pro di berbagai gerai resmi yang bekerja sama dengan produsen Realme. harganya sekitar 4 juta-an rupiah, bisa kurang atau lebih tergantung dengan jenis penyimpanan yang sobat pilih dan dimana melakukan pembelian.

Harga tersebut sudah sesuai dengan detail spek Realme 6 Pro spesifikasi yang sangat lengkap. Apalagi dengan berbagai pembaruan yang disediakan oleh Realme kepada penggunanya, mulai dari bagian kamera, chipset dan dapur pacu, hingga kapasitas penyimpanan yang disediakan.

3. Dukungan Chipset yang Dipakai

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, sobat akan mendapatkan chipset dengan dukungan prosesor Snapdragon 720 G terbaru. Prosesor tersebut sudah bisa membantu untuk memainkan game dengan grafis dan gameplay yang kompleks, Sobat tidak perlu khawatir mengalami lag atau loading lama saat bermain.

Sedangkan penyimpanan internal yang bisa sobat pilih adalah internal 128 GB ROM dengan RAM sebesar 8GB. Ukuran RAM tersebut cukup besar untuk jenis ponsel sekelasnya, sangat sayang jika sobat melewatkan Realme 6 Pro begitu saja. Sistem operasi yang digunakan adalah Android 10 dengan Realmu UI terkini.

4. Mendukung Pengecasan Cepat

Pengecasan cepat menjadi fitur yang banyak dicari oleh pengguna smartphone belakangan ini. Bukan tanpa alasan, pengecasan cepat akan memudahkan sobat untuk melakukan berbagai aktifitas harian tanpa perlu menunggu lama untuk proses isi ulang baterai. Apalagi dengan kemampuan baterai Realme 6 Pro sekitar 4.300 mAh yang bisa dipakai dalam waktu lama.

Mengenai penggunaan baterai smartphone memang perlu dirincikan secara detail. Apalagi jika sobat memiliki hobi sebagai gamer, baterai yang besar dan pengisian cepat menjadi aspek penting yang perlu diperhatikan. Dengan fast charging Realme 6 Pro sebesar 30 watt, sobat bisa mendapatkan waktu charging 2 kali lebih pendek.

5. Komposisi Layar

Untuk bagian layar Realme 6 Pro, sobat mendapatkan layar dengan kualitas terbaik, yakni dengan layar jernih yang mendukung kualitas full hd+, dengan kekuatan refresh rate mencapai 90 Hz. Ini tentu akan menghadirkan gambar yang lebih jernih, warna yang lebih cerah, serta nyaman untuk bermain game dengan grafis yang tinggi.

Komposisi layar ini mungkin tidak jauh berbeda dengan realme 6 sebelumnya, namun peningkatan tersebut merupakan hal penting yang berdampak pada penggunaan layar sebagai media untuk aktifitas ponsel. Dengan layar yang lebih baik, pengguna juga lebih nyaman untuk menggunakan ponsel tersebut.

Dengan berbagai kelebihan tersebut beserta dengan spesifikasinya, sobat bisa mempertimbangkan Realme 6 Pro jadi pilihan smartphone sehari-hari mengingat banyak fitur unggulan yang dimiliki. Jika sebelumnya sobat menggunakan Realme 6 dan ingin melakukan upgrade, lakukan sekarang juga dan nikmati beragam fitur baru dari Realme 6 Pro.

Apalagi rentang harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau, hanya dengan 4 jutaan sobat sudah bisa membawa pulang smartphone terbaru dari Realme. Meskipun Realme 6 Pro hanya menyediakan satu jenis penyimpanan saja, namun masih layak sobat pertimbangkan sebagai ponsel kekinian yang memiliki banyak kelebihan.

Baca Juga: Ini Dia Smartphone VIVO yang Harganya Dibawah 2 Jutaan

Itulah penjelasan lengkap seputar realme 6 pro spesifikasi dan perbedaannya dengan Realme 6 seri biasa. Semoga dengan informasi ini, bisa membantu sobat menentukan smartphone sesuai dengan kebutuhan harian, apakah Realme 6 Pro atau seri Realme lainnya.

What is your reaction?

Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly
0

You may also like

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in:Android